26 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Roman Abramovich Habiskan Rp14 Triliun untuk Chelsea

SEJAK mengambil alih Chelsea dari Ken Bates 2003 lalu, Roman Abramovich telah menghabiskan dana tak kurang dari 1 milyar poundsterling atau sekitar Rp 14 triliun. Dari dana sebesar itu, The Blues nyatanya baru berhasil meraih tiga tropi Liga Primer, tiga tropi FA Cup, dan dua tropi Piala Liga.
Kabar finansial terbaru The Blues ini diumumkan beberapa jam sebelum penutupan transfer window musim dingin, dan sebelum kick off Chelsea lawan Swansea City hari Selasa kemarin.

Selama era Andre Villas-Boas, Chelsea telah melakukan pengeluaran besar untuk mendatangkan Juan Mata, Romelu Lukaku, Thibaut Courtois, Raul Meireles hingga dua pembelian pada bulan Januari, Gary Cahill dan Kevin De Bruyne, dengan total lebih dari 70 juta pound.

Selain itu Chelsea juga mengeluarkan biaya kompensasi sebesar 13 juta pound untuk mendatangkan Villas-Boas dari Porto.
Kerugian finansial yang cukup masif ini dikhawatirkan bakal mempersulit posisi Chelsea dalam hal UEFA Financial Fair Play yang segera diterapkan untuk seluruh tim anggota konfederasi Benua Biru.

Namun direktur Chelsea, Bruce Buck, seperti dilansir Mirror Football mengatakan, “Klub fokus untuk memenuhi persyaratan UEFA Financial Fair Play dan juga mempertahankan target meraih gelar juara. Kami harap hal ini bisa terpenuhi pada laporan finansial tahun ini,”
Dan salah satu pemain termahal Chelsea Fernando Torres yang dibeli sekitar 50 juta pound atau setara Rp704 juta lebih, hingga kini tak juga memberi kontribusi berarti bagi klubnya.

Bahkan paceklik gol Fernando Torres sudah melewati batas kewajaran. Sejak mencetak dua gol ke gawang Racing Genk di fase grup Liga Champions (19/10/2011), Torres masih scoreless sampai sekarang. Itu berarti El Nino – julukan Torres – puasa gol dalam 17 pertandingan alias menembus seribu menit.

Yang paling gres, Torres kembali menjadi macan ompong saat Chelsea ditahan imbang 1-1 Swansea City.

Sekalipun Torres menjadi kartu mati, pelatih Chelsea Andre Villas-Boas tidak bisa berbuat banyak. Boas memang tidak memiliki opsi lain. Nicolas Anelka hengkang ke klub Tiongkok Shanghai Shenhua, Didier Drogba dan Salomon Kalou membela Pantai Gading di Piala Afrika 2012, sedangkan Romelu Lukaku masih minim pengalaman.

“Situasinya masih normal dan dia menggunakan waktunya dengan baik. Ada kepercayaan diri darinya dan kami percaya kepadanya,” bela Boas tentang Torres sebagaimana dilansir di situs resmi klub. (dns/bbs/jpnn)

SEJAK mengambil alih Chelsea dari Ken Bates 2003 lalu, Roman Abramovich telah menghabiskan dana tak kurang dari 1 milyar poundsterling atau sekitar Rp 14 triliun. Dari dana sebesar itu, The Blues nyatanya baru berhasil meraih tiga tropi Liga Primer, tiga tropi FA Cup, dan dua tropi Piala Liga.
Kabar finansial terbaru The Blues ini diumumkan beberapa jam sebelum penutupan transfer window musim dingin, dan sebelum kick off Chelsea lawan Swansea City hari Selasa kemarin.

Selama era Andre Villas-Boas, Chelsea telah melakukan pengeluaran besar untuk mendatangkan Juan Mata, Romelu Lukaku, Thibaut Courtois, Raul Meireles hingga dua pembelian pada bulan Januari, Gary Cahill dan Kevin De Bruyne, dengan total lebih dari 70 juta pound.

Selain itu Chelsea juga mengeluarkan biaya kompensasi sebesar 13 juta pound untuk mendatangkan Villas-Boas dari Porto.
Kerugian finansial yang cukup masif ini dikhawatirkan bakal mempersulit posisi Chelsea dalam hal UEFA Financial Fair Play yang segera diterapkan untuk seluruh tim anggota konfederasi Benua Biru.

Namun direktur Chelsea, Bruce Buck, seperti dilansir Mirror Football mengatakan, “Klub fokus untuk memenuhi persyaratan UEFA Financial Fair Play dan juga mempertahankan target meraih gelar juara. Kami harap hal ini bisa terpenuhi pada laporan finansial tahun ini,”
Dan salah satu pemain termahal Chelsea Fernando Torres yang dibeli sekitar 50 juta pound atau setara Rp704 juta lebih, hingga kini tak juga memberi kontribusi berarti bagi klubnya.

Bahkan paceklik gol Fernando Torres sudah melewati batas kewajaran. Sejak mencetak dua gol ke gawang Racing Genk di fase grup Liga Champions (19/10/2011), Torres masih scoreless sampai sekarang. Itu berarti El Nino – julukan Torres – puasa gol dalam 17 pertandingan alias menembus seribu menit.

Yang paling gres, Torres kembali menjadi macan ompong saat Chelsea ditahan imbang 1-1 Swansea City.

Sekalipun Torres menjadi kartu mati, pelatih Chelsea Andre Villas-Boas tidak bisa berbuat banyak. Boas memang tidak memiliki opsi lain. Nicolas Anelka hengkang ke klub Tiongkok Shanghai Shenhua, Didier Drogba dan Salomon Kalou membela Pantai Gading di Piala Afrika 2012, sedangkan Romelu Lukaku masih minim pengalaman.

“Situasinya masih normal dan dia menggunakan waktunya dengan baik. Ada kepercayaan diri darinya dan kami percaya kepadanya,” bela Boas tentang Torres sebagaimana dilansir di situs resmi klub. (dns/bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/