26 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Cesar dan Forlan tak Ikut

Inter Milan Boyong 20 Pemain ke Jakarta

JAKARTA- Pelatih Inter Milan Andrea Stramaccioni telah mengumumkan 20 nama pemain yang dibawa ke Jakarta dalam tur mereka ke Indonesia. Demikian dilansir laman resmi Inter Milan.

Sejumlah pemain yang harus kembali ke negaranya untuk memperkuat tim nasional masing-masing seperti Wesley Sneijder di Piala Eropa 2012, dan Yuto Nagatomo di putaran final kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia tidak dibawa.

Kendati demikian, bintang-bintang Nerazzurri seperti gelandang Esteban Cambiasso dan striker Diego Milito masuk dalam daftar pemain ke Jakarta. Sementara ujung tombak Diego Forlan dan kiper Julio Cesar tak ikut ke Jakarta.

Ini untuk kali kedua Forlan tidak ke Jakarta. Sebelumnya, ketika timnas Uruguay tampil di laga persahabatan, Forlan juga tidak hadir. Forlan kemungkinan memperkuat Uruguay di laga persahabatan melawan Rusia pada 25 Mei.

Stramaccioni juga memasukkan sejumlah pemain muda ke dalam tim besutannya yang akan menghadapi Liga Selection dan Indonesia Selection pada 24 dan 26 Mei di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Para pemain Inter menjalani latihan terakhir, Senin (21/5) di Centro Sportivo Angelo Moratti selama satu jam. Inter bertolak dari Bandara Milan Malpensa ke Jakarta melalui Singapura, kemarin.

Sementara Pelatih Liga Selection, Aji Santoso, mengharapkan kerja sama tim menjadi fokus tim Liga Selection jelang melawan Inter Milan. Kekompakan akan jadi kendala terbesar karena pemain asing dan pemain lokal cuma latihan bersama tiga kali.

Liga Selection latihan bersama sejak Senin (21/5) sore di Lapangan C Senayan. Di latihan perdana bersama pemain asing itu, tiga pemain impor terlihat berada di sana yakni David Pagbe, Edward Wilson Junior dan Kwon Jun. Sementara Utavio Dutra dan Mario Karlovic baru gabung kemarin.
“Saya ingin adaptasi tidak dilakukan pemain asing terhadap pemain lokal, tapi pemain lokal juga harus mengerti keinginan pemain asing. Dengan begitu, saya optimis rasa saling mengerti itu akan terwujud,” ungkap Aji.(net) di Jakarta, Selasa (22/5).

Eks pelatih Persebaya Surabaya dan Persisam Samarinda itu menyatakan, akan memaksa pemain untuk cerewet saat latihan. Tak hanya mengeluarkan suara, pemain juga wajib memaksimalkan komunikasi melalui bahasa tubuh.

Pembentukan kerja sama tim tidak hanya dilakukan di lapangan. Aji juga berusaha mengakrabkan sesama pemain di luar lapangan. Acara makan bersama menjadi media untuk membangun rasa saling mengerti sesama pemain.

“Di saat makan, pemain asing tidak boleh misah sendiri. Mereka harus berbaur dengan pemain lokal lainnya. Cara ini mungkin belum bisa membentuk kerjasama yang ideal karena keterbatasan waktu. Tapi, minimal pemain bisa saling mengerti keinginan pemain lainnya,” tukasnya.(net/bbs)

Inter Milan Boyong 20 Pemain ke Jakarta

JAKARTA- Pelatih Inter Milan Andrea Stramaccioni telah mengumumkan 20 nama pemain yang dibawa ke Jakarta dalam tur mereka ke Indonesia. Demikian dilansir laman resmi Inter Milan.

Sejumlah pemain yang harus kembali ke negaranya untuk memperkuat tim nasional masing-masing seperti Wesley Sneijder di Piala Eropa 2012, dan Yuto Nagatomo di putaran final kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia tidak dibawa.

Kendati demikian, bintang-bintang Nerazzurri seperti gelandang Esteban Cambiasso dan striker Diego Milito masuk dalam daftar pemain ke Jakarta. Sementara ujung tombak Diego Forlan dan kiper Julio Cesar tak ikut ke Jakarta.

Ini untuk kali kedua Forlan tidak ke Jakarta. Sebelumnya, ketika timnas Uruguay tampil di laga persahabatan, Forlan juga tidak hadir. Forlan kemungkinan memperkuat Uruguay di laga persahabatan melawan Rusia pada 25 Mei.

Stramaccioni juga memasukkan sejumlah pemain muda ke dalam tim besutannya yang akan menghadapi Liga Selection dan Indonesia Selection pada 24 dan 26 Mei di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Para pemain Inter menjalani latihan terakhir, Senin (21/5) di Centro Sportivo Angelo Moratti selama satu jam. Inter bertolak dari Bandara Milan Malpensa ke Jakarta melalui Singapura, kemarin.

Sementara Pelatih Liga Selection, Aji Santoso, mengharapkan kerja sama tim menjadi fokus tim Liga Selection jelang melawan Inter Milan. Kekompakan akan jadi kendala terbesar karena pemain asing dan pemain lokal cuma latihan bersama tiga kali.

Liga Selection latihan bersama sejak Senin (21/5) sore di Lapangan C Senayan. Di latihan perdana bersama pemain asing itu, tiga pemain impor terlihat berada di sana yakni David Pagbe, Edward Wilson Junior dan Kwon Jun. Sementara Utavio Dutra dan Mario Karlovic baru gabung kemarin.
“Saya ingin adaptasi tidak dilakukan pemain asing terhadap pemain lokal, tapi pemain lokal juga harus mengerti keinginan pemain asing. Dengan begitu, saya optimis rasa saling mengerti itu akan terwujud,” ungkap Aji.(net) di Jakarta, Selasa (22/5).

Eks pelatih Persebaya Surabaya dan Persisam Samarinda itu menyatakan, akan memaksa pemain untuk cerewet saat latihan. Tak hanya mengeluarkan suara, pemain juga wajib memaksimalkan komunikasi melalui bahasa tubuh.

Pembentukan kerja sama tim tidak hanya dilakukan di lapangan. Aji juga berusaha mengakrabkan sesama pemain di luar lapangan. Acara makan bersama menjadi media untuk membangun rasa saling mengerti sesama pemain.

“Di saat makan, pemain asing tidak boleh misah sendiri. Mereka harus berbaur dengan pemain lokal lainnya. Cara ini mungkin belum bisa membentuk kerjasama yang ideal karena keterbatasan waktu. Tapi, minimal pemain bisa saling mengerti keinginan pemain lainnya,” tukasnya.(net/bbs)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/