TENGGARONG-Mitra Kukar kembali menunjukkan kualitasnya usai membekuk tim bertabur bintang, Persib Bandung dengan skor 4-2, pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012/2013 di Stadion Madya Aji Imbut, Tenggarong, Kamis (21/2).
Skuad Naga Mekes, julukan Mitra Kukar, mampu bangkit, setelah pada laga sebelumnya ditahan imbang Persita Tangerang. Walau memasang mantan top scorer Liga Australia, Sergio Van Dijk, sejak menit pertama, tim Maung Bandung nampak tak mampu mengatasi kehebatan tuan rumah.
Di babak pertama, Mitra Kukar sudah unggul 2-1. Pada babak kedua, sayap kedua tim lebih aktif membantu serangan. Skor 3-2 tersaji di papan skor. Dan satu gol lagi dicetak Paolo Frangipane melalui tendangan keras berjarak 30 meter. Skor berubah menjadi 4-2. Dan bertahan hingga akhir.
Dengan hasil ini Mitra Kukar kian kokoh di puncak dengan 19 poin dari delapan pertandingan. Sedangkan Persib di peringkat 14 dengan enam poin dari enam pertandingan. (bbs/jpnn)