22.5 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Awas Kalah Lagi

Newcastle United vs Man.United

MANCHESTER- Pekan lalu, Manchester United (MU) kalah secara dramatis dari Tottenham Hotspur dengan skor 2-3 di Old Trafford. Alhasil, ‘Setan Merah’ sudah menderita dua kekalanan di musim ini. Sebelumnya, MU menelan kekalahan dari Everton di laga perdana Liga Primer.

Namun, saat berlaga di Liga Champions Kamis (4/10) lalu, MU mampu bangkit dengan mengalahkan CFR Cluj 2-1. Nah, pekan ini MU akan kembali menghadapi lawan berat kala bertandang ke St James Park, kandang Newcastle United, Minggu (7/10) malam (siaran langsung Global TV pukul 22.00 WIB).

Sir Alex Ferguson ingin anak asuhnya bangkit usai kalah dari Tottenham pekan lalu. Apalagi, musim lalu MU takluk 0-3 dari Newcastle.
“Di paruh kedua musim lalu, kami harus melakukan sesuatu. Saat Anda mengalami kekalahan di sebuah laga, Anda harus segera melakukan sesuatu,” kata Ferguson yang merefleksikan kekalahan MU dari Newcastle musim lalu yang diikuti 11 kemenangan beruntung dan satu hasil imbang, seperti dilansir Sky Sports.

“Kami kalah dari Spurs pekan lalu dan kami harus segera bangkit. Semoga kami bisa meraih hasil positif di pertandingan lawan Newcastle. Ini tidak akan mudah. Berkunjung ke kandang mereka selalu sulit. Selama dilatih Alan Pardew, Newcastle berubah menjadi tim yang solid,” katanya.

Sementara striker Manchester United Javier Hernandez mengatakan, timnya mendapatkan kepercayaan yang lebih besar usai meraih kemenangan di ajang Liga Champions.
“Kami mendapatkan enam poin di Liga Champions dan memimpin grup jadi kami bermain dengan baik,” ujarnya kepada ManUtd.com.
“Sekarang kami harus mengambil kembali beberapa poin di liga yang hilang di Old Trafford. Kami tahu ini tidak akan mudah, tetapi kami bekerja keras untuk mencoba dan tidak melakukan kesalahan yang sama saat menghadapi Tottenham,” tandasnya.

Sementara itu, Newcastle juga sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi saat menjamu MU. Hal ini menyusul kemenangan telak 3-0 atas Girondins Bordeaux pada penyisihan grup D Liga Europa, di St James Park, Jumat (5/10) dini hari. Kemenangan tersebut menjadi modal berharga The Magpies jelang laga Premier League melawan Manchester United, Minggu mendatang.

Manajer The Magpies, Alan Pardew menyambut positif kemenangan atas Bordeaux ini. Pasalnya, kemenangan ini bisa menjadi modal yang penting jelang laga Premier League melawan Manchester United nanti.
“Saya mengatakan kepada tim, saya menginginkan semangat lebih, energi, dan ambisi melawan tim kuat dan saya mendapatkan hal tersebut. Gol-gol itu menyakiti mereka dan memberikan kami pondasi untuk bermain dengan baik,” ucap Pardew.(net/bbs)

Newcastle United vs Man.United

MANCHESTER- Pekan lalu, Manchester United (MU) kalah secara dramatis dari Tottenham Hotspur dengan skor 2-3 di Old Trafford. Alhasil, ‘Setan Merah’ sudah menderita dua kekalanan di musim ini. Sebelumnya, MU menelan kekalahan dari Everton di laga perdana Liga Primer.

Namun, saat berlaga di Liga Champions Kamis (4/10) lalu, MU mampu bangkit dengan mengalahkan CFR Cluj 2-1. Nah, pekan ini MU akan kembali menghadapi lawan berat kala bertandang ke St James Park, kandang Newcastle United, Minggu (7/10) malam (siaran langsung Global TV pukul 22.00 WIB).

Sir Alex Ferguson ingin anak asuhnya bangkit usai kalah dari Tottenham pekan lalu. Apalagi, musim lalu MU takluk 0-3 dari Newcastle.
“Di paruh kedua musim lalu, kami harus melakukan sesuatu. Saat Anda mengalami kekalahan di sebuah laga, Anda harus segera melakukan sesuatu,” kata Ferguson yang merefleksikan kekalahan MU dari Newcastle musim lalu yang diikuti 11 kemenangan beruntung dan satu hasil imbang, seperti dilansir Sky Sports.

“Kami kalah dari Spurs pekan lalu dan kami harus segera bangkit. Semoga kami bisa meraih hasil positif di pertandingan lawan Newcastle. Ini tidak akan mudah. Berkunjung ke kandang mereka selalu sulit. Selama dilatih Alan Pardew, Newcastle berubah menjadi tim yang solid,” katanya.

Sementara striker Manchester United Javier Hernandez mengatakan, timnya mendapatkan kepercayaan yang lebih besar usai meraih kemenangan di ajang Liga Champions.
“Kami mendapatkan enam poin di Liga Champions dan memimpin grup jadi kami bermain dengan baik,” ujarnya kepada ManUtd.com.
“Sekarang kami harus mengambil kembali beberapa poin di liga yang hilang di Old Trafford. Kami tahu ini tidak akan mudah, tetapi kami bekerja keras untuk mencoba dan tidak melakukan kesalahan yang sama saat menghadapi Tottenham,” tandasnya.

Sementara itu, Newcastle juga sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi saat menjamu MU. Hal ini menyusul kemenangan telak 3-0 atas Girondins Bordeaux pada penyisihan grup D Liga Europa, di St James Park, Jumat (5/10) dini hari. Kemenangan tersebut menjadi modal berharga The Magpies jelang laga Premier League melawan Manchester United, Minggu mendatang.

Manajer The Magpies, Alan Pardew menyambut positif kemenangan atas Bordeaux ini. Pasalnya, kemenangan ini bisa menjadi modal yang penting jelang laga Premier League melawan Manchester United nanti.
“Saya mengatakan kepada tim, saya menginginkan semangat lebih, energi, dan ambisi melawan tim kuat dan saya mendapatkan hal tersebut. Gol-gol itu menyakiti mereka dan memberikan kami pondasi untuk bermain dengan baik,” ucap Pardew.(net/bbs)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/