26.8 C
Medan
Tuesday, May 21, 2024

Diskotik Titanic Frog Tak Berizin

Foto: Teddy Akbari/Sumut Pos
Tim gabungan TNI-Polri saat maelakukan razia di Diskotik Titanic Frog yang belakangan diketahui tak memiliki izin beroperasi dari Dinas Pariwisata Pemko Binjai.

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Tim gabungan TNI-Polri yang dipimpin Kabag Ops Polres Binjai, Kompol Zulkarnain Sinulingga menyisir lokasi hiburan malam yang berdiri di lahan eks HGU PTPN II Kebun Sei Semayang, Desa Namurube Julu, Kutalimbaru, Deliserdang, Rabu (7/3) dinihari.

Penyisiran itu dilakukan guna membuktikan dugaan Diskotik Titanic Frog yang disebut sarang peredaran narkotika, hingga jasa prostitusi dan arena judi.

Sayangnya, penyisiran yang dilakukan tim gabungan diduga bocor ke pengelola diskotik. Alhasil, tak seorang pengunjung sukses terjaring ketika tengah menikmati dentuman musik.

Sesampai di lokasi hiburan malam milik salah satu Ketua OKP itu, Kompol Zulkarnain menemui seseorang di sekitar lokasi.

Pria yang mengaku bernama Tongat Bangun itu diduga polisi sebagai Manajer Diskotik Titanic Frog.

Oleh polisi, Tongat diminta untuk menunjukkan berkas perizinan usaha hiburan malam tersebut. Namun, Tongat tak dapat menunjukkannya. “Selain minta surat perizinan, tim gabungan sekaligus memberikan penekanan-penekanan untuk mematuhi aturan yang berlaku dan memelihara situasi kamtibmas,” jelas Kasubbag Humas Polres Binjai, AKP Lengkap Tarigan.

Lantaran tidak dapat menunjukkan berkas perizinannya, Lengkap bilang, Kabag Ops juga mendesak untuk segera melengkapi berkas perizinan dari intansi yang berhak menerbitkan.

Foto: Teddy Akbari/Sumut Pos
Tim gabungan TNI-Polri saat maelakukan razia di Diskotik Titanic Frog yang belakangan diketahui tak memiliki izin beroperasi dari Dinas Pariwisata Pemko Binjai.

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Tim gabungan TNI-Polri yang dipimpin Kabag Ops Polres Binjai, Kompol Zulkarnain Sinulingga menyisir lokasi hiburan malam yang berdiri di lahan eks HGU PTPN II Kebun Sei Semayang, Desa Namurube Julu, Kutalimbaru, Deliserdang, Rabu (7/3) dinihari.

Penyisiran itu dilakukan guna membuktikan dugaan Diskotik Titanic Frog yang disebut sarang peredaran narkotika, hingga jasa prostitusi dan arena judi.

Sayangnya, penyisiran yang dilakukan tim gabungan diduga bocor ke pengelola diskotik. Alhasil, tak seorang pengunjung sukses terjaring ketika tengah menikmati dentuman musik.

Sesampai di lokasi hiburan malam milik salah satu Ketua OKP itu, Kompol Zulkarnain menemui seseorang di sekitar lokasi.

Pria yang mengaku bernama Tongat Bangun itu diduga polisi sebagai Manajer Diskotik Titanic Frog.

Oleh polisi, Tongat diminta untuk menunjukkan berkas perizinan usaha hiburan malam tersebut. Namun, Tongat tak dapat menunjukkannya. “Selain minta surat perizinan, tim gabungan sekaligus memberikan penekanan-penekanan untuk mematuhi aturan yang berlaku dan memelihara situasi kamtibmas,” jelas Kasubbag Humas Polres Binjai, AKP Lengkap Tarigan.

Lantaran tidak dapat menunjukkan berkas perizinannya, Lengkap bilang, Kabag Ops juga mendesak untuk segera melengkapi berkas perizinan dari intansi yang berhak menerbitkan.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/