32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Hari Ini, Pra PON vs Medan All Star

MEDAN-Tim sepak bola Sumut yang baru saja lolos ke putaran kedua babak Pra PON, hari ini di Stadion Teladan Medan akan menemui lawan tangguh.
Adalah Medan All Star, tim binaan Edi Junaidi yang bermaterikan pemain asal Kota Medan yang berkiprah di ajang Superleague dan Divisi Utama akan menjadi lawan tim Pra PON yang ke-26.

Ya, sejak terbentuk pada 25 Juli lalu, tim Pra PON yang dibesut Rudi Saari cs telah melakoni 25 pertandingan.
Dari 25 pertandingan itu Hardiyantono dkk memperoleh hasil 19 kali menang, 4 kali imbang dan dua kali kalah, dengan catatan gol 62 berbanding 19.
Pada babak Pra PON lalu, meski hanya tampil sebagai runer up grup dibawah Sumbar, namun jumlah gol yang dikemas tim Pra PON Sumut sebanyak 12 gol ternyata lebih banyak daripada yang dikumpulkan Sumbar yang hanya mengemas 7 gol.

Enam dari 12 gol yang dikemas tim Pra PON Sumut disumbangkan oleh striker asal Kisaran Zulkifli. “Dia (Zulkifli, Red) semakin dewasa dan semakin tajam di kotak penalti lawan. Semoga dia dapat mempertahankan performanya itu,” harap Rudi Saari, head coach tim Pra PON Sumut tentang anak asuhnya itu.
Nah, menghadapi tim Medan All Star nanti tentu menjadi ujian sesungguhnya bagi Zulifli karena lini belakang lawan diisi nama-nama beken seperti Fadli Hariri, Agussima dan Legimin Raharjo.

Kerja tak kalah keras juga bakal dialami gelandang tim Pra PON Sumut yang dikordinir M Irfan. Pasalnya, pelatih Medan All Star Edi Junaidi telah menyiapkan para pemain kenyang pengalaman seperti Wijay, Donny Siregar dan Ari Yuganda.

Lini belakang tim Pra PON yang dikordinir kapten tim Herdiyantono tampaknya bakal bekerja keras sebab mantan striker timnas Saktiawan Sinaga telah menyatakan tekadnya untuk tampil all out pada laga sore ini.

“Kita siap meladeni permainan abang-abang yang selama ini justru menjadi pemain idola kami,” bilang Herdiyantono, kapten tim Medan All Star.
Rencananya, sebelum pertandingan antara tim Pra PON versus Medan Al Star digelar, juga digelar  pertandingan eksebisi antara tim Legislatif Plus versus Mantan PSMS. Pertandingan ini akan dimulai pukul 15.00 WIB dan tidak dikutip bayaran alias gratis.
“Semoga pertandingan ini mampu menghapus kerinduan masyarakat Sumut terhadap para pemain bintang yang kini merumput di klub-klub yang berada di luar Kota Medan,” harap trio manejer tim Pra PON Sumut Dr M Nur Rasyid Lubis, Akhyar dan Azzam Nasution. (jun)

MEDAN-Tim sepak bola Sumut yang baru saja lolos ke putaran kedua babak Pra PON, hari ini di Stadion Teladan Medan akan menemui lawan tangguh.
Adalah Medan All Star, tim binaan Edi Junaidi yang bermaterikan pemain asal Kota Medan yang berkiprah di ajang Superleague dan Divisi Utama akan menjadi lawan tim Pra PON yang ke-26.

Ya, sejak terbentuk pada 25 Juli lalu, tim Pra PON yang dibesut Rudi Saari cs telah melakoni 25 pertandingan.
Dari 25 pertandingan itu Hardiyantono dkk memperoleh hasil 19 kali menang, 4 kali imbang dan dua kali kalah, dengan catatan gol 62 berbanding 19.
Pada babak Pra PON lalu, meski hanya tampil sebagai runer up grup dibawah Sumbar, namun jumlah gol yang dikemas tim Pra PON Sumut sebanyak 12 gol ternyata lebih banyak daripada yang dikumpulkan Sumbar yang hanya mengemas 7 gol.

Enam dari 12 gol yang dikemas tim Pra PON Sumut disumbangkan oleh striker asal Kisaran Zulkifli. “Dia (Zulkifli, Red) semakin dewasa dan semakin tajam di kotak penalti lawan. Semoga dia dapat mempertahankan performanya itu,” harap Rudi Saari, head coach tim Pra PON Sumut tentang anak asuhnya itu.
Nah, menghadapi tim Medan All Star nanti tentu menjadi ujian sesungguhnya bagi Zulifli karena lini belakang lawan diisi nama-nama beken seperti Fadli Hariri, Agussima dan Legimin Raharjo.

Kerja tak kalah keras juga bakal dialami gelandang tim Pra PON Sumut yang dikordinir M Irfan. Pasalnya, pelatih Medan All Star Edi Junaidi telah menyiapkan para pemain kenyang pengalaman seperti Wijay, Donny Siregar dan Ari Yuganda.

Lini belakang tim Pra PON yang dikordinir kapten tim Herdiyantono tampaknya bakal bekerja keras sebab mantan striker timnas Saktiawan Sinaga telah menyatakan tekadnya untuk tampil all out pada laga sore ini.

“Kita siap meladeni permainan abang-abang yang selama ini justru menjadi pemain idola kami,” bilang Herdiyantono, kapten tim Medan All Star.
Rencananya, sebelum pertandingan antara tim Pra PON versus Medan Al Star digelar, juga digelar  pertandingan eksebisi antara tim Legislatif Plus versus Mantan PSMS. Pertandingan ini akan dimulai pukul 15.00 WIB dan tidak dikutip bayaran alias gratis.
“Semoga pertandingan ini mampu menghapus kerinduan masyarakat Sumut terhadap para pemain bintang yang kini merumput di klub-klub yang berada di luar Kota Medan,” harap trio manejer tim Pra PON Sumut Dr M Nur Rasyid Lubis, Akhyar dan Azzam Nasution. (jun)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/