28 C
Medan
Thursday, June 27, 2024

Jokowi Puji Susi Lewat Facebook

Jokowi puji Susi lewat Facebook.
Jokowi puji Susi lewat Facebook.

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Presiden Joko Widodo melontarkan pujian ke salah seorang menterinya. Lewat akun facebooknya, Jokowi memuji Menteri Perikanan dan Kelautan, Susi Pudjiastuti.

“Saya senang dengan cara kerja Bu Susi yang dalam jam-jam pertama pekerjaannya membuka kesadaran publik bagaimana potensi laut kita dicuri nelayan asing, juga target-target atas Kementerian Perikanan dan Kelautan yang bisa memberikan devisa pada negara,” kata Jokowi di akun Facebooknya sejam yang lalu, Sabtu (1/11).

Seolah ingin meyakinkan publik, Jokowi juga menampilkan gambar Susi. Foto itu menyajikan Susi yang menggendong seorang nenek.

“Dan saya yakin Ibu Susi punya karakter untuk melayani, seperti ia yang sigap menggendong ibu yang sudah sepuh ini,” kata Jokowi lagi. (awa/jpnn)

 

Berikut Pujian Jokowi kepada Susi

Sebelum diangkat menjadi Menteri Perikanan dan Kelautan, Bu Susi Pudjiastuti bicara pada saya “Pak saya surprise, Bapak angkat saya jadi Menteri, sebelumnya saya sering disebut gila karena saya keras melemparkan ide dan mengeritik ke menteri-menteri sebelumnya soal masalah perikanan dan kelautan, tapi Bapak kok percaya pada saya?”

Saya jawab enteng saja “Ya Saya memang butuh orang ‘gila’ untuk melakukan terobosan” lalu Bu Susi tertawa.

Saya senang dengan cara kerja Bu Susi yang dalam jam-jam pertama pekerjaannya membuka kesadaran publik bagaimana potensi laut kita dicuri nelayan asing, juga target-target atas Kementerian Perikanan dan Kelautan yang bisa memberikan devisa pada negara.

Bukan persoalan mudah untuk membangun industri kelautan apalagi lautan kita menjadi ajang illegal fishing, namun tidak ada jalan lain, demi kesejahteraan nelayan-nelayan kita, demi rakyat kita yang bisa menikmati ikan laut dengan harga murah karena distribusinya yang lancar maka kita harus kerja keras untuk itu.

Dan saya yakin Ibu Susi punya karakter untuk melayani, seperti ia yang sigap menggendong ibu yang sudah sepuh ini.

Selamat bekerja Ibu Susi, Jalesveva Jayamahe – Di Laut Kita Jaya-. (JPNN)

Jokowi puji Susi lewat Facebook.
Jokowi puji Susi lewat Facebook.

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Presiden Joko Widodo melontarkan pujian ke salah seorang menterinya. Lewat akun facebooknya, Jokowi memuji Menteri Perikanan dan Kelautan, Susi Pudjiastuti.

“Saya senang dengan cara kerja Bu Susi yang dalam jam-jam pertama pekerjaannya membuka kesadaran publik bagaimana potensi laut kita dicuri nelayan asing, juga target-target atas Kementerian Perikanan dan Kelautan yang bisa memberikan devisa pada negara,” kata Jokowi di akun Facebooknya sejam yang lalu, Sabtu (1/11).

Seolah ingin meyakinkan publik, Jokowi juga menampilkan gambar Susi. Foto itu menyajikan Susi yang menggendong seorang nenek.

“Dan saya yakin Ibu Susi punya karakter untuk melayani, seperti ia yang sigap menggendong ibu yang sudah sepuh ini,” kata Jokowi lagi. (awa/jpnn)

 

Berikut Pujian Jokowi kepada Susi

Sebelum diangkat menjadi Menteri Perikanan dan Kelautan, Bu Susi Pudjiastuti bicara pada saya “Pak saya surprise, Bapak angkat saya jadi Menteri, sebelumnya saya sering disebut gila karena saya keras melemparkan ide dan mengeritik ke menteri-menteri sebelumnya soal masalah perikanan dan kelautan, tapi Bapak kok percaya pada saya?”

Saya jawab enteng saja “Ya Saya memang butuh orang ‘gila’ untuk melakukan terobosan” lalu Bu Susi tertawa.

Saya senang dengan cara kerja Bu Susi yang dalam jam-jam pertama pekerjaannya membuka kesadaran publik bagaimana potensi laut kita dicuri nelayan asing, juga target-target atas Kementerian Perikanan dan Kelautan yang bisa memberikan devisa pada negara.

Bukan persoalan mudah untuk membangun industri kelautan apalagi lautan kita menjadi ajang illegal fishing, namun tidak ada jalan lain, demi kesejahteraan nelayan-nelayan kita, demi rakyat kita yang bisa menikmati ikan laut dengan harga murah karena distribusinya yang lancar maka kita harus kerja keras untuk itu.

Dan saya yakin Ibu Susi punya karakter untuk melayani, seperti ia yang sigap menggendong ibu yang sudah sepuh ini.

Selamat bekerja Ibu Susi, Jalesveva Jayamahe – Di Laut Kita Jaya-. (JPNN)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/