31.7 C
Medan
Thursday, May 9, 2024

Sepakat Mengawal Situasi Kamtibmas, Kapolres Binjai Silaturahim kepada Ketua PN dan Kajari

TEDDY/SUMUT POS
SILATURAHIM: Kapolres Binjai, AKBP Nugroho Tri Nuryanto bersama jajaran bersilaturahim ke Kajari Binjai Victor Antonius Saragih Sidabutar.

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Paskah dilantik menjabat Kapolres Binjai, AKBP Nugroho Tri Nuryanto mengawali tugasnya dengan mengunjungi beberapa Muspida. Salah satunya dengan bersilaturahim, sekaligus memperkenalkan diri kepada Kajari Victor Antonius Saragih Sidabutar dan Ketua Pengadilan Negeri, Fauzul Hamdi, Rabu (13/2).

Rombongan Nugroho kali pertama datang ke Gedung Kejari Binjai di Jalan T Amir Hamzah, Kelurahan Jatimakmur, Binjai Utara.

Kedatangan Nugroho disambut Kajari Binjai, Victor Antonius Saragih Sidabutar. Mantan Danyon A Pelopor Satbrimobdasu ini mengajak, Korps Adhyaksa dapat bekerjasama dengan Polres Binjai dalam hal penanganan berkas perkara. “Saya mengharapkan agar Kejaksaan Negeri Binjai tetap dapat menjalin silahturahhim dengan Polres binjai,” kata perwira menengah yang akrab disapa Nugie ini di ruang kerja Kajari Victor, Lantai II Gedung Kejari Binjai.

Victor mengucapkan terimakasih atas kunjungan Nugie. Mantan Kajari Kualatungkal ini juga mengapresiasi Kapolres Nugroho yang datang bersilaturahim bersama pejabat utama Polres Binjai.

Victor menyatakan siap bekerjasama dan mendukung Korps Tri Brata dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. “Selain itu, kami juga siap mendukung pelaksanaan Pemilu Serentak tahun 2019 berjalan aman dan damai,” ujar Victor.

Usai dari Gedung Kejari Binjai, rombongan Nugroho menyambangi Gedung PN di Jalan Jenderal Gatot Subroto Nomor 77, Kelurahan Limaumungkur, Binjai Barat. Ketua PN Binjai, Fauzul Hamdi Lubis bersama para hakim menyambut kedatangan rombongan Nugroho.

“Sebagai Kapolres Binjai kami mengajak Ketua Pengadilan Negeri Binjai bersama jajarannya untuk dapat bekerjasama dengan Polres Binjai dalam bidang penegakan hukum. Kami berharap, Bapak Fauzul Hamdi, tetap dapat menjaga silahturahim yang mana sebentar lagi rakyat Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi pada pemilu yang akan datang,” ucap Taruna Akademi Kepolisian lulusan tahun 2000 ini.

Sementara, Ketua PN Binjai, Fauzul Hamdi mengucapkan terimakasih seraya mengapresiasi silaturahim yang dilakukan AKBP Nugroho. “Pengadilan Negeri Binjai siap bekerja sama dan mendukung Polres Binjai dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta siap mendukung pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu Presiden tahun 2019,” tandas mantan Humas PN Medan ini. (ted/han)

TEDDY/SUMUT POS
SILATURAHIM: Kapolres Binjai, AKBP Nugroho Tri Nuryanto bersama jajaran bersilaturahim ke Kajari Binjai Victor Antonius Saragih Sidabutar.

BINJAI, SUMUTPOS.CO – Paskah dilantik menjabat Kapolres Binjai, AKBP Nugroho Tri Nuryanto mengawali tugasnya dengan mengunjungi beberapa Muspida. Salah satunya dengan bersilaturahim, sekaligus memperkenalkan diri kepada Kajari Victor Antonius Saragih Sidabutar dan Ketua Pengadilan Negeri, Fauzul Hamdi, Rabu (13/2).

Rombongan Nugroho kali pertama datang ke Gedung Kejari Binjai di Jalan T Amir Hamzah, Kelurahan Jatimakmur, Binjai Utara.

Kedatangan Nugroho disambut Kajari Binjai, Victor Antonius Saragih Sidabutar. Mantan Danyon A Pelopor Satbrimobdasu ini mengajak, Korps Adhyaksa dapat bekerjasama dengan Polres Binjai dalam hal penanganan berkas perkara. “Saya mengharapkan agar Kejaksaan Negeri Binjai tetap dapat menjalin silahturahhim dengan Polres binjai,” kata perwira menengah yang akrab disapa Nugie ini di ruang kerja Kajari Victor, Lantai II Gedung Kejari Binjai.

Victor mengucapkan terimakasih atas kunjungan Nugie. Mantan Kajari Kualatungkal ini juga mengapresiasi Kapolres Nugroho yang datang bersilaturahim bersama pejabat utama Polres Binjai.

Victor menyatakan siap bekerjasama dan mendukung Korps Tri Brata dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. “Selain itu, kami juga siap mendukung pelaksanaan Pemilu Serentak tahun 2019 berjalan aman dan damai,” ujar Victor.

Usai dari Gedung Kejari Binjai, rombongan Nugroho menyambangi Gedung PN di Jalan Jenderal Gatot Subroto Nomor 77, Kelurahan Limaumungkur, Binjai Barat. Ketua PN Binjai, Fauzul Hamdi Lubis bersama para hakim menyambut kedatangan rombongan Nugroho.

“Sebagai Kapolres Binjai kami mengajak Ketua Pengadilan Negeri Binjai bersama jajarannya untuk dapat bekerjasama dengan Polres Binjai dalam bidang penegakan hukum. Kami berharap, Bapak Fauzul Hamdi, tetap dapat menjaga silahturahim yang mana sebentar lagi rakyat Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi pada pemilu yang akan datang,” ucap Taruna Akademi Kepolisian lulusan tahun 2000 ini.

Sementara, Ketua PN Binjai, Fauzul Hamdi mengucapkan terimakasih seraya mengapresiasi silaturahim yang dilakukan AKBP Nugroho. “Pengadilan Negeri Binjai siap bekerja sama dan mendukung Polres Binjai dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta siap mendukung pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu Presiden tahun 2019,” tandas mantan Humas PN Medan ini. (ted/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/