25 C
Medan
Tuesday, November 26, 2024
spot_img

Disbudpar Medan Promosikan ‘This is Medan’

IMCTM Internasional Disiapkan

MEDAN-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Medan terus mendorong pelaku usaha pariwisata perhotelan, hiburan maupun restoran dan travel wisata untuk mempromosikan Visit Medan Years 2012 dengan jargon ‘This is Medan’.

Selain itu, Disbudpar Medan juga menyiapkan 17 even baik tingkat lokal, nasional bahkan internasional di tahun 2012 untuk mensukseskan tahun kunjungan wisata Visit Medan Years 2012.

“Visit Medan Years 2012 ini, kita terus mendorong agar peningkatan kunjungan wisata tahun 2012 ini meningkat seperti diharapkan. Karena beberapa hari lalu, Disbudpar Medan telah mengadakan pertemuan untuk kesepakatan bersama dengan pengusaha hotel, restoran, pusat perbelanjaan, hiburan dan usaha wisata lainnya,” ujar Kadisbudpar Kota Medan Busral Manan didampingi Kabid Promosi Disbudpar Medan Agus kepada wartawan, Rabu (11/1).

Intinya, lanjut dia, semua stakeholder pariwisata di Medan mendukung penuh 17 even yang kita gelar untuk mensukseskan bersama Visit Medan Years 2012. Berbagai upaya terus dilakukannya untuk mensukseskan Visit Medan Years 2012 dengan jargon andalan “This is Medan”. Dengan keterlibatan stakeholder pariwisata melalui beragam usaha pariwisata ini diminta untuk memasang berbagai media promosi.

“Kita minta pada mereka, melalui surat edaran Walikota pada pengusaha pariwisata itu untuk memasang berbagai media promosi Visit Medan Years 2012. Mereka memasang baliho, brosur maupun leflet di hotel, tempat hiburan dan restoran tahun kunjungan wisata dengan jargon Visit Medan Years 2012 ‘This is Medan’. Itu salah satu upaya kita mempromosikan kunjungan wisata tahun ini,” ujarnya.

Dijelaskannya, Disbudpar Kota Medan juga menyiapkan Indonesia Mice Corporate Travel Mart (IMCTM) dengan dukungan penuh dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parenkraf) Pusat. Untuk penyelenggaraan IMCTM di Kota Medan yang ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksanaan pada bulan Mei 2012 mendatang.
“Dari IMCTM ini, nantinya seluruh negara akan kita libatkan. Kita akan mengundang konjend seluruh negara sahabat di Medan termasuk Duta Besar di Indonesia agar menghadirkan unggulan-unggulan wisata maupun produk di negaranya masing-masing. Ajang ini juga akan menjadi tempat bagi pertukaran informasi dan transaksi pariwisata secara internasional,” jelasnya.

Tidak hanya itu, lanjutnya, even internasional antar negara Asia Pasific juga disiapkan sebagai ajang promosi kunjungan wisata Kota Medan 2012. Disbudpar Medan menyiapkan Paintball Festival Asia Pasific yang diikuti 20 negara yang rencananya akan dipusatkan di Lapangan Benteng.

“Kita juga sudah menyiapkannya di tahun anggaran 2012. Paintball Festival 2012 juga akan diikuti peserta dari 20 negara di Asia Pasific. Ini akan menjadi even internasional di Kota Medan agar menjadi salah satu unggulan kita mempromosikan Kota Medan. Kita juga akan menggelar silahturahmi raja nusantara di Medan yang rencananya akan dipusatkan di Istana Maimun sekaligus Festival Budaya Melayu Agung Nusantara dan pengembangan Medan Danau Siombak,” tegasnya.

Diketahui, 17 even internasional dan lokal yang dipersiapkan itu antara lain Indonesia Mice Corporate Travel Mart (IMCTM) pada (8-12 Mei 2012), Perayaan Agama Budha (Mei 2012), Pemilihan Jaka Dara Kota Medan (21-26 Mei), Medan Mega Fair (11-16 Juni 2012), Sumatera Green Festival (21-22 Juni 2012), Indonesia Open Medan Paintball Fiesta 2012 (22-24 Juni 2012).

Selanjutnya, Festival Bakcang (23-24 Juni 2012), Karnaval Budaya dan Kendaraan Antik (1 Juli 2012), Silahturahmi Raja Nusantara (1-4 Juli 2012), Festival Budaya Melayu Agung (5-8 Juli 2012), Ramadhan Fair (21 Juli – 19 Agustus 2012), Medan Danau Siombak (6-7 Oktober 2012), Ecotourism Business and Mart (Oktober 2012), Perayaan Agama Hindu (Oktober 2012), Medan Tourism Award (17 November 2012), Christmas Season (3-6 Desember 2012) dan Pesta Rakyat Pergantian Tahun (31 Desember 2012). (adl)

IMCTM Internasional Disiapkan

MEDAN-Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Medan terus mendorong pelaku usaha pariwisata perhotelan, hiburan maupun restoran dan travel wisata untuk mempromosikan Visit Medan Years 2012 dengan jargon ‘This is Medan’.

Selain itu, Disbudpar Medan juga menyiapkan 17 even baik tingkat lokal, nasional bahkan internasional di tahun 2012 untuk mensukseskan tahun kunjungan wisata Visit Medan Years 2012.

“Visit Medan Years 2012 ini, kita terus mendorong agar peningkatan kunjungan wisata tahun 2012 ini meningkat seperti diharapkan. Karena beberapa hari lalu, Disbudpar Medan telah mengadakan pertemuan untuk kesepakatan bersama dengan pengusaha hotel, restoran, pusat perbelanjaan, hiburan dan usaha wisata lainnya,” ujar Kadisbudpar Kota Medan Busral Manan didampingi Kabid Promosi Disbudpar Medan Agus kepada wartawan, Rabu (11/1).

Intinya, lanjut dia, semua stakeholder pariwisata di Medan mendukung penuh 17 even yang kita gelar untuk mensukseskan bersama Visit Medan Years 2012. Berbagai upaya terus dilakukannya untuk mensukseskan Visit Medan Years 2012 dengan jargon andalan “This is Medan”. Dengan keterlibatan stakeholder pariwisata melalui beragam usaha pariwisata ini diminta untuk memasang berbagai media promosi.

“Kita minta pada mereka, melalui surat edaran Walikota pada pengusaha pariwisata itu untuk memasang berbagai media promosi Visit Medan Years 2012. Mereka memasang baliho, brosur maupun leflet di hotel, tempat hiburan dan restoran tahun kunjungan wisata dengan jargon Visit Medan Years 2012 ‘This is Medan’. Itu salah satu upaya kita mempromosikan kunjungan wisata tahun ini,” ujarnya.

Dijelaskannya, Disbudpar Kota Medan juga menyiapkan Indonesia Mice Corporate Travel Mart (IMCTM) dengan dukungan penuh dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parenkraf) Pusat. Untuk penyelenggaraan IMCTM di Kota Medan yang ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksanaan pada bulan Mei 2012 mendatang.
“Dari IMCTM ini, nantinya seluruh negara akan kita libatkan. Kita akan mengundang konjend seluruh negara sahabat di Medan termasuk Duta Besar di Indonesia agar menghadirkan unggulan-unggulan wisata maupun produk di negaranya masing-masing. Ajang ini juga akan menjadi tempat bagi pertukaran informasi dan transaksi pariwisata secara internasional,” jelasnya.

Tidak hanya itu, lanjutnya, even internasional antar negara Asia Pasific juga disiapkan sebagai ajang promosi kunjungan wisata Kota Medan 2012. Disbudpar Medan menyiapkan Paintball Festival Asia Pasific yang diikuti 20 negara yang rencananya akan dipusatkan di Lapangan Benteng.

“Kita juga sudah menyiapkannya di tahun anggaran 2012. Paintball Festival 2012 juga akan diikuti peserta dari 20 negara di Asia Pasific. Ini akan menjadi even internasional di Kota Medan agar menjadi salah satu unggulan kita mempromosikan Kota Medan. Kita juga akan menggelar silahturahmi raja nusantara di Medan yang rencananya akan dipusatkan di Istana Maimun sekaligus Festival Budaya Melayu Agung Nusantara dan pengembangan Medan Danau Siombak,” tegasnya.

Diketahui, 17 even internasional dan lokal yang dipersiapkan itu antara lain Indonesia Mice Corporate Travel Mart (IMCTM) pada (8-12 Mei 2012), Perayaan Agama Budha (Mei 2012), Pemilihan Jaka Dara Kota Medan (21-26 Mei), Medan Mega Fair (11-16 Juni 2012), Sumatera Green Festival (21-22 Juni 2012), Indonesia Open Medan Paintball Fiesta 2012 (22-24 Juni 2012).

Selanjutnya, Festival Bakcang (23-24 Juni 2012), Karnaval Budaya dan Kendaraan Antik (1 Juli 2012), Silahturahmi Raja Nusantara (1-4 Juli 2012), Festival Budaya Melayu Agung (5-8 Juli 2012), Ramadhan Fair (21 Juli – 19 Agustus 2012), Medan Danau Siombak (6-7 Oktober 2012), Ecotourism Business and Mart (Oktober 2012), Perayaan Agama Hindu (Oktober 2012), Medan Tourism Award (17 November 2012), Christmas Season (3-6 Desember 2012) dan Pesta Rakyat Pergantian Tahun (31 Desember 2012). (adl)

Artikel Terkait

Bobby Resmikan Pekan Kuliner Kondang

Dua Artis Meriahkan HMAF 2019

Gagal Jadi Pengusaha, Kini Jadi Pengajar

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/