30.6 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Wabah Muntaber Meluas ke Tiga Desa di Pantai Labu

 

Foto: Hulman/PM Atas-Bawah: Lia boru Manurung dan Horas Manalu menjalani perawatan karena terkena muntaber, Rabu (18/3/2015).
Foto: Hulman/PM
Atas-Bawah: Lia boru Manurung dan Horas Manalu menjalani perawatan karena terkena muntaber, Rabu (18/3/2015).

PANTAI LABU, SUMUTPOS.CO – Muntaber (muntah berak) yang menyerang 4 dusun di Desa Durian, Kec. Pantai Labu, Deliserdang, menyebar ke 2 desa lain. Jumlah korban yang opname juga bertambah. Bakso bakar, saos dan air minum yang dikonsumsi warga, diteliti.

Kedua desa lain yang terserang muntaber yakni Desa Kubah Sentang, Kec. Pantai Labu dan Desa Sidourip, Kec. Beringin. Korban yang dirawat hingga Rabu (18/3) sore sudah mencapai 40 orang.

Korban terbaru yakni Lia br Manurung (14) pelajar Kelas II SMPN 2 Pantai Labu. Anak Kadus VII Barisan Porsea Desa Durian itu, sudah lebih lima kali mengalami muntaber mulai pukul 03.00 WIB. Dia akhirnya dirawat di klinik praktek bidan Sabrina br Tarigan, yang menjadi salah satu lokasi posko penanggulangan muntaber.

Kemudian, Horas Manalu (14) pelajar kelas II SMP warga Dusun IV Desa Durian, yang dirawat di RS Patar Asih. Horas pun sempat mendapat pertolongan pertama di klinik praktek bidan Sabrina sekira pukul 05.00 WIB. Karena masih dua kali mencret, sulung dari enam bersaudara ini awalnya hanya diberikan obat. Namun Horas dirujuk ke RS Patar Asih sekira pukul 08.30, setelah berulang kali buang air dan membuat kondisinya lemah.

Lalu Wahyudi (18) warga Dusun I Desa Durian. Dia masih dirawat di ruang ICU RSU Sari Mutiara Lubuk Pakam. Kamsiah br Situmorang (28) dan Romantika br Sinaga (15), keduanya warga Dusun VIII Huta Bagasan Desa Durian, dirawat di praktek Sabrina. Sedangkan Hendriwan Samosir (18), Tuti Simarmata (17), Renta Sinaga ketiganya warga Dusun VIII Huta Bagasan Desa Durian, Saring (50) warga Desa Sidourip, dirawat di praktek bidan Mes di Sidourip.

Dumaria br Situmorang (61) warga Dusun IV Desa Durian dirawat di praketk bidan Sabrina boru Tarigan. Selanjutnya Febriyanu (1) warga Dusun II Desa Kubah Sentang, berikut empat warga asal Dusun II Desa Durian mendapat perawatan di Puskesmas Pantai Labu.

 

Foto: Hulman/PM Atas-Bawah: Lia boru Manurung dan Horas Manalu menjalani perawatan karena terkena muntaber, Rabu (18/3/2015).
Foto: Hulman/PM
Atas-Bawah: Lia boru Manurung dan Horas Manalu menjalani perawatan karena terkena muntaber, Rabu (18/3/2015).

PANTAI LABU, SUMUTPOS.CO – Muntaber (muntah berak) yang menyerang 4 dusun di Desa Durian, Kec. Pantai Labu, Deliserdang, menyebar ke 2 desa lain. Jumlah korban yang opname juga bertambah. Bakso bakar, saos dan air minum yang dikonsumsi warga, diteliti.

Kedua desa lain yang terserang muntaber yakni Desa Kubah Sentang, Kec. Pantai Labu dan Desa Sidourip, Kec. Beringin. Korban yang dirawat hingga Rabu (18/3) sore sudah mencapai 40 orang.

Korban terbaru yakni Lia br Manurung (14) pelajar Kelas II SMPN 2 Pantai Labu. Anak Kadus VII Barisan Porsea Desa Durian itu, sudah lebih lima kali mengalami muntaber mulai pukul 03.00 WIB. Dia akhirnya dirawat di klinik praktek bidan Sabrina br Tarigan, yang menjadi salah satu lokasi posko penanggulangan muntaber.

Kemudian, Horas Manalu (14) pelajar kelas II SMP warga Dusun IV Desa Durian, yang dirawat di RS Patar Asih. Horas pun sempat mendapat pertolongan pertama di klinik praktek bidan Sabrina sekira pukul 05.00 WIB. Karena masih dua kali mencret, sulung dari enam bersaudara ini awalnya hanya diberikan obat. Namun Horas dirujuk ke RS Patar Asih sekira pukul 08.30, setelah berulang kali buang air dan membuat kondisinya lemah.

Lalu Wahyudi (18) warga Dusun I Desa Durian. Dia masih dirawat di ruang ICU RSU Sari Mutiara Lubuk Pakam. Kamsiah br Situmorang (28) dan Romantika br Sinaga (15), keduanya warga Dusun VIII Huta Bagasan Desa Durian, dirawat di praktek Sabrina. Sedangkan Hendriwan Samosir (18), Tuti Simarmata (17), Renta Sinaga ketiganya warga Dusun VIII Huta Bagasan Desa Durian, Saring (50) warga Desa Sidourip, dirawat di praktek bidan Mes di Sidourip.

Dumaria br Situmorang (61) warga Dusun IV Desa Durian dirawat di praketk bidan Sabrina boru Tarigan. Selanjutnya Febriyanu (1) warga Dusun II Desa Kubah Sentang, berikut empat warga asal Dusun II Desa Durian mendapat perawatan di Puskesmas Pantai Labu.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/