MEDAN-Polres Sergai kembali meraih penghargaan. Kali ini, mendapat peringkat V terbaik pelaksanaan tugas terbanyak Satgasda Nusantara periode Oktober 2020 di jajaran Polda Sumatera Utara.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kapolres Serdangbedagai, AKBP Robin SH Mhum dari Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs. Martuani Sormin diwakili Wakapoldasu Brigjen Pol Dadang Hartanto pada acara kegiatan Gelar Operasional Aman Nusa II, Ops Mantap Praja Toba – 2020 serta Kesiapan Pengamanan Natal & Tahun Baru, di Gedung Rupatama Mako Polda Sumatera Utara, Kamis (26/11).
Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Dadang Hartanto, dalam amanatnya mengatakan bagi Polres yang meraih penghargaan agar tidak berpuas diri.
“Tetap tingkatkan kinerjanya serta melakukan inovasi dalam melaksanaan operasi terpusat, terkhusus dalam penanganan Covid-19,”ujar Dadang.
Sementara itu, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang mengungkapkan, penghargaan peringkat V Terbaik dalam pelaksanaan terbanyak Satgasda Nusantara Periode Oktober 2020, merupakan apresiasi dari Kapolda Sumut atas kegiatan Operasi Satgas Nusantara terbanyak, sehingga wilayah Polda Sumut aman serta kondusif dalam penanganan Covid-19 dan pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2020.
“Atas kerja keras dan integritas mulai tingkat Pimpinan, PJU, dan anggota, sehingga kita bisa mendapat penghargaan dari Kapoldasu,”bilang Robin.
Robin Simatupang menambahkan, pihaknya tidak akan berpuas diri atas penghargaan yang didapat selama menjabat sebagai pimpinan Polri di Kabupaten Sergai tersebut.
“Tentunya dengan penghargaan yang diraih selama ini membuat kami semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas, dan meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat demi Sergai yang aman dan kondusif,” ungkapnya.
Ia mengakui, bahwa dalam pelaksanaan tugas, ia selalu mendampingi anggota saat pelaksanaan tugas operasi kepolisian sehingga pelaksanaan tugas dapat dilakukan secara maksimal.
“Dalam pelaksanaan tugas saya selalu berada di depan anggota, dan selalu pulang belakangan, sehingga anggota maksimal dalam melaksanakan tugasnya,” tukasnya.
Sebelumnya, Polres Sergai dibawah pimpinan AKBP Robin Simatupang pernah mendapatkan berbagai penghargaan, di antaranya penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) terkait Pengungkapan Kasus Perjudian Terbanyak dalam 6 Bulan, Pemidanaan Kasus Anak Terbanyak dalam 6 bulan, penanganan kasus anak terbanyak dalam 6 bulan, piagam penghargaan Promoter Reward dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI) atas Kinerja yang banyak melakukan Berbagai Inovasi di tengah masyarakat pada masa pandemi Covid – 19,
dan terbaru juara ketiga dalam hal pencegahan pungutan liar di jajaran Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) sejajaran Provinsi Sumatera Utara.(mag-1/han)