25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Hina FA, Chelsea Denda Cole

LONDON – Twitter tampaknya menjadi pembawa sial bagi para atlet professional khususnya pesepakbola. Pasalnya, kicauan mereka di situs jejaring sosial tersebut justru kerap menjadi senjata makan tuan.

Kali ini giliran bek kiri Chelsea, Ashley Cole yang terkena batunya. Cole didenda oleh klubnya setelah menghina Asosiasi Sepak Bola Inggris, FA lewat kicauan di Twitter. Dalam kicauannya, Cole menyebut FA sebagai “sekumpulan orang bodoh yang tidak kompeten.”
Kelakuan pemain tim nasional Inggris ini jelas membuat berang pelatih dan petinggi klub Chelsea. Pelatih Chelsea, Roberto Di Matteo mengaku akan memberi sanksi bagi Cole.

“Kami punya kebijakan terkait sosial media dan kami pasti akan mengambil tindakan disipliner terkait tweet tersebut,” ujar Di Matteo seperti dikutip ESPN.
Di Matteo enggan mengungkapkan hukuman apa yang akan dijatuhkan pada Cole. Namun diperkirakan, mantan pemain Arsenal tersebut akan terkena denda sekitar 200.000 poundsterling atau setara dengan Rp3,1 miliar.

Tweet makian Cole merupakan reaksi atas pernyataan FA yang menuduhnya  memberi kesaksian palsu dalam persidangan rekan setimnya John Terry yang dijerat kasus pelecehan rasial terhadap pemain belakang QPR, Anton Ferdinand. Dalam persidangan, Cole memberikan kesaksian yang meringankan Terry.
Di Matteo mengaku telah berbicara langsung dengan Cole mengenai hal ini. Menurutnya, Cole telah menyesali perbuatannya dan akan meminta maaf. “Saya pribadi tidak punya masalah dengan sosial media selama digunakan dengan bertanggung jawab,” pungksasnya. (dil/jpnn)

LONDON – Twitter tampaknya menjadi pembawa sial bagi para atlet professional khususnya pesepakbola. Pasalnya, kicauan mereka di situs jejaring sosial tersebut justru kerap menjadi senjata makan tuan.

Kali ini giliran bek kiri Chelsea, Ashley Cole yang terkena batunya. Cole didenda oleh klubnya setelah menghina Asosiasi Sepak Bola Inggris, FA lewat kicauan di Twitter. Dalam kicauannya, Cole menyebut FA sebagai “sekumpulan orang bodoh yang tidak kompeten.”
Kelakuan pemain tim nasional Inggris ini jelas membuat berang pelatih dan petinggi klub Chelsea. Pelatih Chelsea, Roberto Di Matteo mengaku akan memberi sanksi bagi Cole.

“Kami punya kebijakan terkait sosial media dan kami pasti akan mengambil tindakan disipliner terkait tweet tersebut,” ujar Di Matteo seperti dikutip ESPN.
Di Matteo enggan mengungkapkan hukuman apa yang akan dijatuhkan pada Cole. Namun diperkirakan, mantan pemain Arsenal tersebut akan terkena denda sekitar 200.000 poundsterling atau setara dengan Rp3,1 miliar.

Tweet makian Cole merupakan reaksi atas pernyataan FA yang menuduhnya  memberi kesaksian palsu dalam persidangan rekan setimnya John Terry yang dijerat kasus pelecehan rasial terhadap pemain belakang QPR, Anton Ferdinand. Dalam persidangan, Cole memberikan kesaksian yang meringankan Terry.
Di Matteo mengaku telah berbicara langsung dengan Cole mengenai hal ini. Menurutnya, Cole telah menyesali perbuatannya dan akan meminta maaf. “Saya pribadi tidak punya masalah dengan sosial media selama digunakan dengan bertanggung jawab,” pungksasnya. (dil/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/