29 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Bagai Mimpi

Levante vs Sociedad

VALENCIA- Hanya diperkuat skuad apa adanya, tanpa bintang dan tanpa sokongan dana besar, nyatanya Levante mampu bicara banyak di La Liga musim ini. Kemenangan untuk kali ketujuh beruntun didapat usai mengandaskan Real Sociedad dengan skor 3-2, dinihari lalu.

Usai mengandaskan Real Madrid di jornada kedua lalu, Levante terus melaju dengan konsistensi tinggi. Membantai Malaga, Villarreal dan kini Sociedad jadi korban. Hasil ini membuatnya kokoh di pucuk klasemen sementara dengan 23 poin dari sembilan kali tanding. Mantapnya lagi, Levante berlum terkalahkan musim ini, sama seperti Barcelona dan Sevilla.

Pada laga kemarin dinihari di hadapan pendukung sendiri di Stadion Ciudad de Valencia, fans tuan rumah sempat dibuat terkejut dengan gol cepat Sociedad yang dicetak Daniel Estrada di menit keempat. Sepakan Estrada dari luar kotak penalti tak mampu dihalau oleh kiper Levante, Gustavo Munua. Skor 1-0 itu bertahan lama dan baru bisa disamakan oleh anak-anak asuhan Juan Ignacio Martinez di menit ke-56 melalui Victoriano Nano.

Tuan rumah kemudian berbalik unggul di menit ke-61 melalui gol yang diciptakan oleh Valdo. Sial bagi Levante, gol itu berhasil disamakan oleh Sociedad melalui kaki Inigo Martinez di menit ke-86.

Di saat pertandingan akan berakhir imbang, Ruben Suarez Estrada yang masuk sebagai pemain pengganti tampil sebagai pahlawan bagi Levante. Tendangan bebasnya di menit ke-90 mengantarkan Granotes memastikan tambahan tiga angka dalam genggaman.

Dengan hasil ini, Levante mampu merebut peringkat klasemen yang sehari sebelumnya ditempati oleh Barcelona. Mengumpulkan 23 angka dari hasil sembilan kali bermain, Levante unggul dua angka atas Barcelona yang menghuni peringkat dua.

Mendapati timnya masih selalu menuai, sang arsitek  Juan Ignacio Martinez, pun menyebut hal seperti ini adalah sesuatu yang nyaris mustahil.

“Laju kami saat ini sungguh hampir mustahil ini seperti mimpi saja,” ujar Martinez seusai laga melawan Sociedad seperti dilansir Reuters.

Levante menorehkan rentetan kemenangan dengan skuad yang nyaris tanpa bintang. Namun, beberapa nama di antaranya sudah terbilang senior di La Liga. Sebut saja Asier Del Horno, Juanfran, Arouna Kone, dan Francisco Farinos.

Peran penting juga ditunjukkan oleh Kone dan Jose Barkero. Kone sudah menyumbang tiga gol dan dua assist sejauh ini, sementara Barkero sudah menyumbang dua gol dan dua assist. Keduanya menjadi pendulang gol terbanyak untuk klub bersama Juanlu yang sudah mencetak lima gol.

“Berbicara mengenai berada di puncak klasemen, itu adalah hal yang sulit secara psikologis. Jadi, membalikkan keadaan untuk menang malam ini adalah sebuah hal yang sangat impresif,” tandas Martinez.

Namun begitu, Martinez juga menegaskan jika timnya harus terus menejajakkan kaki di bumi.
Musim kompetisi masih panjang, maka itu ia kerap menasehati anak buahnya agar selalu menjaga performa.
Masalah yang bakal datang dan sudah diprediksi adalah kemungkinan cedera salah satu andalan starting eleven Matinez.

Ya momok cedera sejauh ini masih membayangi Martinez. (bbs/jpnn)

Levante vs Sociedad

VALENCIA- Hanya diperkuat skuad apa adanya, tanpa bintang dan tanpa sokongan dana besar, nyatanya Levante mampu bicara banyak di La Liga musim ini. Kemenangan untuk kali ketujuh beruntun didapat usai mengandaskan Real Sociedad dengan skor 3-2, dinihari lalu.

Usai mengandaskan Real Madrid di jornada kedua lalu, Levante terus melaju dengan konsistensi tinggi. Membantai Malaga, Villarreal dan kini Sociedad jadi korban. Hasil ini membuatnya kokoh di pucuk klasemen sementara dengan 23 poin dari sembilan kali tanding. Mantapnya lagi, Levante berlum terkalahkan musim ini, sama seperti Barcelona dan Sevilla.

Pada laga kemarin dinihari di hadapan pendukung sendiri di Stadion Ciudad de Valencia, fans tuan rumah sempat dibuat terkejut dengan gol cepat Sociedad yang dicetak Daniel Estrada di menit keempat. Sepakan Estrada dari luar kotak penalti tak mampu dihalau oleh kiper Levante, Gustavo Munua. Skor 1-0 itu bertahan lama dan baru bisa disamakan oleh anak-anak asuhan Juan Ignacio Martinez di menit ke-56 melalui Victoriano Nano.

Tuan rumah kemudian berbalik unggul di menit ke-61 melalui gol yang diciptakan oleh Valdo. Sial bagi Levante, gol itu berhasil disamakan oleh Sociedad melalui kaki Inigo Martinez di menit ke-86.

Di saat pertandingan akan berakhir imbang, Ruben Suarez Estrada yang masuk sebagai pemain pengganti tampil sebagai pahlawan bagi Levante. Tendangan bebasnya di menit ke-90 mengantarkan Granotes memastikan tambahan tiga angka dalam genggaman.

Dengan hasil ini, Levante mampu merebut peringkat klasemen yang sehari sebelumnya ditempati oleh Barcelona. Mengumpulkan 23 angka dari hasil sembilan kali bermain, Levante unggul dua angka atas Barcelona yang menghuni peringkat dua.

Mendapati timnya masih selalu menuai, sang arsitek  Juan Ignacio Martinez, pun menyebut hal seperti ini adalah sesuatu yang nyaris mustahil.

“Laju kami saat ini sungguh hampir mustahil ini seperti mimpi saja,” ujar Martinez seusai laga melawan Sociedad seperti dilansir Reuters.

Levante menorehkan rentetan kemenangan dengan skuad yang nyaris tanpa bintang. Namun, beberapa nama di antaranya sudah terbilang senior di La Liga. Sebut saja Asier Del Horno, Juanfran, Arouna Kone, dan Francisco Farinos.

Peran penting juga ditunjukkan oleh Kone dan Jose Barkero. Kone sudah menyumbang tiga gol dan dua assist sejauh ini, sementara Barkero sudah menyumbang dua gol dan dua assist. Keduanya menjadi pendulang gol terbanyak untuk klub bersama Juanlu yang sudah mencetak lima gol.

“Berbicara mengenai berada di puncak klasemen, itu adalah hal yang sulit secara psikologis. Jadi, membalikkan keadaan untuk menang malam ini adalah sebuah hal yang sangat impresif,” tandas Martinez.

Namun begitu, Martinez juga menegaskan jika timnya harus terus menejajakkan kaki di bumi.
Musim kompetisi masih panjang, maka itu ia kerap menasehati anak buahnya agar selalu menjaga performa.
Masalah yang bakal datang dan sudah diprediksi adalah kemungkinan cedera salah satu andalan starting eleven Matinez.

Ya momok cedera sejauh ini masih membayangi Martinez. (bbs/jpnn)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

Terpopuler

Artikel Terbaru

/