30.6 C
Medan
Tuesday, May 7, 2024

Digaji Rp178 M Per Tahun

MONACO – Akhirnya AS Monaco dipastikan bakal dibela Radamel Falcao musim depan. Dana sebesar Rp762 miliar dikabarkan menjadi mahar yang diberikan kepada Atletico Madrid.

Penyerang internasional Kolombia ini akan bergabung Monaco mulai musim 2013/14 dengan ikatan kontrak selama lima tahun alias sampai 2018. Tidak disebutkan berapa nilai transfer Falcao. Meski begitu, media-media meyakini Falcao ditebus dengan biaya sebesar 60 juta euro (sekitar Rp762 miliar).

“Kami sangat senang Radamel Falcao sudah menerima tantangan untuk datang dan bermain untuk AS Monaco,” ucap presiden klub, Dmity Rybolovlev di situs resmi klub.

“Kami bangga bisa mendapatkan salah satu pemain terbaik di dunia dan yakin dia akan membantu AS Monaco dalam mendapatkan reputasinya lagi,” lanjut miliarder asal Rusia itu.

Falcao akan resmi diperkenalkan kepada media saat latihan pra musim. Kepastian tanggalnya baru akan diumumkan dalam waktu dekat.

Transfer Falcao dilakukan hanya sehari setelah Monaco mendatangkan bek veteran Portugal, Ricardo Carvalho dari Real Madrid. Di klub barunya ini, Falcao akan ‘reuni’ dengan mantan rekan-rekannya di Porto; James Rodriguez dan Joao Moutinho yang lebih dulu diboyong.

Falcao pun mengaku tak sabar melakoni debut di Ligue 1. Falcao menyebut kepindahan ini merupakan petualangan sekaligus tantangan untuknya.

Dalam video yang diunggah di situs resmi klub: asm-fc.com, Falcao sambil memegang bendera bergambar logo Monaco berkata “Saya gembira bisa bergabung dengan AS Monaco dan sangat senang bisa mengenakan kostum baru ini.” Dengan demikian, laga Real Zaragoza versus Atletico Madrid di Estadio La Romareda pada Minggu (2/6) dini hari nanti bakal jadi pertandingan perpisahannya bersama Los Rojiblancos.

Di akun Twitternya, @FALCAO, penyerang berusia 27 tahun ini juga meluapkan kegembiraan kepada 2,5 juta followernya. “Saya ingin berbagi dengan kalian bahwa musim depan saya menjadi pemain AS Monaco.” Tak lupa, pria asal Kolombia ini berterima kasih atas dukungan yang diberikan fans Atletico selama dua tahun merumput di sana sejak 2011 lalu.

“Kepada Atletico Madrid dan keluarga Colchonera, terima kasih! Saya mengalami dua tahun yang luar biasa! Kalian akan selalu berada di hatiku.

Ingat gol di final (Copa del Rey),” tweet Falcao. Menurut ESPN, Falcao dibeli Monaco sebesar 58 juta euro atau Rp744 miliar dan diikat selama lima tahun dengan gaji 14 juta euro atau Rp178 miliar per tahun. Dengan demikian, Falcao menjadi pemain termahal di Liga Prancis mengalahkan bek Paris Saint- GermainThiago Silva. (bbs/jpnn)

MONACO – Akhirnya AS Monaco dipastikan bakal dibela Radamel Falcao musim depan. Dana sebesar Rp762 miliar dikabarkan menjadi mahar yang diberikan kepada Atletico Madrid.

Penyerang internasional Kolombia ini akan bergabung Monaco mulai musim 2013/14 dengan ikatan kontrak selama lima tahun alias sampai 2018. Tidak disebutkan berapa nilai transfer Falcao. Meski begitu, media-media meyakini Falcao ditebus dengan biaya sebesar 60 juta euro (sekitar Rp762 miliar).

“Kami sangat senang Radamel Falcao sudah menerima tantangan untuk datang dan bermain untuk AS Monaco,” ucap presiden klub, Dmity Rybolovlev di situs resmi klub.

“Kami bangga bisa mendapatkan salah satu pemain terbaik di dunia dan yakin dia akan membantu AS Monaco dalam mendapatkan reputasinya lagi,” lanjut miliarder asal Rusia itu.

Falcao akan resmi diperkenalkan kepada media saat latihan pra musim. Kepastian tanggalnya baru akan diumumkan dalam waktu dekat.

Transfer Falcao dilakukan hanya sehari setelah Monaco mendatangkan bek veteran Portugal, Ricardo Carvalho dari Real Madrid. Di klub barunya ini, Falcao akan ‘reuni’ dengan mantan rekan-rekannya di Porto; James Rodriguez dan Joao Moutinho yang lebih dulu diboyong.

Falcao pun mengaku tak sabar melakoni debut di Ligue 1. Falcao menyebut kepindahan ini merupakan petualangan sekaligus tantangan untuknya.

Dalam video yang diunggah di situs resmi klub: asm-fc.com, Falcao sambil memegang bendera bergambar logo Monaco berkata “Saya gembira bisa bergabung dengan AS Monaco dan sangat senang bisa mengenakan kostum baru ini.” Dengan demikian, laga Real Zaragoza versus Atletico Madrid di Estadio La Romareda pada Minggu (2/6) dini hari nanti bakal jadi pertandingan perpisahannya bersama Los Rojiblancos.

Di akun Twitternya, @FALCAO, penyerang berusia 27 tahun ini juga meluapkan kegembiraan kepada 2,5 juta followernya. “Saya ingin berbagi dengan kalian bahwa musim depan saya menjadi pemain AS Monaco.” Tak lupa, pria asal Kolombia ini berterima kasih atas dukungan yang diberikan fans Atletico selama dua tahun merumput di sana sejak 2011 lalu.

“Kepada Atletico Madrid dan keluarga Colchonera, terima kasih! Saya mengalami dua tahun yang luar biasa! Kalian akan selalu berada di hatiku.

Ingat gol di final (Copa del Rey),” tweet Falcao. Menurut ESPN, Falcao dibeli Monaco sebesar 58 juta euro atau Rp744 miliar dan diikat selama lima tahun dengan gaji 14 juta euro atau Rp178 miliar per tahun. Dengan demikian, Falcao menjadi pemain termahal di Liga Prancis mengalahkan bek Paris Saint- GermainThiago Silva. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/