29.4 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Manggung sambil Nostalgia

Ashanty-Aurel
Ashanty-Aurel

SUMUTPOS.CO – Ashanty sepertinya belum mau vakum dari dunia hiburan jelang persalinan. Bahkan di usia kehamilan yang sudah memasuki usia sembilan bulan, istri Anang Hermansyah itu masih terlihat manggung di sebuah klub kawasan Jakarta Pusat.

Kenapa Ashanty masih nekat manggung di tempat dugem? Ternyata, teman duet Anang itu mengaku memiliki sejarah sendiri dengan klub itu.

”Ini tempat kenangan. Karena di sini tempat aku sama Mas Anang berkaraoke untuk pertama kali. Di sini dia menyatakan perasaannya ke aku,” ungkap Ashanty, malu-malu.

Ashanty mengaku sudah mendapat restu dari Anang. ”Dia pesannya kalau kamu kuat, pergi karena yang punya tempat ini sahabat kita. Kalau nggak kuat jangan dipaksain. Kan tadi temen-temen sendiri lihat aku cuma di room saja nunggu diam. Nyanyi cuma 10 menit, sudah ini pulang,” bebernya.

Awalnya Anang tidak bisa menemani istrinya saat tampil. Dia mengaku lelah dan ingin segera sampai rumah untuk beristirahat.

Namun niat itu hilang karena karena khawatir dengan sang istri dan janin yang ada di dalam kandungan. ”Mas Anang kan tadi dari Padang ada kerjaan. Dia tadi sampai di Jakarta jam 8 malam. Terus tiba-tiba datang ke sini lihatin aku. Ini bajunya masih pakai baju batik,” terang Ashanty.

Menariknya, saat dirinya beraksi di panggung, sang bayi ternyata bergerak dengan lincah di perutnya. ”Ini sumpah kejadian lucu banget, jangan sampai jadi tukang dugem ya nak. Tadi aku nyanyi di atas aku goyang-goyang dia (bayi di dalam kandungan) juga gerak-gerak,” papar Ashanty, lantas tertawa.

Dia hanya berharap, kelak anaknya bisa memahami profesinya sebagai penyanyi. ”Memang Mama Papanya penyanyi. Jadi di manapun tempatnya dan undangannya kalau disuruh nyanyi yang harus nyanyi, jadi biar dia (bayi) terbiasa,” tegasnya. (ash)

Ashanty-Aurel
Ashanty-Aurel

SUMUTPOS.CO – Ashanty sepertinya belum mau vakum dari dunia hiburan jelang persalinan. Bahkan di usia kehamilan yang sudah memasuki usia sembilan bulan, istri Anang Hermansyah itu masih terlihat manggung di sebuah klub kawasan Jakarta Pusat.

Kenapa Ashanty masih nekat manggung di tempat dugem? Ternyata, teman duet Anang itu mengaku memiliki sejarah sendiri dengan klub itu.

”Ini tempat kenangan. Karena di sini tempat aku sama Mas Anang berkaraoke untuk pertama kali. Di sini dia menyatakan perasaannya ke aku,” ungkap Ashanty, malu-malu.

Ashanty mengaku sudah mendapat restu dari Anang. ”Dia pesannya kalau kamu kuat, pergi karena yang punya tempat ini sahabat kita. Kalau nggak kuat jangan dipaksain. Kan tadi temen-temen sendiri lihat aku cuma di room saja nunggu diam. Nyanyi cuma 10 menit, sudah ini pulang,” bebernya.

Awalnya Anang tidak bisa menemani istrinya saat tampil. Dia mengaku lelah dan ingin segera sampai rumah untuk beristirahat.

Namun niat itu hilang karena karena khawatir dengan sang istri dan janin yang ada di dalam kandungan. ”Mas Anang kan tadi dari Padang ada kerjaan. Dia tadi sampai di Jakarta jam 8 malam. Terus tiba-tiba datang ke sini lihatin aku. Ini bajunya masih pakai baju batik,” terang Ashanty.

Menariknya, saat dirinya beraksi di panggung, sang bayi ternyata bergerak dengan lincah di perutnya. ”Ini sumpah kejadian lucu banget, jangan sampai jadi tukang dugem ya nak. Tadi aku nyanyi di atas aku goyang-goyang dia (bayi di dalam kandungan) juga gerak-gerak,” papar Ashanty, lantas tertawa.

Dia hanya berharap, kelak anaknya bisa memahami profesinya sebagai penyanyi. ”Memang Mama Papanya penyanyi. Jadi di manapun tempatnya dan undangannya kalau disuruh nyanyi yang harus nyanyi, jadi biar dia (bayi) terbiasa,” tegasnya. (ash)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/