SUMUTPOS.CO – Rekor gol terbanyak Lionel Messi tidak akan pernah terkalahkan, menurut pelatih Barcelona Luis Enrique.
Sejak tahun 1955 Telmo Zarra memegang rekor gol terbanyak dalam Liga Spanyol La Liga dengan 251 gol, namun Messi kini memegang rekor tersebut setelah pertandingan melawan Sevilla hari Sabtu (22/11).
Dalam pertandingan tersebut, Barcelona menang 5-1 lawan Sevilla dan dengan itu Messi memiliki rekor 253 gol dalam La Liga.
“Dia pemain yang unik – tidak pernah akan ada orang seperti dia dan kami beruntung untuk bisa menikmati kehadirannya di sini,” kata Enrique.
“Saya pikir dia akan membuat rekor tersebut sulit ditandingi siapapun.”
Enrique menambahkan, “Zarra memegang rekor tersebut di zaman ketika ada lebih banyak ke penyerang dibandingkan bek.”
Pemegang jumlah gol terbanyak setelah Messi di La Liga saat ini adalah pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo dengan 197 gol.
Ronaldo lebih tua dua tahun dari pemain Argentina Lionel Messi yang berusia 27 tahun. (BBC)