32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Saatnya Rombak Formasi

MANCHESTER-Hasil imbang kontra Basel memang sudah cukup untuk meloloskan Manchester United ke babak 16 besar Liga Champions. Meski begitu, ‘Setan Merah’ tak mau mengejar satu poin saja.

Saat ini anak asuh Sir Alex ferguson menghuni peringkat kedua klasemen Grup C dengan 9 poin dari lima laga. Jumlah poin mereka sama dengan Benfica yang sudah memastikan diri lolos, tapi mereka kalah head-to-head.
Sementara itu, Basel membuntuti United di peringkat ketiga. Klub Swiss itu cuma berjarak satu poin dari ‘Setan Merah’.

Dengan kondisi tersebut, The Red Devils sebenarnya cuma membutuhkan hasil seri saat bertandang ke markas Basel, Kamis (8/12/2011) dinihari WIB. Namun, rupanya skuad asuhan Sir Alex Ferguson tetap memburu poin penuh.
“Akan berbahaya kalau kami berpikir bahwa kami cuma butuh hasil imbang. Tak satu pun orang di klub ini yang punya mentalitas semacam itu,” ucap winger United Ashley Young, seperti dikutip ESPN Star.

United layak waspada penuh saat bermain di markas Basel. Pada pertemuan pertama di Old Trafford, Alexander Frei dkk. nyaris menang sebelum gol Young pada menit-menit akhir memaksakan hasil imbang 3-3.

Walau sudah terbukti jika Basel bukan tim yang gampang ditaklukkan, namun Fergie tetap akan melakukan sejumlah perubahan saat menghadapi Basel.
Rencananya, bek yang mencetak gol kemenangan saat The Red Devils mengalahkan Aston Villa di Villa Park empat hari lalu Phil Jones bakal ditempatkan sebagai pemain gelandang.

“Jones sebenarnya adalah bek tengah, tapi ia adalah pemain serba bisa sehingga mampu bermain sebagai gelandang. Kami memainkan dia di posisi itu karena kami tidak memiliki Carrick pada Rabu nanti (kena sanksi). Kami harus punya pemain penggantinya,” ujar Ferguson. (bbs/jpnn)

MANCHESTER-Hasil imbang kontra Basel memang sudah cukup untuk meloloskan Manchester United ke babak 16 besar Liga Champions. Meski begitu, ‘Setan Merah’ tak mau mengejar satu poin saja.

Saat ini anak asuh Sir Alex ferguson menghuni peringkat kedua klasemen Grup C dengan 9 poin dari lima laga. Jumlah poin mereka sama dengan Benfica yang sudah memastikan diri lolos, tapi mereka kalah head-to-head.
Sementara itu, Basel membuntuti United di peringkat ketiga. Klub Swiss itu cuma berjarak satu poin dari ‘Setan Merah’.

Dengan kondisi tersebut, The Red Devils sebenarnya cuma membutuhkan hasil seri saat bertandang ke markas Basel, Kamis (8/12/2011) dinihari WIB. Namun, rupanya skuad asuhan Sir Alex Ferguson tetap memburu poin penuh.
“Akan berbahaya kalau kami berpikir bahwa kami cuma butuh hasil imbang. Tak satu pun orang di klub ini yang punya mentalitas semacam itu,” ucap winger United Ashley Young, seperti dikutip ESPN Star.

United layak waspada penuh saat bermain di markas Basel. Pada pertemuan pertama di Old Trafford, Alexander Frei dkk. nyaris menang sebelum gol Young pada menit-menit akhir memaksakan hasil imbang 3-3.

Walau sudah terbukti jika Basel bukan tim yang gampang ditaklukkan, namun Fergie tetap akan melakukan sejumlah perubahan saat menghadapi Basel.
Rencananya, bek yang mencetak gol kemenangan saat The Red Devils mengalahkan Aston Villa di Villa Park empat hari lalu Phil Jones bakal ditempatkan sebagai pemain gelandang.

“Jones sebenarnya adalah bek tengah, tapi ia adalah pemain serba bisa sehingga mampu bermain sebagai gelandang. Kami memainkan dia di posisi itu karena kami tidak memiliki Carrick pada Rabu nanti (kena sanksi). Kami harus punya pemain penggantinya,” ujar Ferguson. (bbs/jpnn)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/