25.6 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Wali Kota Berencana Bangun Rumah Sakit di Medan Labuhan

Buka Puasa Bersama di Jajaran Dinas Kesehatan

MEDAN-Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap mengakui, dua tahun kepemimpinannya bersama Wakil Wali Kota Dzulmi Eldin, telah banyak kemajuan yang terjadi di Kota Medan dalam bentuk pelayanan terutama pelayanan program kesehatan.

“Di pundak kita sebuah semangat dalam menanggung tanggung jawab kesehatan masyarakat di Kota Medan. Dalam dua tahun masa kepemimpinan saya dan Dzulmi Eldin, banyak hal yang telah kami lakukan, sekiranya semua itu demi menjawab kebutuhan masyarakat atas pentingnya sebuah kesehatan,”ucap Rahudman, dalam sambutannya pada acara buka puasa bersama di halaman Dinas Kesehatan Kota Medan, Sabtu (11/8).

Menurut Rahudman, selain telah menerapkan Puskesmas 24 Jam, kini Medan terus berbenah, yakni akan menjadikan Puskesmas di Labuhan menjadi sebuah rumah sakit tipe C pada 2013 mendatang.

Tidak hanya itu saja, bahkan Rahudman optimis jika RSUD dr Pirngadi Medan yang berada di bawah naungan Pemko Medan, ke depannya bisa menjadi lebih baik lagi terutama dari segi pelayanan.

“Saya beri waktu tiga bulan kepada kepala RSUD yang baru dilantik, dr Amran agar mampu membenahi rumah sakit Pirngadi. Setidaknya selain harus membenahi ruang IGD kedepannya juga tersedia websitenya, agar masyarakat tidak terganjal dengan masalah birokrasi dan lebih cepat ditangani. Jika ini bisa berjalan maksimal maka bisa saja RSUD dr Pirngadi bisa sejajar atau lebih baik lagi RS Colombia Hospital Medan,” ujarnya.
Rahudman juga menyinggung mengenai permasalahan kebakaran yang mengakibatkan korban jiwa.

Ke depannya, bilang Rahudman, akan ada peninjauan ulang mengenai rumah-rumah yang mengenakan jerjak berlapis  sehingga menyulitkan penghuninya untuk menyelamatkan diri ketika terjadi bencana alam.

“Kita akan bahas masalah ini agar kedepannya rumah huni tidak lagi mengenakan jerjak berlapis untuk meminimalisasi korban jiwa ketika terjadi sebuah bencana,”ucapnya.

Selama ini, bilang Rahudman, petugas pemadam kebakaran sudah terbilang cepat dan tanggap ketika terjadi sebuah bencana seperti kebakaran.
“Petugas pemadam kita sudah cepat tiba di lokasi hanya saja timbulnya korban jiwa karena desain rumah yang dipenuhi jerjak. Tahun ini saja kita akan menambah unit mobil pemadam kebakaran baru jenis four raiders otomatis yang memiliki kecepatan tinggi untuk tiba di lokasi,”terangnya.
Masih berkaitan dengan kesehatan, Rahudman juga mengaku akan terus melakukan pembenahan yakni melakukan pengerukan sungai dan parit di beberapa lokasi seperti Sungai Babura.

“Ini semua kaitannya dengan kesehatan, semakin bersih kota maka masyarakat akan sehat dan masyarakat akan cerdas. Ke depannya tidak mau lagi mendengar ada masyarakat yang mengalami gizi buruk,”tegas Rahudman. (uma)

Buka Puasa Bersama di Jajaran Dinas Kesehatan

MEDAN-Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap mengakui, dua tahun kepemimpinannya bersama Wakil Wali Kota Dzulmi Eldin, telah banyak kemajuan yang terjadi di Kota Medan dalam bentuk pelayanan terutama pelayanan program kesehatan.

“Di pundak kita sebuah semangat dalam menanggung tanggung jawab kesehatan masyarakat di Kota Medan. Dalam dua tahun masa kepemimpinan saya dan Dzulmi Eldin, banyak hal yang telah kami lakukan, sekiranya semua itu demi menjawab kebutuhan masyarakat atas pentingnya sebuah kesehatan,”ucap Rahudman, dalam sambutannya pada acara buka puasa bersama di halaman Dinas Kesehatan Kota Medan, Sabtu (11/8).

Menurut Rahudman, selain telah menerapkan Puskesmas 24 Jam, kini Medan terus berbenah, yakni akan menjadikan Puskesmas di Labuhan menjadi sebuah rumah sakit tipe C pada 2013 mendatang.

Tidak hanya itu saja, bahkan Rahudman optimis jika RSUD dr Pirngadi Medan yang berada di bawah naungan Pemko Medan, ke depannya bisa menjadi lebih baik lagi terutama dari segi pelayanan.

“Saya beri waktu tiga bulan kepada kepala RSUD yang baru dilantik, dr Amran agar mampu membenahi rumah sakit Pirngadi. Setidaknya selain harus membenahi ruang IGD kedepannya juga tersedia websitenya, agar masyarakat tidak terganjal dengan masalah birokrasi dan lebih cepat ditangani. Jika ini bisa berjalan maksimal maka bisa saja RSUD dr Pirngadi bisa sejajar atau lebih baik lagi RS Colombia Hospital Medan,” ujarnya.
Rahudman juga menyinggung mengenai permasalahan kebakaran yang mengakibatkan korban jiwa.

Ke depannya, bilang Rahudman, akan ada peninjauan ulang mengenai rumah-rumah yang mengenakan jerjak berlapis  sehingga menyulitkan penghuninya untuk menyelamatkan diri ketika terjadi bencana alam.

“Kita akan bahas masalah ini agar kedepannya rumah huni tidak lagi mengenakan jerjak berlapis untuk meminimalisasi korban jiwa ketika terjadi sebuah bencana,”ucapnya.

Selama ini, bilang Rahudman, petugas pemadam kebakaran sudah terbilang cepat dan tanggap ketika terjadi sebuah bencana seperti kebakaran.
“Petugas pemadam kita sudah cepat tiba di lokasi hanya saja timbulnya korban jiwa karena desain rumah yang dipenuhi jerjak. Tahun ini saja kita akan menambah unit mobil pemadam kebakaran baru jenis four raiders otomatis yang memiliki kecepatan tinggi untuk tiba di lokasi,”terangnya.
Masih berkaitan dengan kesehatan, Rahudman juga mengaku akan terus melakukan pembenahan yakni melakukan pengerukan sungai dan parit di beberapa lokasi seperti Sungai Babura.

“Ini semua kaitannya dengan kesehatan, semakin bersih kota maka masyarakat akan sehat dan masyarakat akan cerdas. Ke depannya tidak mau lagi mendengar ada masyarakat yang mengalami gizi buruk,”tegas Rahudman. (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/