24.6 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Temu Ramah dengan Wartawan, Kapolres Binjai: Peran Media Sangat Penting

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Kapolres Binjai, AKBP Ferio Sano Ginting yang belum lama menjabat sudah mengungkap sindikat pencurian kendaraan bermotor antar kabupaten/kota di Sumut. Setelah memaparkan ungkap kasus, mantan Kapolres Dairi mengajak insan jurnalis menggelar temu ramah sekaligus makan siang bersama, Kamis (7/10). 

TEMU RAMAH: Kapolres Binjai, AKBP Ferio Sano Ginting saat berkomunikasi dengan insan jurnalis pada kesempatan temu ramah sekaligus makan siang.SAHRUL/SUMUT POS.

“Saya sebagai orang baru tinggal di Binjai, sangat berharap dan memohon kepada rekan-rekan supaya dengan adanya pertemuan kita ini, kita sudah saling kenal dan adanya komunikasi yang baik,” seru jebolan Akademi Kepolisian tahun 2002 ini. 

Bagi dia, Polri dengan insan jurnalis adalah mitra kerja. Karenanya dengan adanya komunikasi yang baik, dia mengajak, kemitraan yang sudah terjalin baik harus tetap terajut dan berjalan. 

“Kita akan menjadi mitra yang baik dan kerja sama yang baik. Bekerja sama untuk kebaikan kita semua, khususnya masyarakat Kota Binjai,” ujar Ginting. 

Dia menegaskan, peranan media sangat strategis di tengah globalisasi dan digitalisasi yang berkembang pesat. “Kami menyadari, peranan rekan-rekan media itu sangat penting sekali. Kalau saya hanya menyampaikan kepada satu atau dua orang saja, mungkin butuh waktu lama bagi kami untuk menyampaikan program-program kami, apa kegiatan kami kepada masyarakat Kota Binjai,” bebernya. 

Dia juga mengucapkan terima kasih atas kesempatan waktu dari insan jurnalis yang bersedia hadir. “Dengan adanya rekan-rekan semua, hari ini, detik ini, kita semua kumpul di sini dan apapun kegiatan kita di sini, dapat cepat disampaikan kepada semua orang di Kota Binjai. Oleh karena itu, saya ucapkan terima kasih dan mohon kerjasamanya,” seru dia. 

Suasana makan siang bersama berjalan sederhana dan penuh keakraban. Sebagai manusia yang tak luput dari salah, perwira menengah dengan pangkat dua melati emas di pundaknya ini merupakan sosok yang rendah hati. 

Artinya, dia mengajak insan jurnalis untuk mengingatkannya ketika ada ditemukan anggota yang menyalah. “Kami sebagai manusia biasa punya keterbatasan, tolong ingatkan kami. Tolong sampaikan kepada kami supaya ada perbaikan ke depannya,” ujar dia. 

“Oleh karena itu, saya ucapkan terima kasih. Mari kita sampaikan masukan-masukan positif kepada masyarakat. Bagi yang belum vaksin, ayo vaksin supaya pandemi covid-19 berakhir,” tukasnya. 

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Kota Binjai, Arma Delisa Budi, Koordinator Pewarta Polres Binjai, Dedi Anora dan sejumlah pejabat utama di lingkungan Polres Binjai hadir pada kesempatan tersebut. (ted/azw) 

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Kapolres Binjai, AKBP Ferio Sano Ginting yang belum lama menjabat sudah mengungkap sindikat pencurian kendaraan bermotor antar kabupaten/kota di Sumut. Setelah memaparkan ungkap kasus, mantan Kapolres Dairi mengajak insan jurnalis menggelar temu ramah sekaligus makan siang bersama, Kamis (7/10). 

TEMU RAMAH: Kapolres Binjai, AKBP Ferio Sano Ginting saat berkomunikasi dengan insan jurnalis pada kesempatan temu ramah sekaligus makan siang.SAHRUL/SUMUT POS.

“Saya sebagai orang baru tinggal di Binjai, sangat berharap dan memohon kepada rekan-rekan supaya dengan adanya pertemuan kita ini, kita sudah saling kenal dan adanya komunikasi yang baik,” seru jebolan Akademi Kepolisian tahun 2002 ini. 

Bagi dia, Polri dengan insan jurnalis adalah mitra kerja. Karenanya dengan adanya komunikasi yang baik, dia mengajak, kemitraan yang sudah terjalin baik harus tetap terajut dan berjalan. 

“Kita akan menjadi mitra yang baik dan kerja sama yang baik. Bekerja sama untuk kebaikan kita semua, khususnya masyarakat Kota Binjai,” ujar Ginting. 

Dia menegaskan, peranan media sangat strategis di tengah globalisasi dan digitalisasi yang berkembang pesat. “Kami menyadari, peranan rekan-rekan media itu sangat penting sekali. Kalau saya hanya menyampaikan kepada satu atau dua orang saja, mungkin butuh waktu lama bagi kami untuk menyampaikan program-program kami, apa kegiatan kami kepada masyarakat Kota Binjai,” bebernya. 

Dia juga mengucapkan terima kasih atas kesempatan waktu dari insan jurnalis yang bersedia hadir. “Dengan adanya rekan-rekan semua, hari ini, detik ini, kita semua kumpul di sini dan apapun kegiatan kita di sini, dapat cepat disampaikan kepada semua orang di Kota Binjai. Oleh karena itu, saya ucapkan terima kasih dan mohon kerjasamanya,” seru dia. 

Suasana makan siang bersama berjalan sederhana dan penuh keakraban. Sebagai manusia yang tak luput dari salah, perwira menengah dengan pangkat dua melati emas di pundaknya ini merupakan sosok yang rendah hati. 

Artinya, dia mengajak insan jurnalis untuk mengingatkannya ketika ada ditemukan anggota yang menyalah. “Kami sebagai manusia biasa punya keterbatasan, tolong ingatkan kami. Tolong sampaikan kepada kami supaya ada perbaikan ke depannya,” ujar dia. 

“Oleh karena itu, saya ucapkan terima kasih. Mari kita sampaikan masukan-masukan positif kepada masyarakat. Bagi yang belum vaksin, ayo vaksin supaya pandemi covid-19 berakhir,” tukasnya. 

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Kota Binjai, Arma Delisa Budi, Koordinator Pewarta Polres Binjai, Dedi Anora dan sejumlah pejabat utama di lingkungan Polres Binjai hadir pada kesempatan tersebut. (ted/azw) 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/