30 C
Medan
Sunday, October 20, 2024
spot_img

Satgas Covid Daerah Diminta Publis Data Riil

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemerintah daerah di Sumatera Utara melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19, diminta mempublikasikan data kasus Corona secara riil kepada masyarakat. Hal ini dinilai penting untuk mempercepat penanganan virus Corona di wilayah Sumut.

istimewa Baskami Ginting.

“Kepala daerah harus bisa secara terbuka menyampaikan laporan terkait kondisi wilayahnya dengan sejujur-jujurnya. Kalau daerahnya memang punya masalah terkait penanganan Covid-19 sebaiknya segera sampaikan,” kata Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting kepada wartawan di Medan, Minggu (13/6)n

Berdasarkan data yang diterimanya hingga Sabtu pekan lalu pukul 12.00 WIB, jumlah kasus Covid dikonfirmasi berdasarkan pemeriksaan dengan metode polymerase chain reaction (PCR), bahwa di Sumut terdapat 33.240 orang positif Covid-19, 29.595 sembuh, dan 1.089 meninggal.

Data jujur atau riil ini, tegas Baskami, tentu diperlukan untuk penanganan tepat apabila ada lonjakan kasus Corona. “Jangan kemudian (kepala daerah) menyembunyikan kondisi di wilayahnya. Karena kalau sudah parah kemudian tidak bisa kita lakukan antisipasi dan mitigasi,” ujarnya.

Selain penerapan protokol kesehatan 5M seperti memakai maskar, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas, politisi PDI Perjuangan meminta masyarakat mau segera divaksinasi sebagai ikhtiar bersama dalam mengendalikan penyebaran Covid-19.

“Jangan takut divaksin, mudah-mudahan dengan divaksin itu menambah kekebalan (imun tubuh). Tapi bukan berarti kita enggak akan terpapar, karenanya tetap menjaga protokol kesehatan itu penting. Pakai masker, cuci tangan dengan sabun, kalau enggak ada sabun pakai hand sanitizer,” ujarnya seraya mengaku prihatin warga masih banyak yang takut untuk divaksin.

Kasus Covid-19 Terus Bertambah

Sementara, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masih terus bertambah. Kali ini, kasus positif baru per 13 Juni 2021 bertambah 73 orang. Begitu juga dengan kasus baru meninggal dunia akibat virus corona, bertambah 7 orang. Di sisi lain, kasus baru sembuh turut bertambah yakni 97 orang.

“Total kasus positif Covid-19 mencapai 33.313 orang, meninggal 1.102 orang dan sembuh 29.692 orang,” kata Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah, Minggu (13/6).

Disebutkan Aris, kasus baru positif didapatkan dari 3 kabupaten/kota yaitu Medan 33 orang, Deliserdang 22 orang dan Dairi 18 orang. Sedangkan kasus kematian didapatkan dari Medan 7 orang. Sementara kasus kesembuhan didapatkan dari Simalungun 40 orang, Medan 32 orang dan Deli Serdang 25 orang. “Hanya kasus suspek yang berkurang sebanyak 43 orang, sehingga totalnya saat ini menjadi 640 orang,” sebutnya.

Aris membeberkan, dengan penambahan kasus-kasus baru Covid-19 tersebut kini penderita aktif Corona di Sumut berjumlah 2.591 orang. Jumlah ini meliputi, 839 orang dirawat di rumah sakit dan 1.680 orang isolasi mandiri.

Ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan konsisten melaksanakan protokol kesehatan Covid-19 dalam aktivitas kehidupan sehari-hari. “Protokol kesehatan harus melekat dalam setiap aktivitas kita. Tidak boleh lengah menjalankan 5M, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun/hand sanitizer, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” pungkasnya. (prn/ris)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemerintah daerah di Sumatera Utara melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19, diminta mempublikasikan data kasus Corona secara riil kepada masyarakat. Hal ini dinilai penting untuk mempercepat penanganan virus Corona di wilayah Sumut.

istimewa Baskami Ginting.

“Kepala daerah harus bisa secara terbuka menyampaikan laporan terkait kondisi wilayahnya dengan sejujur-jujurnya. Kalau daerahnya memang punya masalah terkait penanganan Covid-19 sebaiknya segera sampaikan,” kata Ketua DPRD Sumut, Baskami Ginting kepada wartawan di Medan, Minggu (13/6)n

Berdasarkan data yang diterimanya hingga Sabtu pekan lalu pukul 12.00 WIB, jumlah kasus Covid dikonfirmasi berdasarkan pemeriksaan dengan metode polymerase chain reaction (PCR), bahwa di Sumut terdapat 33.240 orang positif Covid-19, 29.595 sembuh, dan 1.089 meninggal.

Data jujur atau riil ini, tegas Baskami, tentu diperlukan untuk penanganan tepat apabila ada lonjakan kasus Corona. “Jangan kemudian (kepala daerah) menyembunyikan kondisi di wilayahnya. Karena kalau sudah parah kemudian tidak bisa kita lakukan antisipasi dan mitigasi,” ujarnya.

Selain penerapan protokol kesehatan 5M seperti memakai maskar, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas, politisi PDI Perjuangan meminta masyarakat mau segera divaksinasi sebagai ikhtiar bersama dalam mengendalikan penyebaran Covid-19.

“Jangan takut divaksin, mudah-mudahan dengan divaksin itu menambah kekebalan (imun tubuh). Tapi bukan berarti kita enggak akan terpapar, karenanya tetap menjaga protokol kesehatan itu penting. Pakai masker, cuci tangan dengan sabun, kalau enggak ada sabun pakai hand sanitizer,” ujarnya seraya mengaku prihatin warga masih banyak yang takut untuk divaksin.

Kasus Covid-19 Terus Bertambah

Sementara, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) masih terus bertambah. Kali ini, kasus positif baru per 13 Juni 2021 bertambah 73 orang. Begitu juga dengan kasus baru meninggal dunia akibat virus corona, bertambah 7 orang. Di sisi lain, kasus baru sembuh turut bertambah yakni 97 orang.

“Total kasus positif Covid-19 mencapai 33.313 orang, meninggal 1.102 orang dan sembuh 29.692 orang,” kata Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah, Minggu (13/6).

Disebutkan Aris, kasus baru positif didapatkan dari 3 kabupaten/kota yaitu Medan 33 orang, Deliserdang 22 orang dan Dairi 18 orang. Sedangkan kasus kematian didapatkan dari Medan 7 orang. Sementara kasus kesembuhan didapatkan dari Simalungun 40 orang, Medan 32 orang dan Deli Serdang 25 orang. “Hanya kasus suspek yang berkurang sebanyak 43 orang, sehingga totalnya saat ini menjadi 640 orang,” sebutnya.

Aris membeberkan, dengan penambahan kasus-kasus baru Covid-19 tersebut kini penderita aktif Corona di Sumut berjumlah 2.591 orang. Jumlah ini meliputi, 839 orang dirawat di rumah sakit dan 1.680 orang isolasi mandiri.

Ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan konsisten melaksanakan protokol kesehatan Covid-19 dalam aktivitas kehidupan sehari-hari. “Protokol kesehatan harus melekat dalam setiap aktivitas kita. Tidak boleh lengah menjalankan 5M, memakai masker, mencuci tangan pakai sabun/hand sanitizer, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” pungkasnya. (prn/ris)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru