MEDAN- Semangat kebangsaan dan cinta tanah air harus ditanamkan kepada anak-anak sejak dini. Lagipula, nilai-nilai tersebut merupakan aktualisasi dari budaya bangsa yang menjadi bagian dari pendidikan karakter yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Hal tersebut terungkap dari seminar bertajuk “Membangun Karakter Kebangsaan Melalui Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (PAUDNI)” yang digelar di Taman Budaya Sumatera Utara Jalan Perintis Medan, Jumat lalu (14/12).
Kegiatan yang diselenggarakan Lembaga Pelatihan dan Pengembangan (LPP) PAUDNI Sumut itu bekerjasama dengan Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbanglinmas) Provinsi Sumatera Utara.
Dalam sambutannya, Ketua LPP PAUDNI Sumut menyampaikan bahwa semangat kebangsaan dan cinta tanah air harus dibangun melalui keteladanan. “Tanpa keteladanan, semangat kebangsaan itu rapuh dan mudah goyah,” Indra menambahkan.
Indra juga menyampaikan bahwa PAUD dan Pendidikan Nonformal punya peran strategis dan signifikan dalam menyebarluaskan dan mengokohkan rasa cinta tanah air.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan Kesbangpol dan Linmas yang diwakili Sekretaris Mahmudin menyampaikan apresiasi terhadap peran serta masyarakat dalam membangun karakter kebangsaan dan cinta tanah air. “Karena semangat itu yang tetap menjaga 4 pilar berbangsa, yaitu Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhineka Tunggal Ika,” jelasnya.
Sebagai narasumber seminar adalah Dra. Yuniar MPd dan Abdul Manaf SH MH, sedangkan peserta merupakan Pengelola dan guru-guru PAUD dari Medan, Deli Serdang, Binjai dan Langkat.(*/ade)