32 C
Medan
Monday, November 25, 2024
spot_img

Keponakan Pembunuh Tante Ditangkap

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Unit Pidana Umum Satuan Reserse Kriminal Polres Binjai sudah menjemput tersangka pembunuhan berinisial AU (26). Ponakan yang tega membunuh tantenya, Rosda Situmeang (43) ini ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Binjai Barat di Binjai.

Tersangka belum sempat kabur meninggalkan kota rambutan, tapi sudah keburu diciduk. “Sudah diamankan,” kata Kasi Humas Polres Binjai, Iptu Riswansyah, Jum’at (14/4).

Untuk motif, Riswansyah belum dapat menjelaskan.

“Saat ini masih didalami, perkembangan lebih lanjut akan disampaikan,” tukasnya.

Sebelumnya, korban ditemukan meninggal dunia dengan cara dibacok hingga mengalami luka tusuk pada lehernya di kediamannya, Jalan Ismail, Lingkungan V, Kelurahan Limau Mungkur, Binjai Barat, Rabu (12/4/2023). Selain Rosda, 2 anak korban juga mengalami luka serius.

Masing-masing, OS (19) mengalami luka bacok pada bagian lengan tangan sebelah kiri dan kanan serta bagian kaki kanan. Lalu EK (16) yang mengalami luka bacok pada bagian kepala dan tangan kirinya.

Peristiwa berdarah ini terungkap berawal dari adanya sambungan telepon selular OS yang menghubungi pamannya atau adik korban atas nama Serli Situmeang. Dalam obrolan itu, OS mengabarkan bahwa mereka telah dianiaya dengan cara dibacok.

Singkat cerita, Serli menghubungi tetangga korban, Suwandi Naibaho (53), karena posisinya jauh di Sidikalang, Dairi. Selain Suwandi, Serli juga menghubungi Togar Nadeak untuk meminta tolong lihatkan korban dan bawakan ke rumah sakit.

Mendapat informasi ini, kedua saksi mendatangi rumah korban dan menggedor pintunya. Korban luka, OS yang membukakan pintu dan menyampaikan telah menjadi korban pembacokan oleh terduga pelaku.

Suwandi dan Togar melihat korban berlumuran darah di rumah tersebut. Bahkan diduga sudah dalam keadaan meninggal dunia. (ted/azw)

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Unit Pidana Umum Satuan Reserse Kriminal Polres Binjai sudah menjemput tersangka pembunuhan berinisial AU (26). Ponakan yang tega membunuh tantenya, Rosda Situmeang (43) ini ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Binjai Barat di Binjai.

Tersangka belum sempat kabur meninggalkan kota rambutan, tapi sudah keburu diciduk. “Sudah diamankan,” kata Kasi Humas Polres Binjai, Iptu Riswansyah, Jum’at (14/4).

Untuk motif, Riswansyah belum dapat menjelaskan.

“Saat ini masih didalami, perkembangan lebih lanjut akan disampaikan,” tukasnya.

Sebelumnya, korban ditemukan meninggal dunia dengan cara dibacok hingga mengalami luka tusuk pada lehernya di kediamannya, Jalan Ismail, Lingkungan V, Kelurahan Limau Mungkur, Binjai Barat, Rabu (12/4/2023). Selain Rosda, 2 anak korban juga mengalami luka serius.

Masing-masing, OS (19) mengalami luka bacok pada bagian lengan tangan sebelah kiri dan kanan serta bagian kaki kanan. Lalu EK (16) yang mengalami luka bacok pada bagian kepala dan tangan kirinya.

Peristiwa berdarah ini terungkap berawal dari adanya sambungan telepon selular OS yang menghubungi pamannya atau adik korban atas nama Serli Situmeang. Dalam obrolan itu, OS mengabarkan bahwa mereka telah dianiaya dengan cara dibacok.

Singkat cerita, Serli menghubungi tetangga korban, Suwandi Naibaho (53), karena posisinya jauh di Sidikalang, Dairi. Selain Suwandi, Serli juga menghubungi Togar Nadeak untuk meminta tolong lihatkan korban dan bawakan ke rumah sakit.

Mendapat informasi ini, kedua saksi mendatangi rumah korban dan menggedor pintunya. Korban luka, OS yang membukakan pintu dan menyampaikan telah menjadi korban pembacokan oleh terduga pelaku.

Suwandi dan Togar melihat korban berlumuran darah di rumah tersebut. Bahkan diduga sudah dalam keadaan meninggal dunia. (ted/azw)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/