24 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Peserta UN Tingkat SMA 195.089 Orang

MEDAN- Sebanyak 195.089 siswa SMA/MA dan SMK negeri dan swasta akan mengikuti ujian nasional (UN) serentak di Sumut mulai 16 sampai 19 Apri 2012 mendatang.

Jumlah tersebut berdasarkan daftar nominasi tetap (DNT) Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, yang disampaikan Kadisdiksu Drs Syaiful Syafri MM melalui Kabid Dikmenti Disdiksu Dra Hj Laifah Hanum Daulay saat dikonfirmasi, Selasa (14/2) .

Latifah Hanum yang juga Sekretaris Panitia UN Provinsi Sumut didampingi Koordinator Teknis Pendataan Online Doli Hutasoit menjelaskan, seluruh data peserta sudah dikirimkan dari 33 kabupaten/kota di Sumut dan telah diinput oleh tim pendataan online di sekretariatan panitia UN Disdiksu Jalan Teungku Cik Di Tiro Medan, untuk selanjutnya dikirimkan ke Kemendikbud Pusat.

“Adapun peserta UN 2012 di Sumut terdiri dari peserta UN SMA negeri dan swasta berjumlah 101.764 orang, MA negeri dan swasta 19.611 orang dan SMK negeri dan swasta berjumlah 73.723 orang, dengan total seluruh peserta ujian 195.098 orang,” ungkapnya.
Untuk peserta UN tingkat SMP negeri dan swasta, bilang Dolli, terdiri dari 198.430 peserta.

Untuk MTs negeri dan swasta berjumlah 46.823 peserta, SMPLB 12 dan SMP Terbuka 1.141 orang dengan jumlah seluruhnya 246.406 peserta. Sedangkan untuk peserta UN SD negeri dan swasta berjumlah 278.964 orang, MI 15.002 orang dan SDLB 92 orang.
Untuk tahun ajaran 2011/2012 ini, sambungnya, jumlah penyelenggara sekolah yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Provinsi Sekolah dan Madrasah (BAP S/M) di Sumut berjumlah 2094.

“Diantaranya untuk SMA 926 sekolah negeri dan swasta, MA 417 sekolah negeri dan swasta dan SMK 751 sekolah negeri dan swasta,” jelas Dolli.
Sedangkan untuk tingkat SMP sebagai penyelenggara berjumlah 2.273 sekolah negeri dan swasta, MTs 950 sekolah negeri dan swasta, SMPLB 6 sekolah dan SMP Terbuka 74 sekolah.

Selanjutnya untuk SD 9.253 sekolah negeri dan swasta, MI 585 sekolah negeri dan swasta dan SDLB 27 sekolah negeri dan swasta di Sumut.
Untuk jadwal ujian utama UN SMA/MA akan berlangsung 16-19 April, susulan 23-26 April dan SMK ujian utama 16-18 April dan susulan 23-25 April. (uma)

MEDAN- Sebanyak 195.089 siswa SMA/MA dan SMK negeri dan swasta akan mengikuti ujian nasional (UN) serentak di Sumut mulai 16 sampai 19 Apri 2012 mendatang.

Jumlah tersebut berdasarkan daftar nominasi tetap (DNT) Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara, yang disampaikan Kadisdiksu Drs Syaiful Syafri MM melalui Kabid Dikmenti Disdiksu Dra Hj Laifah Hanum Daulay saat dikonfirmasi, Selasa (14/2) .

Latifah Hanum yang juga Sekretaris Panitia UN Provinsi Sumut didampingi Koordinator Teknis Pendataan Online Doli Hutasoit menjelaskan, seluruh data peserta sudah dikirimkan dari 33 kabupaten/kota di Sumut dan telah diinput oleh tim pendataan online di sekretariatan panitia UN Disdiksu Jalan Teungku Cik Di Tiro Medan, untuk selanjutnya dikirimkan ke Kemendikbud Pusat.

“Adapun peserta UN 2012 di Sumut terdiri dari peserta UN SMA negeri dan swasta berjumlah 101.764 orang, MA negeri dan swasta 19.611 orang dan SMK negeri dan swasta berjumlah 73.723 orang, dengan total seluruh peserta ujian 195.098 orang,” ungkapnya.
Untuk peserta UN tingkat SMP negeri dan swasta, bilang Dolli, terdiri dari 198.430 peserta.

Untuk MTs negeri dan swasta berjumlah 46.823 peserta, SMPLB 12 dan SMP Terbuka 1.141 orang dengan jumlah seluruhnya 246.406 peserta. Sedangkan untuk peserta UN SD negeri dan swasta berjumlah 278.964 orang, MI 15.002 orang dan SDLB 92 orang.
Untuk tahun ajaran 2011/2012 ini, sambungnya, jumlah penyelenggara sekolah yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Provinsi Sekolah dan Madrasah (BAP S/M) di Sumut berjumlah 2094.

“Diantaranya untuk SMA 926 sekolah negeri dan swasta, MA 417 sekolah negeri dan swasta dan SMK 751 sekolah negeri dan swasta,” jelas Dolli.
Sedangkan untuk tingkat SMP sebagai penyelenggara berjumlah 2.273 sekolah negeri dan swasta, MTs 950 sekolah negeri dan swasta, SMPLB 6 sekolah dan SMP Terbuka 74 sekolah.

Selanjutnya untuk SD 9.253 sekolah negeri dan swasta, MI 585 sekolah negeri dan swasta dan SDLB 27 sekolah negeri dan swasta di Sumut.
Untuk jadwal ujian utama UN SMA/MA akan berlangsung 16-19 April, susulan 23-26 April dan SMK ujian utama 16-18 April dan susulan 23-25 April. (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/