27.8 C
Medan
Saturday, May 4, 2024

Mayjen TNI Ibnu Triwidodo Jabat Pangdam I/BB

SUTAN SIREGAR/SUMUT POS
SALAM KOMANDO_Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Ibnu Triwidodo (kanan) salam komando dengan mantan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Somantri (kiri) pada serah terima jabatan Pangdam, di Medan, Sumatera Utara, Jumat (23/3). Mayjen TNI Cucu Somantri selanjutkan menjabat sebagai staf khusus KSAD.

SUMUTPOS.CO – Mayjen TNI Ibnu Triwidodo dipercayakan menjadi Pangdam I/BB, menggantikan Mayjen TNI Cucu Sumantri, yang menempati posisi baru sebagai staf khusus KSAD, sesuai Nomor Kep/231/III/2018 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.

“Ini merupakan amanah dari Tuhan yang maha kuasa, sekaligus merupakan kepercayaan pimpinan TNI Angkatan Darat pada dirinya,” ujar Mayjen TNI Ibnu Triwidodo pada acara serah terima jabatan (sertijab) Pangdam I/BB di Lapangan Makodam, Jalan Gatot Subroto, Jumat (23/3).

Usai sertijab, Mayor Jenderal TNI Ibnu Triwidodo menegaskan,  dalam proses Pilkada yang kini tengah berlangsung maupun Pileg dan Pilpres nanti, bahwa sikap TNI netral sesuai dengan amanat Undang-Undang.

“Saya tegaskan, meskipun ada calon yang berasal dari TNI dan pernah menjabat Pangdam, dalam pelaksanaan Pilkada, seluruh prajurit Kodam I/BB saya pastikan netral. Kita tidak ada dukungan karena tentara tidak berpolitik praktis,” ujarnya.

Selain itu, kata Ibnu, peran TNI tentunya mendukung Polri dan pemerintah dalam mendukung kelancaran dan keamanan dalam selama proses dan tahapan Pilkada berlangsung.”Sebagaimana kita ketahui Kodam I/BB meliputi 4 Provinsi yakni Sumut, Sumbar, Riau dan Kepulauan Riau dengan posisi Geografis Strategis memiliki kekayaan alam yang melimpah. Untuk itu, dibutuhkan kesadaran seluruh Komponen Bangsa di wilayah untuk mengelola potensi ini sinergitas TNI/Polri,” jelasnya.

Kata dia, wilayah Kodam I/BB juga memiliki Karakteristik geografis yang terdiri kepulauan dan perairan serta berbatasan dengan negara tetangga, tentunya sangat rentan terhadap berbagai permasalahn tindakan Illegal, seperti penyeludupan, narkoba, Imigran gelap dana perdagangan manusia.”Agar Potensi potensi tersebut dapat dikelola dengan baik dan kerawanan yang dapat dieliminir dan diatasi, maka dibutuhkan stabilitas pertahanan dan kemanan yang kondusif. Kondisi ini akan tercapi manakala seluruh komponen bangsa di wilayah ini bahu-membahu mendukung pembangunan,” katanya. (mag-1/ila)

 

SUTAN SIREGAR/SUMUT POS
SALAM KOMANDO_Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Ibnu Triwidodo (kanan) salam komando dengan mantan Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Somantri (kiri) pada serah terima jabatan Pangdam, di Medan, Sumatera Utara, Jumat (23/3). Mayjen TNI Cucu Somantri selanjutkan menjabat sebagai staf khusus KSAD.

SUMUTPOS.CO – Mayjen TNI Ibnu Triwidodo dipercayakan menjadi Pangdam I/BB, menggantikan Mayjen TNI Cucu Sumantri, yang menempati posisi baru sebagai staf khusus KSAD, sesuai Nomor Kep/231/III/2018 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI.

“Ini merupakan amanah dari Tuhan yang maha kuasa, sekaligus merupakan kepercayaan pimpinan TNI Angkatan Darat pada dirinya,” ujar Mayjen TNI Ibnu Triwidodo pada acara serah terima jabatan (sertijab) Pangdam I/BB di Lapangan Makodam, Jalan Gatot Subroto, Jumat (23/3).

Usai sertijab, Mayor Jenderal TNI Ibnu Triwidodo menegaskan,  dalam proses Pilkada yang kini tengah berlangsung maupun Pileg dan Pilpres nanti, bahwa sikap TNI netral sesuai dengan amanat Undang-Undang.

“Saya tegaskan, meskipun ada calon yang berasal dari TNI dan pernah menjabat Pangdam, dalam pelaksanaan Pilkada, seluruh prajurit Kodam I/BB saya pastikan netral. Kita tidak ada dukungan karena tentara tidak berpolitik praktis,” ujarnya.

Selain itu, kata Ibnu, peran TNI tentunya mendukung Polri dan pemerintah dalam mendukung kelancaran dan keamanan dalam selama proses dan tahapan Pilkada berlangsung.”Sebagaimana kita ketahui Kodam I/BB meliputi 4 Provinsi yakni Sumut, Sumbar, Riau dan Kepulauan Riau dengan posisi Geografis Strategis memiliki kekayaan alam yang melimpah. Untuk itu, dibutuhkan kesadaran seluruh Komponen Bangsa di wilayah untuk mengelola potensi ini sinergitas TNI/Polri,” jelasnya.

Kata dia, wilayah Kodam I/BB juga memiliki Karakteristik geografis yang terdiri kepulauan dan perairan serta berbatasan dengan negara tetangga, tentunya sangat rentan terhadap berbagai permasalahn tindakan Illegal, seperti penyeludupan, narkoba, Imigran gelap dana perdagangan manusia.”Agar Potensi potensi tersebut dapat dikelola dengan baik dan kerawanan yang dapat dieliminir dan diatasi, maka dibutuhkan stabilitas pertahanan dan kemanan yang kondusif. Kondisi ini akan tercapi manakala seluruh komponen bangsa di wilayah ini bahu-membahu mendukung pembangunan,” katanya. (mag-1/ila)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/