25 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Dengan Semangat Banteng Ketaton, PDIP Sumut Gelar Rakerda

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Dengan semangat Banteng Ketaton, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sumatera Utara (Sumut) mengumpulkan seluruh kekuatannya dan melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) IV tahun 2023, di Hotel Grand Mercure Medan, Sabtu (18/11/2023).

Dalam rangka meminimalisir kecurangan dalam Pemilu 2024 serta melawan tindakan diskriminasi terhadap calon anggota legislatif (Caleg) dan calon presiden (Capres), DPD PDIP Sumut akan mendirikan “Posko Gotong Royong Pengawalan Pemilu Jurdil” di seluruh wilayah Sumatera Utara, serta membentuk pasukan langit yang solid dan terkoordinasi.

“Pendirian Posko Gotong Royong ini agar kader bisa proaktif melakukan pengawasan dalam setiap tahapan pelaksanaan Pemilu 2024, serta untuk membangun system advokasi kepemiluan yang aktif. Kita tidak ingin lagi ada intimidasi kepada kader-kader dan kita juga tidak ingin lagi ada alat peraga kampanye kita yang di rusak secara semena-mena oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” kata Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon dalam Rakerda yang dipimpin Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat MS dan Yasonna H Laoly didampingi tersebut.

Sejarah telah membuktikan, kata Rapidin, kekuatan yang berakar pada nilai-nilai tirani tidak akan mampu menumbangkan kekuatan banteng. Malah sebaliknya, sejarah pula telah mencatat bahwa banteng-banteng ketaton menjadi sumber kekuatan utama robohnya system tirani Negeri ini dimasa lalu.

“Hari ini kita kembali diuji oleh situasi yang sulit dan memaksa kita untuk kembali berhadap-hadapan dengan system Neo Orba yang sarat dengan KKN. Untuk itu, tidak ada kata lain selain kita kembali bangkit merapatkan barisan membentuk formasi benteng kokoh demi menyelematkan cita-cita reformasi serta cita-cita pendirian bangsa Indonesia yang dicetuskan oleh Bung Karno,” pungkas Rapidin.

Sementara Ketua DPP PDI Perjuangan H Djarot Saiful Hidayat meminta kepada seluruh kader untuk mengetuk pintu rumah-rumah masyarakat untuk melakukan kampanye terhadap keunggulan PDI Perjuangan dan keunggulan calon presiden dan calon wakil presiden usungan PDI Perjuangan yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

“Banyak informasi yang tidak sampai ke masyarakat. Untuk itu, kita harus turun langsung untuk memberitahukan kepada masyarakat dengan cara door to door. Sampaikan apa adanya, karena dilihat dari sisi manapun calon kita merupakan calon terbaik yang sangat layak memimpin Indonesia di masa mendatang,” pungkas Djarot.

Rakerda tersebut juga dihadiri Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP yakni Sofyan Tan, Sihar Sitorus, Trymedia Panjaitan, Junimart Girsang, Bob Andika Manama Sitepu, serta dihadiri seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan se-Sumut dan Caleg DPR RI dan Caleg DPRD Provinsi se-Sumut. (adz)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Dengan semangat Banteng Ketaton, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sumatera Utara (Sumut) mengumpulkan seluruh kekuatannya dan melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) IV tahun 2023, di Hotel Grand Mercure Medan, Sabtu (18/11/2023).

Dalam rangka meminimalisir kecurangan dalam Pemilu 2024 serta melawan tindakan diskriminasi terhadap calon anggota legislatif (Caleg) dan calon presiden (Capres), DPD PDIP Sumut akan mendirikan “Posko Gotong Royong Pengawalan Pemilu Jurdil” di seluruh wilayah Sumatera Utara, serta membentuk pasukan langit yang solid dan terkoordinasi.

“Pendirian Posko Gotong Royong ini agar kader bisa proaktif melakukan pengawasan dalam setiap tahapan pelaksanaan Pemilu 2024, serta untuk membangun system advokasi kepemiluan yang aktif. Kita tidak ingin lagi ada intimidasi kepada kader-kader dan kita juga tidak ingin lagi ada alat peraga kampanye kita yang di rusak secara semena-mena oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” kata Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon dalam Rakerda yang dipimpin Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat MS dan Yasonna H Laoly didampingi tersebut.

Sejarah telah membuktikan, kata Rapidin, kekuatan yang berakar pada nilai-nilai tirani tidak akan mampu menumbangkan kekuatan banteng. Malah sebaliknya, sejarah pula telah mencatat bahwa banteng-banteng ketaton menjadi sumber kekuatan utama robohnya system tirani Negeri ini dimasa lalu.

“Hari ini kita kembali diuji oleh situasi yang sulit dan memaksa kita untuk kembali berhadap-hadapan dengan system Neo Orba yang sarat dengan KKN. Untuk itu, tidak ada kata lain selain kita kembali bangkit merapatkan barisan membentuk formasi benteng kokoh demi menyelematkan cita-cita reformasi serta cita-cita pendirian bangsa Indonesia yang dicetuskan oleh Bung Karno,” pungkas Rapidin.

Sementara Ketua DPP PDI Perjuangan H Djarot Saiful Hidayat meminta kepada seluruh kader untuk mengetuk pintu rumah-rumah masyarakat untuk melakukan kampanye terhadap keunggulan PDI Perjuangan dan keunggulan calon presiden dan calon wakil presiden usungan PDI Perjuangan yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

“Banyak informasi yang tidak sampai ke masyarakat. Untuk itu, kita harus turun langsung untuk memberitahukan kepada masyarakat dengan cara door to door. Sampaikan apa adanya, karena dilihat dari sisi manapun calon kita merupakan calon terbaik yang sangat layak memimpin Indonesia di masa mendatang,” pungkas Djarot.

Rakerda tersebut juga dihadiri Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP yakni Sofyan Tan, Sihar Sitorus, Trymedia Panjaitan, Junimart Girsang, Bob Andika Manama Sitepu, serta dihadiri seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan se-Sumut dan Caleg DPR RI dan Caleg DPRD Provinsi se-Sumut. (adz)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/