30 C
Medan
Tuesday, September 10, 2024

20 Bulan, Kasir Cantik Ini Gelapkan Rp25 Miliar

Leni Nurasanti, kasir dealer mobil Daihatsu, yang diduga menggelapkan uang perusahaan hingga Rp25 miliar.
 
SUMUTPOS.CO Kelakuan Leni Nurusanti (29) bikin geleng-geleng kepala. Betapa tidak. Dalam waktu 20 bulan, dia mampu menggondol uang perusahaan hingga Rp25 miliar.
 Sepak terjangnya dimulai April 2015 dan berakhir 13 Desember 2016. Selama menggerogoti uang perusahaan, hasilnya digunakan untuk foya-foya. Beli mobil, beli rumah, hingga jalan-jalan ke luar negeri.
 Leni merupakan kasir diler mobil Daihatsu, PT Serba Mulia Auto (SMA) di Jalan PM Noor, Samarinda, Kaltim. Gajinya hanya Rp2,5 juta per bulan.
 Dari informasi yang dihimpun Kaltim Post (grup SUMUTPOS.CO), cara perempuan berambut panjang lulusan SMK jurusan akuntansi itu melakukan pencurian bertahap dengan memanipulasi data.
 Mulai kuitansi, tanda terima dan lainnya, sehingga akunting perusahaan tak mendeteksinya. Sebelum beraksi, Leni mempelajari seluruh aktivitas proses administrasi, hingga unit mobil dikeluarkan.
 Setiap bulan, dia mampu melakukan transaksi 2–3 kali. Setiap transaksi, Leni tak menyetorkan seluruh duit konsumen, dia “menyunatnya”.
 “Dana tak disetorkan semua. Misalnya Rp50 juta, disetor Rp 30 juta,” ungkap Kapolda Kaltim, Irjen Pol Safaruddin bersama Direktur Kriminal Khusus Kombes Pol Yustan Alpiani saat memberikan keterangan resmi setelah mengungkap kasus ini di Markas Polda Kaltim, Balikpapan.
 Jenderal bintang dua itu melanjutkan, dana yang disetor ke perusahaan disertai Leni dengan kuitansi sesuai nominal setelah dipotong.
Kuitansi yang masuk dari konsumen dan perusahaan berbeda, namun perusahaan melihat secara kasatmata dana sesuai dengan data.
 Modus lain, Leni mengumpulkan fotokopi KTP milik keluarga, kerabat, dan lainnya. Itu untuk mengajukan pembelian mobil. Untuk modus ini, suami Leni yakni Jefriansyah yang menjadi aktor utama.
 Setelah mobil yang dibeli dengan harga yang sudah dipotong keluar, Jefri bertugas menjual kembali mobil-mobil, seperti Terios, Sigra, Ayla, Xenia, sesuai harga pasar.

Leni Nurasanti, kasir dealer mobil Daihatsu, yang diduga menggelapkan uang perusahaan hingga Rp25 miliar.
 
SUMUTPOS.CO Kelakuan Leni Nurusanti (29) bikin geleng-geleng kepala. Betapa tidak. Dalam waktu 20 bulan, dia mampu menggondol uang perusahaan hingga Rp25 miliar.
 Sepak terjangnya dimulai April 2015 dan berakhir 13 Desember 2016. Selama menggerogoti uang perusahaan, hasilnya digunakan untuk foya-foya. Beli mobil, beli rumah, hingga jalan-jalan ke luar negeri.
 Leni merupakan kasir diler mobil Daihatsu, PT Serba Mulia Auto (SMA) di Jalan PM Noor, Samarinda, Kaltim. Gajinya hanya Rp2,5 juta per bulan.
 Dari informasi yang dihimpun Kaltim Post (grup SUMUTPOS.CO), cara perempuan berambut panjang lulusan SMK jurusan akuntansi itu melakukan pencurian bertahap dengan memanipulasi data.
 Mulai kuitansi, tanda terima dan lainnya, sehingga akunting perusahaan tak mendeteksinya. Sebelum beraksi, Leni mempelajari seluruh aktivitas proses administrasi, hingga unit mobil dikeluarkan.
 Setiap bulan, dia mampu melakukan transaksi 2–3 kali. Setiap transaksi, Leni tak menyetorkan seluruh duit konsumen, dia “menyunatnya”.
 “Dana tak disetorkan semua. Misalnya Rp50 juta, disetor Rp 30 juta,” ungkap Kapolda Kaltim, Irjen Pol Safaruddin bersama Direktur Kriminal Khusus Kombes Pol Yustan Alpiani saat memberikan keterangan resmi setelah mengungkap kasus ini di Markas Polda Kaltim, Balikpapan.
 Jenderal bintang dua itu melanjutkan, dana yang disetor ke perusahaan disertai Leni dengan kuitansi sesuai nominal setelah dipotong.
Kuitansi yang masuk dari konsumen dan perusahaan berbeda, namun perusahaan melihat secara kasatmata dana sesuai dengan data.
 Modus lain, Leni mengumpulkan fotokopi KTP milik keluarga, kerabat, dan lainnya. Itu untuk mengajukan pembelian mobil. Untuk modus ini, suami Leni yakni Jefriansyah yang menjadi aktor utama.
 Setelah mobil yang dibeli dengan harga yang sudah dipotong keluar, Jefri bertugas menjual kembali mobil-mobil, seperti Terios, Sigra, Ayla, Xenia, sesuai harga pasar.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/