BELAWAN, SUMUTPOS.CO – Pasca libur panjang Natal dan Tahun Baru, arus balik perdana menggunakan transportasi laut KM Kelud dari Belawan tujuan Batam yang dijadwalkan pada besok Jumat (5/1), diperkirakan pemudik membludak melalui Terminal Bandar Deli, Pelabuhan Belawan.
Kepala Cabang PT Pelni Medan, Yusral mengatakan, untuk arus balik pemudik meggunakan jasa KM Kelud melalui Terminal Bandar Deli Pelabuhan Belawan, diperkirakan akan mengalami lonjakan penumpang. Sebab, pihaknya menjadwalkan keberangkatan perdana pada Jumat (5/1), seiringan dengan habisnya waktu liburan sekolah dan kerja.
“Waktu keberangkatan perdana ini bersamaan dengan habisnya waktu libur sekolah dan masuknya karyawan kerja, bisa jadi keberangkatan perdana ini akan mengalami lonjakan penumpang. Keberangkatan KM Kelud perdana dijadwalkan berangkat jam 12.00 WIB,” ungkap Yusral.
Dijelaskan Yusral, keberangkatan KM Kelud tujuan Batam akan kembali ke Belawan pada Minggu (7/1). Jadi, kepada masyarakat yang tidak mendapatkan tiket pada keberangkatan perdana, dapat membeli tiket untuk keberangkatan pada jadwal yang kedua.
Sedangkan untuk keberangkatan arus balik selanjutnya, KM Kelud adan tiba di Belawan pada Selasa (9/1) kembali berangkat ke Batam dan kembali lagi di Belawan pada Kamis (11/1) untuk berangkat menuju Batam dan Tanjung Priok.
“Selama arus balik ini, KM Kelud hanya melayani pemudik dari Belawan tujuan Belawan dengan jadwal tiga kali pulang pergi, untuk jadwal normal dari Belawan tujuan Batam dan Tanjung Priok akan diberlakukan pada Senin (11/1) mendatang,” jelas Yusral.
Sementara itu, Wakil Ketua Pokja Humas Sumut, Rion Aritonang menegaskan kepada pihak managemen PT Pelni agar dapat menjadwalkan keberangkatan KM Kelud sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, agar tidak memberikan pelayan buruk bagi penumpang jasa transpotasi laut tersebut.(fac/ila)