24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Curanmor Bersenpi dan Berseragam Polisi Dibekuk

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Bermodalkan seragam polisi plus senjata rakitan, YR (44) warga Jl. Medan-Delitua, Gang Melati 1, Kel. Delitua, Kec. Delitua sukses mencuri puluhan sepeda motor milik warga. Senin (13/1) sore, petualangan pelaku akhirnya berakhir di penjara. Polisi gadungan yang di baju dinasnya berpangkat Bripka itu dibekuk polisi asli di Jl. Persamaan, Patumbak, Kec. Medan Amplas.

Info dihimpun di Polsek Patumbak, selama ini warga sudah sengat resah dengan dengan ulah pelaku yang kerap beraksi mengenakan baju dinas polisi PDH lengkap dengan atributnya atas nama Alamsyah. Berbekal info tersebut, polisi pun melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku.

Dari tangan YR petugas juga mengamankan sepucuk senjata api rakitan  dengan 7 butir peluru, 1 unit sepeda motor hasil curian, 1 buah kunci leter T, 6 buah lembar STNK, 1 buah gunting besi dan baju seragam dinas polisi. Dugaan sementara, pelaku nekat menyaru sebagai polisi untuk menghindari amuk massa jika aksinya ketahuan.

Untuk peroses lenih lanjut, pelaku diboyong petugas ke komando. Kapolsek Patumbak Kompol Andiko Wicaksono yang dihubungi wartawan membenarkan penangkapan tersebut. Kata Andiko, saat ini pelaku masih dibawa untuk pengembangan guna membongkar sindikat pencurian sepeda motor lainnya. ” Nanti ya, kita masih melakukan pengembangan,” singkat Andiko.(cr1/deo)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Bermodalkan seragam polisi plus senjata rakitan, YR (44) warga Jl. Medan-Delitua, Gang Melati 1, Kel. Delitua, Kec. Delitua sukses mencuri puluhan sepeda motor milik warga. Senin (13/1) sore, petualangan pelaku akhirnya berakhir di penjara. Polisi gadungan yang di baju dinasnya berpangkat Bripka itu dibekuk polisi asli di Jl. Persamaan, Patumbak, Kec. Medan Amplas.

Info dihimpun di Polsek Patumbak, selama ini warga sudah sengat resah dengan dengan ulah pelaku yang kerap beraksi mengenakan baju dinas polisi PDH lengkap dengan atributnya atas nama Alamsyah. Berbekal info tersebut, polisi pun melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku.

Dari tangan YR petugas juga mengamankan sepucuk senjata api rakitan  dengan 7 butir peluru, 1 unit sepeda motor hasil curian, 1 buah kunci leter T, 6 buah lembar STNK, 1 buah gunting besi dan baju seragam dinas polisi. Dugaan sementara, pelaku nekat menyaru sebagai polisi untuk menghindari amuk massa jika aksinya ketahuan.

Untuk peroses lenih lanjut, pelaku diboyong petugas ke komando. Kapolsek Patumbak Kompol Andiko Wicaksono yang dihubungi wartawan membenarkan penangkapan tersebut. Kata Andiko, saat ini pelaku masih dibawa untuk pengembangan guna membongkar sindikat pencurian sepeda motor lainnya. ” Nanti ya, kita masih melakukan pengembangan,” singkat Andiko.(cr1/deo)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/