31.7 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Apes… Uang Nasabah BNI Ini Raib di Parkiran

Foto: Fachril/PM J Situmorang, kehilangan uang Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R, yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.
Foto: Fachril/PM
J Situmorang, kehilangan uang Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R, yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO – Apes benar nasib J Situmorang (40). Dia kehilangan Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.

Lenyapnya uang akan digunakan untuk membayar angsuran mobil itu telah dilaporkan pria yang menetap di Jalan Platina I, Paya Rumput, Medan Deli ini ke Polsek Medan Labuhan.

Awalnya, pegawai lapangan PT Kraton ini ditelepon mertuanya dari Sidikalang untuk mengambil uang membayar angsuran mobil. Dengan mengendarai kereta, dia mendatangi Bank BNI KIM.

Setelah uang dicairkan, dia beranjak ke kereta dan meletakkan uang di bawah jok. Karena ada yang mau diambil lagi, dia masuk lagi ke bank dan meninggalkan uang di jok.

Begitu kembali ke kereta, dia mendapati jok telah terbuka. Saat dicek, ternyata bungkusan berisi uang yang baru diambilnya telah raib. Penasaran, korban mengecek CCTV bank. Terlihat jelas, pelaku berjumlah dua orang datang naik kereta.

“Tadi rekaman CCTV, jelas kali dua pelaku naik kereta jenis matik yang curi uang saya,” kata J Situmorang di kantor polisi.

Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan, AKP Ponijo mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan. (ril/ras)

Foto: Fachril/PM J Situmorang, kehilangan uang Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R, yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.
Foto: Fachril/PM
J Situmorang, kehilangan uang Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R, yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO – Apes benar nasib J Situmorang (40). Dia kehilangan Rp80 juta dari bawah jok Yamaha Vega R yang diparkirkan di depan Bank BNI, KIM II, Mabar, Medan Deli, Kamis (15/12) siang.

Lenyapnya uang akan digunakan untuk membayar angsuran mobil itu telah dilaporkan pria yang menetap di Jalan Platina I, Paya Rumput, Medan Deli ini ke Polsek Medan Labuhan.

Awalnya, pegawai lapangan PT Kraton ini ditelepon mertuanya dari Sidikalang untuk mengambil uang membayar angsuran mobil. Dengan mengendarai kereta, dia mendatangi Bank BNI KIM.

Setelah uang dicairkan, dia beranjak ke kereta dan meletakkan uang di bawah jok. Karena ada yang mau diambil lagi, dia masuk lagi ke bank dan meninggalkan uang di jok.

Begitu kembali ke kereta, dia mendapati jok telah terbuka. Saat dicek, ternyata bungkusan berisi uang yang baru diambilnya telah raib. Penasaran, korban mengecek CCTV bank. Terlihat jelas, pelaku berjumlah dua orang datang naik kereta.

“Tadi rekaman CCTV, jelas kali dua pelaku naik kereta jenis matik yang curi uang saya,” kata J Situmorang di kantor polisi.

Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan, AKP Ponijo mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan. (ril/ras)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/