HAMPARAN PERAK, SUMUTPOS.CO – Gudang pengolahan minyak sawit di Jl. Durung, Desa Slemak, Hamparan Perak, terbakar, Kamis (21/5) siang. Sontak warga sekitar heboh setelah melihat kepulan asap hitam dari dalam gudang yang dikelilingi seng itu. Setelah dicek, warga melihat drum yang digunakan para pekerja untuk memasak minyak sawit terbakar.
Warga setempat yang melihat kobaran api semakin membesar langsung melakukan pemadaman dengan mengunakan air yang seadanya. Namun usaha warga sia-sia. Kobaran api di gudang yang baru 5 bulan beroperasi itu semakin membesar dengan begitu cepat.
Kabarnya, kebakaran tersebut berawal dari salah seorang pekerja sedang memasak minyak sawit untuk diolah menjadi bahan pembuatan sabun, hendak mematikan api. Ternyata drum yang digunakan bocor sehingga minyak sawit yang dimasak tumpah dan mengenai api.
“Saya tadi sedang memasak minyak sawit, usai memasak minyak sawit tersebut saya mematikan api. Tiba-tiba saja drum yang digunakan untuk memasak bocor sehingga minyak sawit yang dimasak tadi tumpah. Api langsung menyambar cepat,” ucap Sahrul (42) warga Jl. Baru, Kel. Terjun, Marelan.
Begitu melihat kobaran api langsung membesar dan mengeluarkan asap tebal,pekerja tersebut langsung berlari minta tolong. Karena takut akan terjadi ledakan, warga bersama dengan pekerja langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran. Hitungan satu jam, empat unit pemadam kebkaran turun.
Kanit Reskrim Polsek Hamparan Perak, Iptu Sitanggang yang turun kelokasi kejadian mengatakan kalau pihaknya belum dapat menyimpulkan terjadinya kebakaran tersebut. “Belum bisa kita simpulkan, pasalnya kita masih melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut,” ungkapnya singkat. (cr2/trg)
Drum Bocor, Gudang Pengolahan Sawit Terbakar
HAMPARAN PERAK, SUMUTPOS.CO – Gudang pengolahan minyak sawit di Jl. Durung, Desa Slemak, Hamparan Perak, terbakar, Kamis (21/5) siang. Sontak warga sekitar heboh setelah melihat kepulan asap hitam dari dalam gudang yang dikelilingi seng itu. Setelah dicek, warga melihat drum yang digunakan para pekerja untuk memasak minyak sawit terbakar.
Warga setempat yang melihat kobaran api semakin membesar langsung melakukan pemadaman dengan mengunakan air yang seadanya. Namun usaha warga sia-sia. Kobaran api di gudang yang baru 5 bulan beroperasi itu semakin membesar dengan begitu cepat.
Kabarnya, kebakaran tersebut berawal dari salah seorang pekerja sedang memasak minyak sawit untuk diolah menjadi bahan pembuatan sabun, hendak mematikan api. Ternyata drum yang digunakan bocor sehingga minyak sawit yang dimasak tumpah dan mengenai api.
“Saya tadi sedang memasak minyak sawit, usai memasak minyak sawit tersebut saya mematikan api. Tiba-tiba saja drum yang digunakan untuk memasak bocor sehingga minyak sawit yang dimasak tadi tumpah. Api langsung menyambar cepat,” ucap Sahrul (42) warga Jl. Baru, Kel. Terjun, Marelan.
Begitu melihat kobaran api langsung membesar dan mengeluarkan asap tebal,pekerja tersebut langsung berlari minta tolong. Karena takut akan terjadi ledakan, warga bersama dengan pekerja langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran. Hitungan satu jam, empat unit pemadam kebkaran turun.
Kanit Reskrim Polsek Hamparan Perak, Iptu Sitanggang yang turun kelokasi kejadian mengatakan kalau pihaknya belum dapat menyimpulkan terjadinya kebakaran tersebut. “Belum bisa kita simpulkan, pasalnya kita masih melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut,” ungkapnya singkat. (cr2/trg)