28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

HUT Pomal Jadikan Momentum Intropeksi dan Evaluasi

Foto: Fachril/Sumut Pos
Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, SE,MSi, memeriksa barisan saat upacara HUT Pomal ke 72 tahun di Mako Lantamal I, Belawan, Selasa (20/2).

SUMUTPOS.CO – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Militer TNI AL (Pomal) ke 72 tahun, seluruh prajurit Pomal harus memiliki dedikasi dan profesional dalam bertugas.

Hal itu disampaikan Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, SE,MSi, dalam amanatnya sebagai inspektur upacara HUT Pomal ke 72 tahun di Mako Lantamal I, Belawan, Selasa (20/2).

Orang nomor satu di Lantamal I ini membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksaman TNI Ade Supandi, SE,MAP, mengucapakan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas kinerja pada acara peringatan Hari Ulang Tahun Pomal ke-72. “Ini merupakan momentum yang tepat untuk melakukan intropeksi dan evaluasi agar kedepan kinerja Pomal akan semakin baik,” kata Ali Triswanto.

Dengan usia ke 72 tahun, merupakan usia yang sudah cukup untuk sebuah organisasi. Sehingga mengalami berbagai proses dinamis dalam mengemban tugas pokok, fungsi dan peran Puspomal.

Oleh karena itu,  sebagai penegak hukum dan tata tertib prajurit, Pomal diharapkan dapat terus menunjukkan eksistensinya dan mampu melaksanakan fungsinya sesuai dengan hukum, Undang-Undang dan peraturan yang berlaku.  “Kepada seluruh prajurit Pomal diminta untuk menjujung tinggi tugas dan tanggung jawab yang berdidikasi, memiliki kredibilitas serta profesional,” ungkap Danlantamal.

Lanjut jenderal bintang satu ini, perayaan HUT Pomal ke 72 tahun dengan tema Semangat Wijna Wira Widhayaka, Polisi Militer Angkatan Laut berkomitmen menegakkan disiplin, ketaatan hukum, dedikasi dan loyalitas Prajurit dalam rangka mendukung tugas TNI Angkatan Laut.

Foto: Fachril/Sumut Pos
Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, SE,MSi, memeriksa barisan saat upacara HUT Pomal ke 72 tahun di Mako Lantamal I, Belawan, Selasa (20/2).

SUMUTPOS.CO – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Militer TNI AL (Pomal) ke 72 tahun, seluruh prajurit Pomal harus memiliki dedikasi dan profesional dalam bertugas.

Hal itu disampaikan Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Ali Triswanto, SE,MSi, dalam amanatnya sebagai inspektur upacara HUT Pomal ke 72 tahun di Mako Lantamal I, Belawan, Selasa (20/2).

Orang nomor satu di Lantamal I ini membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksaman TNI Ade Supandi, SE,MAP, mengucapakan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas kinerja pada acara peringatan Hari Ulang Tahun Pomal ke-72. “Ini merupakan momentum yang tepat untuk melakukan intropeksi dan evaluasi agar kedepan kinerja Pomal akan semakin baik,” kata Ali Triswanto.

Dengan usia ke 72 tahun, merupakan usia yang sudah cukup untuk sebuah organisasi. Sehingga mengalami berbagai proses dinamis dalam mengemban tugas pokok, fungsi dan peran Puspomal.

Oleh karena itu,  sebagai penegak hukum dan tata tertib prajurit, Pomal diharapkan dapat terus menunjukkan eksistensinya dan mampu melaksanakan fungsinya sesuai dengan hukum, Undang-Undang dan peraturan yang berlaku.  “Kepada seluruh prajurit Pomal diminta untuk menjujung tinggi tugas dan tanggung jawab yang berdidikasi, memiliki kredibilitas serta profesional,” ungkap Danlantamal.

Lanjut jenderal bintang satu ini, perayaan HUT Pomal ke 72 tahun dengan tema Semangat Wijna Wira Widhayaka, Polisi Militer Angkatan Laut berkomitmen menegakkan disiplin, ketaatan hukum, dedikasi dan loyalitas Prajurit dalam rangka mendukung tugas TNI Angkatan Laut.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/