26.7 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Fraksi Gerindra DPRD Medan Janji Kawal Program Tol Dalam Kota

Surianto

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Partai Gerindra berhasil meraih 10 kursi di DPRD Medan periode 2019-2024. Jumlah tersebut naik dari periode sebelumnya yang hanya 6 kursi.

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Medan, Surianto, mengatakan fokus mereka ke depan adalah ikut mengawal program Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi tentang pembangunan tol dalam kota Medan agar bisa terealisasi.

Menurutnya, pembangunan tol dalam kota akan sangat membantu masalah kemacetan. “Kalau tol dalam kota sudah jadi, macet berkurang. Ke depan tidak ada lagi cacian dan makian kepada wali kota. Walaupun itu program Gubernur, kami akan mengawalnya,” ujarnya saat perkenalan 10 anggota DPRD Medan Fraksi Gerindra, di Medan, Selasa (17/9).

Sebab, kata dia, berdasarkan kajian, 5 sampai 10 tahun ke depan Kota Medan akan mengalami kemacetan total. Maka dari itu, agar hal tersebut tidak terjadi perlu adanya tol dalam kota.

Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Medan, Ihwan Ritonga, menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya akan menyusun komposisi fraksi untuk periode 2019-2024.

Menurutnya, surat keputusan (SK) dari DPP mengenai ketua fraksi dan pimpinan dewan sudah keluar. “Ketua Fraksi, Surianto. Komposisi lengkapnya akan digodok lebih jauh oleh ketua fraksi yang ditunjuk,” ujar Ihwan

Dia yakin dalam waktu satu dua hari ke depan komposisi fraksi akan rampung. Setelah fraksi terbentuk, ia pun mendorong agar pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) dapat disegerakan.

Adapun 10 nama anggota DPRD Medan dari Fraksi Gerindra yakni, Dame Duma Sari Hutagalung, Surianto, Aulia Rachman, Siti Suciati, Sahat Simbolon, Netti Yuniarti Siregar, Ihwan Ritonga, Dedy Aksyari Nasution, Mulia Syahputra Nasution serta Suranta Meliala. (mbc/ila)

Surianto

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Partai Gerindra berhasil meraih 10 kursi di DPRD Medan periode 2019-2024. Jumlah tersebut naik dari periode sebelumnya yang hanya 6 kursi.

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Medan, Surianto, mengatakan fokus mereka ke depan adalah ikut mengawal program Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi tentang pembangunan tol dalam kota Medan agar bisa terealisasi.

Menurutnya, pembangunan tol dalam kota akan sangat membantu masalah kemacetan. “Kalau tol dalam kota sudah jadi, macet berkurang. Ke depan tidak ada lagi cacian dan makian kepada wali kota. Walaupun itu program Gubernur, kami akan mengawalnya,” ujarnya saat perkenalan 10 anggota DPRD Medan Fraksi Gerindra, di Medan, Selasa (17/9).

Sebab, kata dia, berdasarkan kajian, 5 sampai 10 tahun ke depan Kota Medan akan mengalami kemacetan total. Maka dari itu, agar hal tersebut tidak terjadi perlu adanya tol dalam kota.

Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua Sementara DPRD Kota Medan, Ihwan Ritonga, menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya akan menyusun komposisi fraksi untuk periode 2019-2024.

Menurutnya, surat keputusan (SK) dari DPP mengenai ketua fraksi dan pimpinan dewan sudah keluar. “Ketua Fraksi, Surianto. Komposisi lengkapnya akan digodok lebih jauh oleh ketua fraksi yang ditunjuk,” ujar Ihwan

Dia yakin dalam waktu satu dua hari ke depan komposisi fraksi akan rampung. Setelah fraksi terbentuk, ia pun mendorong agar pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) dapat disegerakan.

Adapun 10 nama anggota DPRD Medan dari Fraksi Gerindra yakni, Dame Duma Sari Hutagalung, Surianto, Aulia Rachman, Siti Suciati, Sahat Simbolon, Netti Yuniarti Siregar, Ihwan Ritonga, Dedy Aksyari Nasution, Mulia Syahputra Nasution serta Suranta Meliala. (mbc/ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/