31.7 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Istri Bupati Kunjungi SMPN 1 Doloksanggul, Lidia Imbau para Siswa Gunakan Waktu Sebaik Mungkin

HUMBAHAS, SUMUTPOS.CO – Istri Bupati Humbanghasundutan (Humbahas) Dosmar Banjarnahor, Lidia Kristina, menggelar kunjungan ke SMP Negeri 1 Doloksanggul, baru-baru ini. Diketahui, dia merupakan alumnus sekolah tersebut. Pada kesempatan itu, Lidia menyampaikan beberapa nasihat dan motivasi kepada para siswa.

Kedatangan Lidia didampingi Kepala Dinas Pendidikan Jonny Gultom, Kepala BKPSDM Chiristison Marbun, dan Kepala UPT Puskesmas Matiti dr Tiar.

Dalam arahannya, Lidia menyatakan, siapa yang takut akan Tuhan akan menjadi awal dari pengetahuan.

“Sumber segala sesuatu, kebijaksanaan, kepintaran, dan kecerdasan adalah dari Tuhan,” ungkap Lidia.

Menurut Lidia, masa-masa SMP merupakan waktu yang rentan dengan bagi remaja terhadap pengaruh-pengaruh dari luar, baik yang positif maupun yang jahat.

“Semisal game, semakin sering nge-game dengan smartphone, maka kita makin lemah dalam bidang akademik. Tapi, jika kita menggunakan smartphone untuk hal-hal yang lebih positif, maka hasilnya akan lebih baik,” tuturnya.

Untuk itu, dia pun mengimbau agar para siswa SMP Negeri 1 Doloksanggul dapat menggunakan waktunya dengan baik.

“Gunakan waktu sebaik mungkin. Saat belajar, kita tetap bisa membantu orangtua. Kerjakan pekerjaan rumah, hindari merokok, dan sikap-sikap kenakalan remaja, dan hal negatif lainnya,” imbau Lidia.

Pada kunjungan ini, juga digelar sesi tanya jawab. Para siswa pun tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut, karena Lidia yang merupakan alumnus SMP Negeri 1 Doloksanggul itu, kini menjadi seorang pejabat publik.

“Kami bangga atas kehadiran Ibu Lidia. Dan ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi seluruh guru, terutama untuk para siswa di sini,” kata Kepala SMP Negeri 1 Doloksanggul, Artauli Lumbangaol.

Artauli juga menyempatkan bertanya terkait pembangunan gedung sekolah yang terbakar. Setelah berkoordinasi dengan Kepala Disdik Kabupaten Humbahas, Lidia menyebutkan, pembangunan gedung sekolah itu akan dilaksanakan tahun ini juga. (des/saz)

HUMBAHAS, SUMUTPOS.CO – Istri Bupati Humbanghasundutan (Humbahas) Dosmar Banjarnahor, Lidia Kristina, menggelar kunjungan ke SMP Negeri 1 Doloksanggul, baru-baru ini. Diketahui, dia merupakan alumnus sekolah tersebut. Pada kesempatan itu, Lidia menyampaikan beberapa nasihat dan motivasi kepada para siswa.

Kedatangan Lidia didampingi Kepala Dinas Pendidikan Jonny Gultom, Kepala BKPSDM Chiristison Marbun, dan Kepala UPT Puskesmas Matiti dr Tiar.

Dalam arahannya, Lidia menyatakan, siapa yang takut akan Tuhan akan menjadi awal dari pengetahuan.

“Sumber segala sesuatu, kebijaksanaan, kepintaran, dan kecerdasan adalah dari Tuhan,” ungkap Lidia.

Menurut Lidia, masa-masa SMP merupakan waktu yang rentan dengan bagi remaja terhadap pengaruh-pengaruh dari luar, baik yang positif maupun yang jahat.

“Semisal game, semakin sering nge-game dengan smartphone, maka kita makin lemah dalam bidang akademik. Tapi, jika kita menggunakan smartphone untuk hal-hal yang lebih positif, maka hasilnya akan lebih baik,” tuturnya.

Untuk itu, dia pun mengimbau agar para siswa SMP Negeri 1 Doloksanggul dapat menggunakan waktunya dengan baik.

“Gunakan waktu sebaik mungkin. Saat belajar, kita tetap bisa membantu orangtua. Kerjakan pekerjaan rumah, hindari merokok, dan sikap-sikap kenakalan remaja, dan hal negatif lainnya,” imbau Lidia.

Pada kunjungan ini, juga digelar sesi tanya jawab. Para siswa pun tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut, karena Lidia yang merupakan alumnus SMP Negeri 1 Doloksanggul itu, kini menjadi seorang pejabat publik.

“Kami bangga atas kehadiran Ibu Lidia. Dan ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi seluruh guru, terutama untuk para siswa di sini,” kata Kepala SMP Negeri 1 Doloksanggul, Artauli Lumbangaol.

Artauli juga menyempatkan bertanya terkait pembangunan gedung sekolah yang terbakar. Setelah berkoordinasi dengan Kepala Disdik Kabupaten Humbahas, Lidia menyebutkan, pembangunan gedung sekolah itu akan dilaksanakan tahun ini juga. (des/saz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/