26 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Brigadir S Belum Ngaku Tembak Kadenma

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan, sejauh ini Brigadir S belum mengaku sebagai pelaku penembakan Kepala Detasemen Markas AKBP Pamudji tadi malam.

“Brigadir S juga belum mengakui,” kata Rikwanto kepada wartawan di Markas Polda Metro Jaya, Rabu (19/3).

Sampai saat ini belum ada tersangka yang ditetapkan. Semua saksi masih diperiksa secara intensif oleh pihak kepolisian. Termasuk Brigadir S, yang saat ini masih dalam pemeriksaan intensif. Rikwanto menegaskan, kepolisian tidak mengejar pengakuan.

Namun, polisi tetap penyelidikan dengan cara scientific identification. Karenanya, kata Rikwanto, tadi malam Tim Indonesia Automatic Finger Print Indentification System juga sudah turun.

“Visum juga sudah dilakukan. Kami bukan hanya mengejar pengakuan, tapi juga penyidikan secara scientific dan alat bukti,” ungkap Rikwanto. (boy/jpnn)

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan, sejauh ini Brigadir S belum mengaku sebagai pelaku penembakan Kepala Detasemen Markas AKBP Pamudji tadi malam.

“Brigadir S juga belum mengakui,” kata Rikwanto kepada wartawan di Markas Polda Metro Jaya, Rabu (19/3).

Sampai saat ini belum ada tersangka yang ditetapkan. Semua saksi masih diperiksa secara intensif oleh pihak kepolisian. Termasuk Brigadir S, yang saat ini masih dalam pemeriksaan intensif. Rikwanto menegaskan, kepolisian tidak mengejar pengakuan.

Namun, polisi tetap penyelidikan dengan cara scientific identification. Karenanya, kata Rikwanto, tadi malam Tim Indonesia Automatic Finger Print Indentification System juga sudah turun.

“Visum juga sudah dilakukan. Kami bukan hanya mengejar pengakuan, tapi juga penyidikan secara scientific dan alat bukti,” ungkap Rikwanto. (boy/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/