32 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Santap Makanan Khas Bali

Cesc Fabregas

DENPASAR – Keindahan panorama Pulau Bali memukau pesepakbola Spanyol Cesc Fabregas. Selain terpesona keadaan alamnya, kapten Arsenal itu juga tertarik dengan kuliner khas Pulau Dewata.

Fabregas datang ke Bali dalam rangkaian kegiatan final Biskuat Tiger Cup 2011. Sehari sebelumnya, Selasa (22/6), di Jakarta dia juga melakukan konferensi pers dan gala dinner masih dalam kapasitasnya sebagai bintang iklan produk tersebut.

Kedatangan Cesc di Bali bukan sekadar mengikuti rangkaian kegiatan tersebut. Setelah semua aktivitasnya selesai kapten Arsenal tersebut akan berlibur di Pulau Dewata.

Pemain yang tengah diincar Barcelona itu dipastikan akan menikmati keindahan alam Pulau Bali. Namun satu hal yang juga tak ingin dia lewatkan adalah mencicipi makanan khas di sana.

“Setelah final (Biskuat Tiger Cup 2011), setelah ada juara, kita akan nikmati sama-sama makanan khas Bali,” kata Fabregas pada wartawan.

Wartawan yang setia mengikuti Cesc pun ramai-ramai merekomendasikan makanan khas Bali buat pemain 24 tahun itu.
Mulai dari sate lilit, ikan bakar jimbaran hingga nasi pedas. Lalu yang mana yang akan dicicipi Fabregas? “Saya akan coba semuanya. Jangan khawatir,” seloroh Fabregas sambil tertawa. (net/jpnn)

Cesc Fabregas

DENPASAR – Keindahan panorama Pulau Bali memukau pesepakbola Spanyol Cesc Fabregas. Selain terpesona keadaan alamnya, kapten Arsenal itu juga tertarik dengan kuliner khas Pulau Dewata.

Fabregas datang ke Bali dalam rangkaian kegiatan final Biskuat Tiger Cup 2011. Sehari sebelumnya, Selasa (22/6), di Jakarta dia juga melakukan konferensi pers dan gala dinner masih dalam kapasitasnya sebagai bintang iklan produk tersebut.

Kedatangan Cesc di Bali bukan sekadar mengikuti rangkaian kegiatan tersebut. Setelah semua aktivitasnya selesai kapten Arsenal tersebut akan berlibur di Pulau Dewata.

Pemain yang tengah diincar Barcelona itu dipastikan akan menikmati keindahan alam Pulau Bali. Namun satu hal yang juga tak ingin dia lewatkan adalah mencicipi makanan khas di sana.

“Setelah final (Biskuat Tiger Cup 2011), setelah ada juara, kita akan nikmati sama-sama makanan khas Bali,” kata Fabregas pada wartawan.

Wartawan yang setia mengikuti Cesc pun ramai-ramai merekomendasikan makanan khas Bali buat pemain 24 tahun itu.
Mulai dari sate lilit, ikan bakar jimbaran hingga nasi pedas. Lalu yang mana yang akan dicicipi Fabregas? “Saya akan coba semuanya. Jangan khawatir,” seloroh Fabregas sambil tertawa. (net/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/