25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Tatap Semifinal Coppa

ROMA-Lazio memastikan diri melaju ke babak semifinal Coppa Italia setelah di perempatfinal mengalahkan Catania dengan skor akhir 3-0.
Bertanding di Olimpico, Rabu (9/1) dinihari WIB, gol-gol Biancoceleste diciptakan oleh Stefan Radu di menit 30 dan dua gol lainnya dicetak Anderson Hernanes di menit 61 dan injury time.

Di babak empat besar, pasukan Vladimir Petkovic itu akan menghadapi pemenang laga perempatfinal lainnya antara Juventus bentrok AC Milan yang akan digelar, Kamis (10/1) dinihari WIB tadi.

Tim tuan rumah memecah kebuntuan saat laga memasuki waktu setengah jam. Berawal dari sepak pojok, Radu menyambut bola dengan tandukan yang menjebol gawang Catania. Skor 1-0 untuk keunggulan Lazio pun bertahan hingga turun minum.

Catania nyaris menyamakan kedudukan semenit setelah restart. Tendangan melengkung Sergio Almiron memaksa kiper Albano Bizzarri susah payah menghalaunya ke atas mistar. Mengendurnya serangan tim tamu dimanfaatkan Lazio. Sergio Floccari menembus pertahanan Catania dan mengirim umpan tarik kepada Hernanes yang diteruskan dengan lewat tembakan jarak dekat. Lazio 2, Catania 0.

Di masa injury time, Hernanes menciptakan gol keduanya untuk membawa Lazio memimpin 3-0 dari Catania usai menyelesaikan umpan matang Floccari di dalam kotak penalti. (bbs/jpnn)

ROMA-Lazio memastikan diri melaju ke babak semifinal Coppa Italia setelah di perempatfinal mengalahkan Catania dengan skor akhir 3-0.
Bertanding di Olimpico, Rabu (9/1) dinihari WIB, gol-gol Biancoceleste diciptakan oleh Stefan Radu di menit 30 dan dua gol lainnya dicetak Anderson Hernanes di menit 61 dan injury time.

Di babak empat besar, pasukan Vladimir Petkovic itu akan menghadapi pemenang laga perempatfinal lainnya antara Juventus bentrok AC Milan yang akan digelar, Kamis (10/1) dinihari WIB tadi.

Tim tuan rumah memecah kebuntuan saat laga memasuki waktu setengah jam. Berawal dari sepak pojok, Radu menyambut bola dengan tandukan yang menjebol gawang Catania. Skor 1-0 untuk keunggulan Lazio pun bertahan hingga turun minum.

Catania nyaris menyamakan kedudukan semenit setelah restart. Tendangan melengkung Sergio Almiron memaksa kiper Albano Bizzarri susah payah menghalaunya ke atas mistar. Mengendurnya serangan tim tamu dimanfaatkan Lazio. Sergio Floccari menembus pertahanan Catania dan mengirim umpan tarik kepada Hernanes yang diteruskan dengan lewat tembakan jarak dekat. Lazio 2, Catania 0.

Di masa injury time, Hernanes menciptakan gol keduanya untuk membawa Lazio memimpin 3-0 dari Catania usai menyelesaikan umpan matang Floccari di dalam kotak penalti. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/