26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Amerika Shutdown, Obama Tetap ke Bali

Presiden AS, Barack Obama
Presiden AS, Barack Obama

JAKARTA-Gedung Putih mengumumkan bahwa Presiden AS Barack Obama telah membatalkan lawatan ke Filipina dan Malaysia pada pekan depan karena krisis shutdown di Washington kemarin. Sebagai gantinya, Menteri Luar Negeri AS John Kerry akan memimpin delegasi dalam lawatan menuju dua negara itu.

Namun, Gedung Putih menegaskan bahwa Obama akan tetap berkunjung ke Indonesia untuk menghadiri KTT Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) di Bali. “Terkait dengan penutupan sejumlah kantor pemerintahan, kunjungan Presiden Obama ke Malaysia dan Filipina telah ditunda. Namun, kunjungan tetap dilakukan untuk acara APEC dan KTT Asia Timur. Presiden Obama berharap dapat mengunjungi Malaysia dan Filipina di kemudian hari dalam masa jabatannya,” demikian pernyataan Gedung Putih.

Kepastian batalnya kunjungan Obama ke Malaysia itu juga diungkapkan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Dia menyatakan, Obama telah membatalkan rencana kunjungan ke negeri jiran itu pada pekan depan karena penutupan sejumlah kantor pemerintahan.

Najib menyampaikan, Obama telah menelepon dirinya untuk menginformasikan bahwa John Kerry akan menggantikan untuk menyampaikan pidato dalam sebuah konferensi kewirausahaan di Kuala Lumpur pada 11 Oktober mendatang sebagaimana dikutip stasiun televisi ABC News.

“Obama menyatakan kecewa tidak bisa mengunjungi Malaysia seperti yang dijadwalkan,” kata Najib seperti dikutip situs The Malaysian Insider.

Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa menekankan, pihaknya akan terus berkomunikasi dengan pemerintah AS untuk memastikan kedatangan Obama. Soal kesiapan menyambut para pemimpin negara dalam KTT APEC, dia menyatakan segala sesuatunya telah dipersiapkan dengan baik. “Sudah sangat siap,” tegasnya. (ken/c5/kim/jpnn)

Presiden AS, Barack Obama
Presiden AS, Barack Obama

JAKARTA-Gedung Putih mengumumkan bahwa Presiden AS Barack Obama telah membatalkan lawatan ke Filipina dan Malaysia pada pekan depan karena krisis shutdown di Washington kemarin. Sebagai gantinya, Menteri Luar Negeri AS John Kerry akan memimpin delegasi dalam lawatan menuju dua negara itu.

Namun, Gedung Putih menegaskan bahwa Obama akan tetap berkunjung ke Indonesia untuk menghadiri KTT Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) di Bali. “Terkait dengan penutupan sejumlah kantor pemerintahan, kunjungan Presiden Obama ke Malaysia dan Filipina telah ditunda. Namun, kunjungan tetap dilakukan untuk acara APEC dan KTT Asia Timur. Presiden Obama berharap dapat mengunjungi Malaysia dan Filipina di kemudian hari dalam masa jabatannya,” demikian pernyataan Gedung Putih.

Kepastian batalnya kunjungan Obama ke Malaysia itu juga diungkapkan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak. Dia menyatakan, Obama telah membatalkan rencana kunjungan ke negeri jiran itu pada pekan depan karena penutupan sejumlah kantor pemerintahan.

Najib menyampaikan, Obama telah menelepon dirinya untuk menginformasikan bahwa John Kerry akan menggantikan untuk menyampaikan pidato dalam sebuah konferensi kewirausahaan di Kuala Lumpur pada 11 Oktober mendatang sebagaimana dikutip stasiun televisi ABC News.

“Obama menyatakan kecewa tidak bisa mengunjungi Malaysia seperti yang dijadwalkan,” kata Najib seperti dikutip situs The Malaysian Insider.

Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa menekankan, pihaknya akan terus berkomunikasi dengan pemerintah AS untuk memastikan kedatangan Obama. Soal kesiapan menyambut para pemimpin negara dalam KTT APEC, dia menyatakan segala sesuatunya telah dipersiapkan dengan baik. “Sudah sangat siap,” tegasnya. (ken/c5/kim/jpnn)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/