30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Pejalan Kaki Jalan di Badan Jalan

MEDAN-Pejalan kaki di kawasan Jalan Brigjen Katamso Medan harus memanfaatkan badan jalan untuk melintas karena trotoar dipakai oleh para pedagang kaki lima untuk berjualan. Selain itu pengendara sepeda motor juga memanfaatkan trotoar untuk menghindari kemacetan lalulintas. Tak jarang pengguna jalan harus rebutan dengan pengguna sepeda motor untuk memanfaatkan trotoar.

“Memang kita harus mengalah dengan pengendara sepeda motor. Mau bagaimana lagi, kalau nggak mengalah, ntar kita yang ditabrak. Memang sih trotoar dibuat untuk pejalan kaki. Tapi kita harus mengalah dengan pengendara sepeda motor ataupun pedagang kaki lima,” ucap Susi, warga Brigjen Katamso Medan.

Menurut Susi, diperlukan kesadaran masyarakat untuk lebih taat pada peraturan. Salah satunya bagi pedagang kaki lima maupun pengendara sepeda motor agar tidak menggunkan trotoar yang harusnya menjadi hak para pejalan kaki.

“Trotoar adalah haknya pejalan kaki, masyarakat harus menyadari itu. Jangan sampai karena trotoar pun sudah dipakai pengendara sepeda motor, akhirnya keselamatan palan kaki terancam,” jelasnya. (far)

MEDAN-Pejalan kaki di kawasan Jalan Brigjen Katamso Medan harus memanfaatkan badan jalan untuk melintas karena trotoar dipakai oleh para pedagang kaki lima untuk berjualan. Selain itu pengendara sepeda motor juga memanfaatkan trotoar untuk menghindari kemacetan lalulintas. Tak jarang pengguna jalan harus rebutan dengan pengguna sepeda motor untuk memanfaatkan trotoar.

“Memang kita harus mengalah dengan pengendara sepeda motor. Mau bagaimana lagi, kalau nggak mengalah, ntar kita yang ditabrak. Memang sih trotoar dibuat untuk pejalan kaki. Tapi kita harus mengalah dengan pengendara sepeda motor ataupun pedagang kaki lima,” ucap Susi, warga Brigjen Katamso Medan.

Menurut Susi, diperlukan kesadaran masyarakat untuk lebih taat pada peraturan. Salah satunya bagi pedagang kaki lima maupun pengendara sepeda motor agar tidak menggunkan trotoar yang harusnya menjadi hak para pejalan kaki.

“Trotoar adalah haknya pejalan kaki, masyarakat harus menyadari itu. Jangan sampai karena trotoar pun sudah dipakai pengendara sepeda motor, akhirnya keselamatan palan kaki terancam,” jelasnya. (far)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/