27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Tabrakan dengan Truk setelah Hadiri Pemakaman Kakek

Dennis Marshall, Pemain Kosta Rika yang Meninggal Dunia karena Kecelakaan

Sepak bola Kosta Rika tengah berduka. Salah satu pemain timnas mereka, Dennis Marshall, meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan lalu lintas di San Jose Kamis waktu setempat (23/6).

GOL Dennis Marshall ke gawang Honduras pekan lalu (18/6) memang gagal mengantarkan Kosta Rika ke semifinal Piala Emas CONCACAF 2011. Namun, gol itu setidaknya memaksa Honduras harus melalui adu penalti setelah skor sampai babak tambahan waktu masih 1-1.

Gol itu pun punya arti penting bagi Marshall karena menjadi gol pertamanya bagi Kosta Rika. Marshall yang berposisi sebagai defender itu telah 19 kali membela Ticos (sebutan Kosta Rika) sejak debut dua tahun lalu. Sayang, Marshall tidak akan lagi bisa menambah gol maupun caps-nya.

Kecelakaan di jalur maut pegunungan Braulio Carillo, arah timur ibu kota San Jose, telah merenggut nyawanya. Mobil yang ditumpanginya bersama istrinya, Meylin Masis Castro, bertabrakan dengan sebuah truk. Tragisnya, istri Marshall juga tidak tertolong nyawanya. Yang tragis lagi, Marshall baru saja pulang dari pemakaman kakeknya.
Musibah Marshall tentu saja mengejutkan semua pihak. Ucapan bela sungkawa mengalir dari berbagai pihak kepada pemain 25 tahun itu. “Dennis adalah pemain muda dengan masa depan cerah. Saya mengirim duka yang paling dalam untuk seluruh keluarga besarnya,” kata pelatih Kosta Rika Ricardo La Volpe di situs resmi Federasi Sepak Bola Kosta Rika.

“Sungguh mengejutkan. Kami sempat tidak percaya dengan kabar itu sebelum mendapat konfirmasi dari berbagai pihak. Dia sudah seperti saudara bagi semua pemain yang ada di skuad timnas Piala Emas,” sahut Randal Brenes, rekan setimnas Marshall.

Klub Marshall asal Denmark, AaB Fodblod atau yang akrab disapa Aalborg BK, ikut berduka dengan kepergian Marshall selama-lamanya. Sebagai wujud penghormatan, AaB memutuskan untuk membatalkan sesi latihan kemarin. Tidak hanya itu, pemain AaB akan mengenakan ban hitam dalam tiga laga ke depan.

Dimulai dari uji coba pramusim melawan Odense BK pekan depan serta dua laga awal di musim baru Superliga Denmark 2011-2012 yang start 17 Juli nanti. Sebagai catatan, AaB merupakan juara tiga kali Superliga Denmark dengan yang terakhir adalah tiga tahun lalu.

“Dua laga awal musim depan adalah away ke Odense dan home melawan AGF Aarhus. Kami juga sudah mencapai kesepakatan dengan AGF untuk melakukan prosesi mengheningkan cipta selama satu menit mengenang mendiang Dennis Marshall,” papar Direktur Olahraga AaB Lynge Jakobsen di situs resmi klub.

Sebelum Marshall, pesepak bola yang meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas adalah Olubayo Adefemi pada 18 April lalu. Dia adalah bek 25 tahun timnas Nigeria. Adefemi mengalami kecelakaan dalam perjalanan dari Xanthi menuju Salonika di Yunani. Adefemi merupakan pemain Skoda Xanthi, klub Liga Super Yunani.
Pekan lalu (15/6), defender Napoli Hugo Campagnaro juga menjadi korban kecelakaan di Cordoba, Argentina. Mobil yang ditumpangi Campagnaro bersama dua orang rekannya bertabrakan dengan mobil lain. Campagnaro selamat meski sampai kini masih dirawat di rumah sakit. Tapi, seorang rekannya dan dua orang dari mobil lainnya tidak terselamatkan. (dns/jpnn)

Dennis Marshall, Pemain Kosta Rika yang Meninggal Dunia karena Kecelakaan

Sepak bola Kosta Rika tengah berduka. Salah satu pemain timnas mereka, Dennis Marshall, meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan lalu lintas di San Jose Kamis waktu setempat (23/6).

GOL Dennis Marshall ke gawang Honduras pekan lalu (18/6) memang gagal mengantarkan Kosta Rika ke semifinal Piala Emas CONCACAF 2011. Namun, gol itu setidaknya memaksa Honduras harus melalui adu penalti setelah skor sampai babak tambahan waktu masih 1-1.

Gol itu pun punya arti penting bagi Marshall karena menjadi gol pertamanya bagi Kosta Rika. Marshall yang berposisi sebagai defender itu telah 19 kali membela Ticos (sebutan Kosta Rika) sejak debut dua tahun lalu. Sayang, Marshall tidak akan lagi bisa menambah gol maupun caps-nya.

Kecelakaan di jalur maut pegunungan Braulio Carillo, arah timur ibu kota San Jose, telah merenggut nyawanya. Mobil yang ditumpanginya bersama istrinya, Meylin Masis Castro, bertabrakan dengan sebuah truk. Tragisnya, istri Marshall juga tidak tertolong nyawanya. Yang tragis lagi, Marshall baru saja pulang dari pemakaman kakeknya.
Musibah Marshall tentu saja mengejutkan semua pihak. Ucapan bela sungkawa mengalir dari berbagai pihak kepada pemain 25 tahun itu. “Dennis adalah pemain muda dengan masa depan cerah. Saya mengirim duka yang paling dalam untuk seluruh keluarga besarnya,” kata pelatih Kosta Rika Ricardo La Volpe di situs resmi Federasi Sepak Bola Kosta Rika.

“Sungguh mengejutkan. Kami sempat tidak percaya dengan kabar itu sebelum mendapat konfirmasi dari berbagai pihak. Dia sudah seperti saudara bagi semua pemain yang ada di skuad timnas Piala Emas,” sahut Randal Brenes, rekan setimnas Marshall.

Klub Marshall asal Denmark, AaB Fodblod atau yang akrab disapa Aalborg BK, ikut berduka dengan kepergian Marshall selama-lamanya. Sebagai wujud penghormatan, AaB memutuskan untuk membatalkan sesi latihan kemarin. Tidak hanya itu, pemain AaB akan mengenakan ban hitam dalam tiga laga ke depan.

Dimulai dari uji coba pramusim melawan Odense BK pekan depan serta dua laga awal di musim baru Superliga Denmark 2011-2012 yang start 17 Juli nanti. Sebagai catatan, AaB merupakan juara tiga kali Superliga Denmark dengan yang terakhir adalah tiga tahun lalu.

“Dua laga awal musim depan adalah away ke Odense dan home melawan AGF Aarhus. Kami juga sudah mencapai kesepakatan dengan AGF untuk melakukan prosesi mengheningkan cipta selama satu menit mengenang mendiang Dennis Marshall,” papar Direktur Olahraga AaB Lynge Jakobsen di situs resmi klub.

Sebelum Marshall, pesepak bola yang meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas adalah Olubayo Adefemi pada 18 April lalu. Dia adalah bek 25 tahun timnas Nigeria. Adefemi mengalami kecelakaan dalam perjalanan dari Xanthi menuju Salonika di Yunani. Adefemi merupakan pemain Skoda Xanthi, klub Liga Super Yunani.
Pekan lalu (15/6), defender Napoli Hugo Campagnaro juga menjadi korban kecelakaan di Cordoba, Argentina. Mobil yang ditumpangi Campagnaro bersama dua orang rekannya bertabrakan dengan mobil lain. Campagnaro selamat meski sampai kini masih dirawat di rumah sakit. Tapi, seorang rekannya dan dua orang dari mobil lainnya tidak terselamatkan. (dns/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/