Reykjavik- Islandia akan menjadi negara Barat pertama yang mengakui kedaulatan Palestina sebagai sebuah negara. Keputusan itu disahkan kemarin (15/12) oleh Menteri Luar Negeri Islandia, Ossur Skarphedinsson. Rabu (14/12) lalu, Skarphedinsson mengadakan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Palestina, Riad Malki, yang sedang melakukan lawatan tiga hari ke Islandia. Diberitakan harian Der Standard, Islandia menyatakan mendukung Palestina untuk mendapatkan keanggotaan penuh PBB.
Dua pekan lalu, parlemen Islandia telah memberi lampu hijau untuk mengadakan hubungan diplomatik dengan negara Palestina. Dengan ini, Islandia akan menjadi negara Eropa sekaligus negara Barat pertama yang mengakui kemerdekaan Palestina.
Selama ini, status Palestina sebagai sebuah negara diakui oleh ratusan negara di dunia, kecuali Amerika Serikat dan kebanyakan negara Barat. Pengakuan yang sama juga masih dicari pemerintahan Mahmoud Abbas dari negara-negara Baltik seperti Estonia, Latvia, dan Lithuania sejak Uni Soviet bubar pada 1991.
Saat ini, Palestina masih berjuang memperoleh pengakuan dari PBB. Pada Selasa lalu, negara yang lama berperang dengan israel ini resmi menjadi anggota UNESCO. (kd/bbs/jpnn)