Pescara vs Inter Milan
MILANO- Inter menyudahi mimpi buruk musim lalu. Kalah 14 kali semusim tak mencerminkan sebuah klub sukses. Musim ini telah dimulai, lawan yang ditantang cukup ringan: Pescara yang berstatus tim promosi. Poin penuh wajib diamankan walau dimainkan di kandang lawan yang akan disiarkan langsung TVRI Pukul 01.45 WIB.
Performa Inter di bawah arsitek muda, Andrea Stramaccioni cukup bagus. Akhir musim lalu dia dipilih menjadi pelatih dan melakukan penyelamatan mental skuad. Memasuki musim baru, Inter juga melewat laga di Eropa dengan mulus.
Karena tercecer ke peringkat enam musim lalu, Inter tak lagi berlaga di Liga Champions musim ini. Ganjarannya liga Eropa kasta kedua, Europa League. Tengah Agustus lalu, Inter melewati laga kontra Hajduk Split. Dua kali main, Inter menang dengan agregat 3-2.
Atas hasil itu, Inter bertemu dengan Vaslui di laga berikutnya di Europa League dan menang 2-0 di kadang lawan. Selanjutnya leg kedua akan dimainkan (30/8) mendatang.
“Menang 2-0 hasil yang bagus. Tapi pertandingan selanjutnya di kandang sendiri paling menentukan,” kata Wesley Sneijder, gelandang Inter di Inter.it.
Salah satu kendala di awal musim adalah absennya, Chivu.
Bek serba bisa itu cedera hingga waktu yang belum bisa ditentukan.
“Pertandingan melawan Hajduk seharusnya membantu kami.
Seberapa besar kami merindukan Chivu? Kita akan selalu merindukan seseorang sepertinya karena ia pemain top,” lanjut gelandang asal Belanda itu. (ful)