27 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Semua Korban KM Sinar Bangun Dapat Santunan Rp15 Juta

Triadi Wibowo/Sumut Pos_
Marinir di bantu Basarnas melakukan penyelaman untuk mencari korban hilang, minggu (24/6)

SUMUTPOS.CO – MENTERI Sosial Idrus Marham mendatangi Posko SAR Gabungan di Pelabuhan Tigaras, Kelurahan Tigaras, Kecamatan Dolok Pardamean, Minggu (24/6) sekira Pukul 13.00 WIB. Dalam kunjungan tersebut, Mensos juga menyempatkan diri untuk meninjau dapur umum, dan bahkan sempat di bagian tenda luar dapur umum, Mensos berbincang-bincang dengan para keluarga korban, yang kebanyakkan sudah di Tigarasa sejak Selasa (19/6) lalu.

Dengan isak tangis yang keluar dari para keluarga korban tersebut, Idrus mendengarkan keluhan dan harapan agar keluarga mereka dapat diketemukan. Tak cuma mendengarkan, Idrus sesekali memeluk para keluarga korban, dan sempat memberikan sekapur sirih bagi keluarga korban tersebut.

“Saya datang kemari atas perintah presiden. Hari ini kami berikan juga mobil untuk dapur umum. Untuk keluarga bisa kita urusi untuk makan dan keperluan lain,” katanya saat ditemui para awak media.

Selanjutnya, Idrus menyampaikan, setiap korban mendapatkan bantuan sebesar Rp15 juta. Ia menyampaikan dalam situasi bencana seperti ini tidak boleh lagi ada kecurigaan. Apalagi, 18 korban selamat, kata Idrus perlu diberikan pengobatan psikologis.

Triadi Wibowo/Sumut Pos_
Marinir di bantu Basarnas melakukan penyelaman untuk mencari korban hilang, minggu (24/6)

SUMUTPOS.CO – MENTERI Sosial Idrus Marham mendatangi Posko SAR Gabungan di Pelabuhan Tigaras, Kelurahan Tigaras, Kecamatan Dolok Pardamean, Minggu (24/6) sekira Pukul 13.00 WIB. Dalam kunjungan tersebut, Mensos juga menyempatkan diri untuk meninjau dapur umum, dan bahkan sempat di bagian tenda luar dapur umum, Mensos berbincang-bincang dengan para keluarga korban, yang kebanyakkan sudah di Tigarasa sejak Selasa (19/6) lalu.

Dengan isak tangis yang keluar dari para keluarga korban tersebut, Idrus mendengarkan keluhan dan harapan agar keluarga mereka dapat diketemukan. Tak cuma mendengarkan, Idrus sesekali memeluk para keluarga korban, dan sempat memberikan sekapur sirih bagi keluarga korban tersebut.

“Saya datang kemari atas perintah presiden. Hari ini kami berikan juga mobil untuk dapur umum. Untuk keluarga bisa kita urusi untuk makan dan keperluan lain,” katanya saat ditemui para awak media.

Selanjutnya, Idrus menyampaikan, setiap korban mendapatkan bantuan sebesar Rp15 juta. Ia menyampaikan dalam situasi bencana seperti ini tidak boleh lagi ada kecurigaan. Apalagi, 18 korban selamat, kata Idrus perlu diberikan pengobatan psikologis.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/