28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Frustrasi Soal Gravity

Sandra Bullock dan George Clooney
Sandra Bullock dan George Clooney

LOS ANGELES- Setelah menerima respons positif saat ditayangkan di Toronto International Film Festival bulan lalu, Gravity kembali mendapat feedback bagus dari penonton. Film yang menghadirkan duet Sandra Bullock dan George Clooney tersebut sukses merajai box office domestik.
Di malam perdana pemutarannya, Jumat (4/10) film yang menceritakan seorang ahli biomedis (Bullock) dan astronot (Clooney) yang harus bekerja sama karena pesawat mereka terkatung-katung di luar angkasa tersebut berhasil meraih pendapatan yang cukup lumayan. Yakni, USD 17,5 juta.
Bercerita tentang perannya yang selalu berada di ruang hampa udara, Bullock mengaku lumayan frustrasi. “Rasanya kamu selalu salah,” katanya seperti dikutip kantor berita AP. Selain tantangan akting, dia harus bisa menempatkan tubuhnya agar sesuai dengan pengaturan cahaya dan angle kamera.
Untuk menciptakan efek berada di ruang hampa udara, Bullock terikat pada tali khusus yang memang dirancang untuk kepentingan film tersebut. Perempuan 49 tahun itu harus berakting saat tubuhnya melayang-layang di udara. “Saya selalu kasihan melihat dia,” aku Alfonso Cuaron yang menjadi sutradara.
“Saya harus belajar mengendalikan diri setiap hari. Tapi, setelah menderita, baik secara fisik dan emosi gara-gara syuting film ini, saya jadi pribadi yang berubah. Saya seperti siap menyambut apa saja yang akan datang dalam hidup ini,” terang peraih Oscar lewat film The Blind Side tersebut.
Untuk mengurangi tekanan selama syuting yang berlangsung di sebuah studio di London tersebut, pemain film Speed itu membawa putranya, Louis, yang masih berusia 3 tahun. Dia minta kru menyediakan tempat nyaman bagi bocah yang sedang asyik-asyiknya mengeksplorasi segala hal tersebut.
Bullock mengaku sedikit mengancam sutradara dan kru untuk memenuhi keinginannya itu. “Saya harus membawanya. Saya tidak boleh kangen sama dia. Kalau saya kangen, saya tidak bisa berakting,” katanya. (jpnn)

Sandra Bullock dan George Clooney
Sandra Bullock dan George Clooney

LOS ANGELES- Setelah menerima respons positif saat ditayangkan di Toronto International Film Festival bulan lalu, Gravity kembali mendapat feedback bagus dari penonton. Film yang menghadirkan duet Sandra Bullock dan George Clooney tersebut sukses merajai box office domestik.
Di malam perdana pemutarannya, Jumat (4/10) film yang menceritakan seorang ahli biomedis (Bullock) dan astronot (Clooney) yang harus bekerja sama karena pesawat mereka terkatung-katung di luar angkasa tersebut berhasil meraih pendapatan yang cukup lumayan. Yakni, USD 17,5 juta.
Bercerita tentang perannya yang selalu berada di ruang hampa udara, Bullock mengaku lumayan frustrasi. “Rasanya kamu selalu salah,” katanya seperti dikutip kantor berita AP. Selain tantangan akting, dia harus bisa menempatkan tubuhnya agar sesuai dengan pengaturan cahaya dan angle kamera.
Untuk menciptakan efek berada di ruang hampa udara, Bullock terikat pada tali khusus yang memang dirancang untuk kepentingan film tersebut. Perempuan 49 tahun itu harus berakting saat tubuhnya melayang-layang di udara. “Saya selalu kasihan melihat dia,” aku Alfonso Cuaron yang menjadi sutradara.
“Saya harus belajar mengendalikan diri setiap hari. Tapi, setelah menderita, baik secara fisik dan emosi gara-gara syuting film ini, saya jadi pribadi yang berubah. Saya seperti siap menyambut apa saja yang akan datang dalam hidup ini,” terang peraih Oscar lewat film The Blind Side tersebut.
Untuk mengurangi tekanan selama syuting yang berlangsung di sebuah studio di London tersebut, pemain film Speed itu membawa putranya, Louis, yang masih berusia 3 tahun. Dia minta kru menyediakan tempat nyaman bagi bocah yang sedang asyik-asyiknya mengeksplorasi segala hal tersebut.
Bullock mengaku sedikit mengancam sutradara dan kru untuk memenuhi keinginannya itu. “Saya harus membawanya. Saya tidak boleh kangen sama dia. Kalau saya kangen, saya tidak bisa berakting,” katanya. (jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/