28.9 C
Medan
Saturday, May 18, 2024

Peduli Dampak Covid-19, DPD IPK Dairi Bantu Kader 250 Paket Sembako

SIMBOLIS. Ketua DPD IPK Dairi, Halim Lumban Batu didampingi Sekretaris, Rikson Purba serta penasehat Manahan Panggabean secara simbolis serahkan bantuan sembako kepada PAC IPK Tigalingga, Jumat (22/5).
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS.

DAIRI, SUMUTPOS.CO – Peduli dampak wabah corona virus disiase 2019 (Covid-19). Dewan Pengurus Daerah Ikatan Pemuda Karya (DPD IPK) Kabupaten Dairi memberikan 250 paket sembako kepada ratusan kader disejumlah kecamatan.

Bantuan sembako disalurkan di Kantor DPD IPK Dairi di jalan Nusantara Sidikalang, Jumat (22/5). Bantuan bahan makanan diserahkan Ketua DPD IPK Dairi, Halim Lumbanbatu didampingi Sekretqris, Rikson Purba bersama pengurus DPD lainya, Pandapotan Situmeang, Marulak Siahaan serta dewan penasehat, Manahan Panggabean.

Halim mengatakan, pemberian bahan makanan bentuk kepedulian kepada kader dampak pandemi corona yang terjadi saat ini. Halim menyebut, tidak sedikit kader IPK kehilangan mata pencaharian akibat wabah yang terjadi saat ini. Kita sangat prihatin, mereka (kader) sangat terdampak secara ekonomi untuk kebutuhan mereka sehari-hari. Kita harapkan bantuan dimaksud bisa sedikit meringankan beban para kader, ucap Halim.

Disebutkan Halim, isi paket bantuan bahan makanan yaitu beras, telur serta mie isntan. Bantuan sudah kita serahkan secara simbolis kepada DPD Satgas dan ketua PAC. Untuk tahap pertma kita serahkan kepada PAC kecamatan Sidikalang, Tigalingga dan Siempat Nempu Hulu.(rud)

SIMBOLIS. Ketua DPD IPK Dairi, Halim Lumban Batu didampingi Sekretaris, Rikson Purba serta penasehat Manahan Panggabean secara simbolis serahkan bantuan sembako kepada PAC IPK Tigalingga, Jumat (22/5).
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS.

DAIRI, SUMUTPOS.CO – Peduli dampak wabah corona virus disiase 2019 (Covid-19). Dewan Pengurus Daerah Ikatan Pemuda Karya (DPD IPK) Kabupaten Dairi memberikan 250 paket sembako kepada ratusan kader disejumlah kecamatan.

Bantuan sembako disalurkan di Kantor DPD IPK Dairi di jalan Nusantara Sidikalang, Jumat (22/5). Bantuan bahan makanan diserahkan Ketua DPD IPK Dairi, Halim Lumbanbatu didampingi Sekretqris, Rikson Purba bersama pengurus DPD lainya, Pandapotan Situmeang, Marulak Siahaan serta dewan penasehat, Manahan Panggabean.

Halim mengatakan, pemberian bahan makanan bentuk kepedulian kepada kader dampak pandemi corona yang terjadi saat ini. Halim menyebut, tidak sedikit kader IPK kehilangan mata pencaharian akibat wabah yang terjadi saat ini. Kita sangat prihatin, mereka (kader) sangat terdampak secara ekonomi untuk kebutuhan mereka sehari-hari. Kita harapkan bantuan dimaksud bisa sedikit meringankan beban para kader, ucap Halim.

Disebutkan Halim, isi paket bantuan bahan makanan yaitu beras, telur serta mie isntan. Bantuan sudah kita serahkan secara simbolis kepada DPD Satgas dan ketua PAC. Untuk tahap pertma kita serahkan kepada PAC kecamatan Sidikalang, Tigalingga dan Siempat Nempu Hulu.(rud)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/