25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Sudahi Dahaga Gelar

Cardiff City v Liverpool

LONDON- Asa dapat gelar sejak 2006 lalu bakal tersaji di depan mata ketika Liverpool meladeni tantangan Cardiff City di Final Piala Carling, Minggu (25/2) malam ini di Wembley Stadium.

Juara 18 kali Liga Inggris ini memang sudah terlalu lama puasa gelar. Kerokongan prestasi mereka begitu kering. Enam tahun lalu ketika angkat tropi, yang diangkat adalah Piala FA dan Community Shield. Berusaha menambah koleksi gelar liga sangat berat bagi mereka.

Menuju laga ini, anak asuh Kenny Dalglish sedang jumawa karena mampu mengandaskan Brighton di Piala FA dengan skor 6-1. Mental meningkat dengan baik. Kapten tim, Steven Gerrard pun tak sabar kembali menambah koleksi ke lemari tropi klub.

“Enam tahun tanpa trofi untuk klub sepak bola tentu tak baik. Itu sudah terlalu lama. Sudah waktunya kami kembali mendapatkan piala,” kata pemain tengah Inggris itu di Soccerway.

“Semua orang tahu klub ini telah melalui beberapa masa sulit. Tapi kami bergerak maju sekarang, tanpa putus asa kami akan membawa kembali kesuksesan. Kami akan kerja keras untuk itu,” tambahnya.

Perjalanan ke final sudah cukup teruji. Liverpool sukses mengandaskan Chelsea dan Manchester City. Tentu saja melawan Cardiff  yang bertanding di kasta kedua Liga Inggris bakal lebih mudah.

Cardiff melaju ke final usai menaklukkan tim-tim yang bisa dibilang gurem. Yakni Oxford United, Huddersfield Town, Leicester City, Burnley, Blackburn dan Crystal Palace.

Meski begitu, Skuad asuhan Malky Mackay tampak yakin bisa memberikan kejutan. Runner up FA Cup 2008 itu sebenarnya tak bagus di partai terakhir. Dari lima laga away, mereka cuma sekali menang. Terakhir mereka dihajar 3-0 oleh Ipswich Town di liga.

Soal peta kekuatan skuad, kubu Cardiff optimis mampu merepotkan Liverpool. Biasanya, Mackay mempercayakan striker Kenny Miller. Sementara gelandang Don Cowie yang telah bikin tiga gol di Piala Carling musim ini bakal mendapatkan kepercayaan. (ful)

Cardiff City v Liverpool

LONDON- Asa dapat gelar sejak 2006 lalu bakal tersaji di depan mata ketika Liverpool meladeni tantangan Cardiff City di Final Piala Carling, Minggu (25/2) malam ini di Wembley Stadium.

Juara 18 kali Liga Inggris ini memang sudah terlalu lama puasa gelar. Kerokongan prestasi mereka begitu kering. Enam tahun lalu ketika angkat tropi, yang diangkat adalah Piala FA dan Community Shield. Berusaha menambah koleksi gelar liga sangat berat bagi mereka.

Menuju laga ini, anak asuh Kenny Dalglish sedang jumawa karena mampu mengandaskan Brighton di Piala FA dengan skor 6-1. Mental meningkat dengan baik. Kapten tim, Steven Gerrard pun tak sabar kembali menambah koleksi ke lemari tropi klub.

“Enam tahun tanpa trofi untuk klub sepak bola tentu tak baik. Itu sudah terlalu lama. Sudah waktunya kami kembali mendapatkan piala,” kata pemain tengah Inggris itu di Soccerway.

“Semua orang tahu klub ini telah melalui beberapa masa sulit. Tapi kami bergerak maju sekarang, tanpa putus asa kami akan membawa kembali kesuksesan. Kami akan kerja keras untuk itu,” tambahnya.

Perjalanan ke final sudah cukup teruji. Liverpool sukses mengandaskan Chelsea dan Manchester City. Tentu saja melawan Cardiff  yang bertanding di kasta kedua Liga Inggris bakal lebih mudah.

Cardiff melaju ke final usai menaklukkan tim-tim yang bisa dibilang gurem. Yakni Oxford United, Huddersfield Town, Leicester City, Burnley, Blackburn dan Crystal Palace.

Meski begitu, Skuad asuhan Malky Mackay tampak yakin bisa memberikan kejutan. Runner up FA Cup 2008 itu sebenarnya tak bagus di partai terakhir. Dari lima laga away, mereka cuma sekali menang. Terakhir mereka dihajar 3-0 oleh Ipswich Town di liga.

Soal peta kekuatan skuad, kubu Cardiff optimis mampu merepotkan Liverpool. Biasanya, Mackay mempercayakan striker Kenny Miller. Sementara gelandang Don Cowie yang telah bikin tiga gol di Piala Carling musim ini bakal mendapatkan kepercayaan. (ful)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/