25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Gagal Antisipasi

Rusia vs Republik Ceko

WROCLAW- Cukup mengejutkan ketika Republik Ceko harus menerima kekalahan telak dari Rusia. Menurut Tomas Rosicky, kekalahan timnya dikarenakan kegagalan mengantisipasi serangan balik yang digeber pasukan Beruang Merah.
Pada laga itu, Rusia menuai gol demi gol lewat Alan Dzagoev (dua gol). lalu digenapi oleh Roman Pavlyuchenko dan Roman Shirokov. Sedangkan pencetak gol tunggal Republik Ceko adalah Vaclav Pilar.
“Kami ingin aktif sejak kickoff, menggalang serangan namun kami gagal kapan pun kami kehilangan bola dan serangan balik Rusia sangat berat untuk diatasi,” kata Rosicky.

“Ada fase di awal ketika kami tak gentar, kami punya peluang dan kami menjadi tim yang lebih baik. Tertinggal 2-0 di saat turun minum, kami tak bisa mengatasi serangan balik mereka di sepanjang waktu sisa pertandingan.”
“Dalam laga berikutnya, kami akan menunjukkan seberapa bagusnya kami,” pungkas gelandang Arsenal itu.

Pelatih Rusia, Dick Advocaat mengaku senang dengan hasil itu. Namun dia tak begitu puas karena masih banyak kans mencetak gol pada laga itu.
“Kami sangat senang, kami mencetak empat gol dan dalam pertandingan internasional itu adalah hasil yang sangat bagus. Kami bisa saja mencetak gol lebih banyak, faktanya seharusnya kami mencetak lebih banyak karena kami menciptakan banyak peluang,” ucap pelatih asal Belanda itu seperti dikutip Sky Sports.

“Di kedudukan 2-1, kami menyulitkan diri kami sendiri jadi kami harus lebih baik karena mungkin tim yang lebih baik akan membobol gawang kami lebih banyak.”
“Itu bisa saja jadi 2-2, ada saat di mana kami harus lebih tajam. Di titik tertentu mereka punya banyak ruang dan sangat berbahaya. Tapi ini adalah laga pertama kami dan kami sangat senang dengan hasilnya,” tutupnya.
Kemenangan 4-1 itu merupakan kemenangan besar pertama mereka setelah kemenangan 6-1 atas Kamerun di Piala Dunia 1994.

Kemenangan atas Kamerun itu diingat juga sebagai momen di mana Oleg Salenko, penyerang andalan Rusia ketika itu, mencetak lima gol.
Sedangkan satu gol lainnya disumbang oleh Dmitri Radchenko. Salenko sendiri tampil sebagai top skorer Piala Dunia 1994 bersama Hristo Stoichkov dengan catatan enam gol. (bbs/jpnn)

Rusia vs Republik Ceko

WROCLAW- Cukup mengejutkan ketika Republik Ceko harus menerima kekalahan telak dari Rusia. Menurut Tomas Rosicky, kekalahan timnya dikarenakan kegagalan mengantisipasi serangan balik yang digeber pasukan Beruang Merah.
Pada laga itu, Rusia menuai gol demi gol lewat Alan Dzagoev (dua gol). lalu digenapi oleh Roman Pavlyuchenko dan Roman Shirokov. Sedangkan pencetak gol tunggal Republik Ceko adalah Vaclav Pilar.
“Kami ingin aktif sejak kickoff, menggalang serangan namun kami gagal kapan pun kami kehilangan bola dan serangan balik Rusia sangat berat untuk diatasi,” kata Rosicky.

“Ada fase di awal ketika kami tak gentar, kami punya peluang dan kami menjadi tim yang lebih baik. Tertinggal 2-0 di saat turun minum, kami tak bisa mengatasi serangan balik mereka di sepanjang waktu sisa pertandingan.”
“Dalam laga berikutnya, kami akan menunjukkan seberapa bagusnya kami,” pungkas gelandang Arsenal itu.

Pelatih Rusia, Dick Advocaat mengaku senang dengan hasil itu. Namun dia tak begitu puas karena masih banyak kans mencetak gol pada laga itu.
“Kami sangat senang, kami mencetak empat gol dan dalam pertandingan internasional itu adalah hasil yang sangat bagus. Kami bisa saja mencetak gol lebih banyak, faktanya seharusnya kami mencetak lebih banyak karena kami menciptakan banyak peluang,” ucap pelatih asal Belanda itu seperti dikutip Sky Sports.

“Di kedudukan 2-1, kami menyulitkan diri kami sendiri jadi kami harus lebih baik karena mungkin tim yang lebih baik akan membobol gawang kami lebih banyak.”
“Itu bisa saja jadi 2-2, ada saat di mana kami harus lebih tajam. Di titik tertentu mereka punya banyak ruang dan sangat berbahaya. Tapi ini adalah laga pertama kami dan kami sangat senang dengan hasilnya,” tutupnya.
Kemenangan 4-1 itu merupakan kemenangan besar pertama mereka setelah kemenangan 6-1 atas Kamerun di Piala Dunia 1994.

Kemenangan atas Kamerun itu diingat juga sebagai momen di mana Oleg Salenko, penyerang andalan Rusia ketika itu, mencetak lima gol.
Sedangkan satu gol lainnya disumbang oleh Dmitri Radchenko. Salenko sendiri tampil sebagai top skorer Piala Dunia 1994 bersama Hristo Stoichkov dengan catatan enam gol. (bbs/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/