25.6 C
Medan
Monday, May 6, 2024

Pengungsi Harapkan Sosialisasi

DESy tarigan/sumutpos
PENGUNGSI KORBAN SINABUNG: Pengungsi erupsi Gunung Sinabung yang berada di penampungan, beberapa waktu lalu

SUMUTPOS.CO – WARGA pengungsi erupsi gunung Sinabung asal Desa Sukanalu Teran yang tinggal di posko gedung KNPI, Jalan Veteran Kabanjahe meminta Pemkab Karo, dalam hal ini Dinas Sosial Karo melakukan sosialisasi manfaat dan cara menggunakan bantuan berupa kartu yang mereka terima dari pemerintah.

Selama ini para pengungsi mengaku rata-rata mengantongi 4 jenis kartu. Dua diantaranya adalah Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP). Mirisnya, selama memegang kartu itu, para pengungsi mengaku tak pernah diberitahu pemerintah bagaimana cara menggunakan dan apa manfaatnya kartu-kartu tersebut.

“Seingat saya, kami ada dapat empat kartu dari pemerintah, KIS langsung kami terima saat Presiden Jokowi berkunjung. Ada juga kartu pintar, kartu sejahtera dan ada satu lagi, lupa saya namanya. Tapi sampai sekarang kami belum tau betul apa manfaatnya, dan bagaimana cara menggunakan kartu tersebut,” uangkap Ariani br Tarigan, salah seorang pengungsi pada awak koran ini, belum lama ini.

Meski sudah bertahun-tahun di genggaman, tapi kartu-kartu tersebut tak pernah mereka gunakan. “Kami bukan orang sekolahan, jadi kami nggak tau cara menggunakan kartu itu. Selama ini, pemerintah juga tak pernah datang melakukan sosialisasi ke sini,” bebernya.

Karena itu, wanita berusia 35 tahun itu berharap Dinas Sosial Karo datang ke posko, untuk menjelaskan kegunaan dan manfaat kartu-kartu tersebut.

Selain melakukan sosialisasi, pengungsi juga meminta Pemkab Karo memperbaiki gadung KNPI yang mereka huni. Pasalnya, kondisi gedung tua itu sangat memprihatinkan. “Sudahlah sempit, atapnya juga sudah bocor semua. Saat hujan turun, jangam tidur, untuk duduk di dalam saja sudah tak bisa. Kami mohon, pemerintah lebih peduli lagi akan nasib kami,” harapnya. (deo/han)

DESy tarigan/sumutpos
PENGUNGSI KORBAN SINABUNG: Pengungsi erupsi Gunung Sinabung yang berada di penampungan, beberapa waktu lalu

SUMUTPOS.CO – WARGA pengungsi erupsi gunung Sinabung asal Desa Sukanalu Teran yang tinggal di posko gedung KNPI, Jalan Veteran Kabanjahe meminta Pemkab Karo, dalam hal ini Dinas Sosial Karo melakukan sosialisasi manfaat dan cara menggunakan bantuan berupa kartu yang mereka terima dari pemerintah.

Selama ini para pengungsi mengaku rata-rata mengantongi 4 jenis kartu. Dua diantaranya adalah Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP). Mirisnya, selama memegang kartu itu, para pengungsi mengaku tak pernah diberitahu pemerintah bagaimana cara menggunakan dan apa manfaatnya kartu-kartu tersebut.

“Seingat saya, kami ada dapat empat kartu dari pemerintah, KIS langsung kami terima saat Presiden Jokowi berkunjung. Ada juga kartu pintar, kartu sejahtera dan ada satu lagi, lupa saya namanya. Tapi sampai sekarang kami belum tau betul apa manfaatnya, dan bagaimana cara menggunakan kartu tersebut,” uangkap Ariani br Tarigan, salah seorang pengungsi pada awak koran ini, belum lama ini.

Meski sudah bertahun-tahun di genggaman, tapi kartu-kartu tersebut tak pernah mereka gunakan. “Kami bukan orang sekolahan, jadi kami nggak tau cara menggunakan kartu itu. Selama ini, pemerintah juga tak pernah datang melakukan sosialisasi ke sini,” bebernya.

Karena itu, wanita berusia 35 tahun itu berharap Dinas Sosial Karo datang ke posko, untuk menjelaskan kegunaan dan manfaat kartu-kartu tersebut.

Selain melakukan sosialisasi, pengungsi juga meminta Pemkab Karo memperbaiki gadung KNPI yang mereka huni. Pasalnya, kondisi gedung tua itu sangat memprihatinkan. “Sudahlah sempit, atapnya juga sudah bocor semua. Saat hujan turun, jangam tidur, untuk duduk di dalam saja sudah tak bisa. Kami mohon, pemerintah lebih peduli lagi akan nasib kami,” harapnya. (deo/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/