22.5 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Wayne Rooney Balik Mengancam Melalui Twitter

PESEPAKBOLA, Wayne Rooney menjadi sasaran makian seseorang. Bintang Manchester United itu diancam akan dipukul dengan stik golf. Rooney tak diam saja. Ia membalasnya dengan mangatakan akan melawan sampai si pengancam menyerah.

Peristiwa itu sendiri tidak terjadi di dunia nyata melainkan hanya di dunia maya, tepatnya di Twitter. Awalnya ketika seorang pengguna situs mikroblogging tersebut melontarkan makian kepada Rooney dengan kata-kata kasar.

Pengguna yang menggunakan nama “sam_oldham_LFC” itu mengancam bakal memukul kepala si striker Manchester United dengan stik golf lalu menguburnya.

Mendapatkan ancaman tersebut, Rooney malah balik menantang. “Haha kamu tahu di mana aku berlatih setiap harinya, nak. Datang saja dan lakukan, semoga berhasil,” balas Rooney.

“Dikompori” sedemikian rupa, si pengancam rupanya kian panas. Ia pun berjanji akan menyambangi Rooney dan menjalankan ancamannya.

Alih-alih mulai takut, Rooney kembali balik mengeluarkan tantangan. “Aku akan membuatmu tertidur dalam 10 detik saja. Semoga kamu datang karena jika tidak maka aku akan bilang ke semua orang kalau kamu ketakutan. Aku akan menunggu.”

Saling balas kicauan itu tidak luput dari perhatian pengguna Twitter lain, yang pada akhirnya ikut nimbrung. Rooney kemudian coba meredam situasi dengan menyebut itu semua hanyalah lelucon biasa. “Sedikit lelucon dan orang-orang jadi gila, tenanglah kalian semua,” tulis pemain berusia 25 tahun itu.

Perselisihan Rooney dengan pengancamnya tersebut berakhir seiring dengan ditutupnya akun @sam_oldham_LFC. Apapun, sikap Rooney dalam kejadian ini tetap dikritik meski berupaya mendinginkan situasi. (net/jpnn)

PESEPAKBOLA, Wayne Rooney menjadi sasaran makian seseorang. Bintang Manchester United itu diancam akan dipukul dengan stik golf. Rooney tak diam saja. Ia membalasnya dengan mangatakan akan melawan sampai si pengancam menyerah.

Peristiwa itu sendiri tidak terjadi di dunia nyata melainkan hanya di dunia maya, tepatnya di Twitter. Awalnya ketika seorang pengguna situs mikroblogging tersebut melontarkan makian kepada Rooney dengan kata-kata kasar.

Pengguna yang menggunakan nama “sam_oldham_LFC” itu mengancam bakal memukul kepala si striker Manchester United dengan stik golf lalu menguburnya.

Mendapatkan ancaman tersebut, Rooney malah balik menantang. “Haha kamu tahu di mana aku berlatih setiap harinya, nak. Datang saja dan lakukan, semoga berhasil,” balas Rooney.

“Dikompori” sedemikian rupa, si pengancam rupanya kian panas. Ia pun berjanji akan menyambangi Rooney dan menjalankan ancamannya.

Alih-alih mulai takut, Rooney kembali balik mengeluarkan tantangan. “Aku akan membuatmu tertidur dalam 10 detik saja. Semoga kamu datang karena jika tidak maka aku akan bilang ke semua orang kalau kamu ketakutan. Aku akan menunggu.”

Saling balas kicauan itu tidak luput dari perhatian pengguna Twitter lain, yang pada akhirnya ikut nimbrung. Rooney kemudian coba meredam situasi dengan menyebut itu semua hanyalah lelucon biasa. “Sedikit lelucon dan orang-orang jadi gila, tenanglah kalian semua,” tulis pemain berusia 25 tahun itu.

Perselisihan Rooney dengan pengancamnya tersebut berakhir seiring dengan ditutupnya akun @sam_oldham_LFC. Apapun, sikap Rooney dalam kejadian ini tetap dikritik meski berupaya mendinginkan situasi. (net/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/