25.1 C
Medan
Tuesday, June 18, 2024

Dinsos Tuntas Bagikan 51.801 Paket Bansos, Hari Ini Salurkan 72.065 Paket Tambahan

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota (Pemko) Medan melalui Dinas Sosial (Dinsos) telah menuntaskan penyaluran bantuan sosial (Bansos) PPKM Darurat atau Level IV usulan pertama kepada 21 Kecamatan yang ada di Kota Medan. Adapun total bansos PPKM Darurat usulan pertama yang dianggarkan dari APBD Kota Medan itu, yakni sebanyak 51.801 paket.

PENYALURAN BANSOS: Wali Kota Medan, Bobby Nasution dan Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Endar Sutan Lubis, berdiskusi terkait penyaluran bansos untuk warga Kota Medan, baru-baru ini.

“Alhamdulillah hari ini kita sudah menyelesaikan penyaluran paket bansos PPKM usulan pertama, totalnya ada 51.801 paket. Itu sudah kita bagi ke seluruh kecamatan, sesuai dengan usulan yang kita terima dan telah divalidasi secara administrasi,” ucap Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Endar Sutan Lubis kepada Sumut Pos, Jumat (30/7).

Dikatakan Endar, sejak dilakukan penyaluran bansos ke Kecamatan pada 17 Juli yang lalu, Dinas Sosial selalu berkoordinasi dengan Bulog selaku penyedia paket bansos yang terdiri dari 20kg beras, 2kg gula pasir, dan 1 liter minyak goreng tersebut. Sejak saat itu, Dinas sosial secara bertahap menyalurkan bansos ke tiap-tiap kecamatan.

“Kita juga maunya lebih cepat, tapi dari Bulog nya kan juga terbatas mereka menyediakannya, makanya baru hari ini (kemarin) kita selesai mendistribusikannya. Tapi yang pasti, kita berhasil mencapai target untuk menyelesaikan penyaluran bansos usulan pertama ini di akhir Juli, bahkan hari ini masih 30 Juli, masih ada tersisa 1 hari lagi,” ujarnya.

Diterangkan Endar, sedangkan untuk penyaluran bansos PPKM tambahan yang ditargetkan mulai didistribusikan pada awal Agustus mendatang, justru akan disalurkan lebih cepat, yakni dimulai sejak hari ini.

Sedangkan untuk penyaluran paket bansos tambahan, lanjutnya, mulai hari ini disalurkan. Total bansos tambahan ini sebanyak 72.065 paket. “Sekalipun besok hari Sabtu bahkan hari Minggu nanti, penyaluran tetap berjalan. Gak tahu apakah akan bertambah lagi jumlahnya atau tidak. Tapi data terakhir dari usulan tambahan 21 Kecamatan, totalnya ada 72.065 paket,” terangnya.

Endar berharap, penyaluran bansos tambahan ini dapat dirampungkan di Bulan Agustus. “Mudah-mudah bisa cepat, kita juga terus berkoordinasi dengan Bulog terkait hal itu,” harapnya.

Dengan demikian, kata Endar, total bansos PPKM Darurat di Kota Medan berjumlah 123.866 paket. Terdiri dari 51.801 paket usulan pertama, dan 72.065 paket tambahan.

Dikatakan Endar, seluruh masyarakat yang me-nerima paket bansos PPKM Darurat itu bukanlah masyarakat yang berstatus sebagai penerima bansos tetap dari Kementerian Sosial, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan jenis bantuan Kemensos lainnya.

“Teknis pembagian tetap sama, dari Kecamatan ke Kelurahan, dari Kelurahan ke Lingkungan. Teknisnya kepling yang lebih mengerti, apakah diantar ke rumah masing-masing atau masyarakat yang mengambil ke rumah kepling dengan pengaturan waktu saat mengambil paket,” tutupnya.

Sebelumnya, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengatakan, Pemko Medan tengah berfokus dalam menyalurkan bansos kepada masyarakat yang terdampak PPKM Darurat ataupun PPKM Level 4 di Kota Medan. “Di luar bantuan itu, ada juga bantuan sosial dari pemerintah pusat untuk 88.000 Kepala Keluarga di Kota Medan yang terdiri dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk warga,” pungkasnya. (map/ila)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota (Pemko) Medan melalui Dinas Sosial (Dinsos) telah menuntaskan penyaluran bantuan sosial (Bansos) PPKM Darurat atau Level IV usulan pertama kepada 21 Kecamatan yang ada di Kota Medan. Adapun total bansos PPKM Darurat usulan pertama yang dianggarkan dari APBD Kota Medan itu, yakni sebanyak 51.801 paket.

PENYALURAN BANSOS: Wali Kota Medan, Bobby Nasution dan Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Endar Sutan Lubis, berdiskusi terkait penyaluran bansos untuk warga Kota Medan, baru-baru ini.

“Alhamdulillah hari ini kita sudah menyelesaikan penyaluran paket bansos PPKM usulan pertama, totalnya ada 51.801 paket. Itu sudah kita bagi ke seluruh kecamatan, sesuai dengan usulan yang kita terima dan telah divalidasi secara administrasi,” ucap Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Endar Sutan Lubis kepada Sumut Pos, Jumat (30/7).

Dikatakan Endar, sejak dilakukan penyaluran bansos ke Kecamatan pada 17 Juli yang lalu, Dinas Sosial selalu berkoordinasi dengan Bulog selaku penyedia paket bansos yang terdiri dari 20kg beras, 2kg gula pasir, dan 1 liter minyak goreng tersebut. Sejak saat itu, Dinas sosial secara bertahap menyalurkan bansos ke tiap-tiap kecamatan.

“Kita juga maunya lebih cepat, tapi dari Bulog nya kan juga terbatas mereka menyediakannya, makanya baru hari ini (kemarin) kita selesai mendistribusikannya. Tapi yang pasti, kita berhasil mencapai target untuk menyelesaikan penyaluran bansos usulan pertama ini di akhir Juli, bahkan hari ini masih 30 Juli, masih ada tersisa 1 hari lagi,” ujarnya.

Diterangkan Endar, sedangkan untuk penyaluran bansos PPKM tambahan yang ditargetkan mulai didistribusikan pada awal Agustus mendatang, justru akan disalurkan lebih cepat, yakni dimulai sejak hari ini.

Sedangkan untuk penyaluran paket bansos tambahan, lanjutnya, mulai hari ini disalurkan. Total bansos tambahan ini sebanyak 72.065 paket. “Sekalipun besok hari Sabtu bahkan hari Minggu nanti, penyaluran tetap berjalan. Gak tahu apakah akan bertambah lagi jumlahnya atau tidak. Tapi data terakhir dari usulan tambahan 21 Kecamatan, totalnya ada 72.065 paket,” terangnya.

Endar berharap, penyaluran bansos tambahan ini dapat dirampungkan di Bulan Agustus. “Mudah-mudah bisa cepat, kita juga terus berkoordinasi dengan Bulog terkait hal itu,” harapnya.

Dengan demikian, kata Endar, total bansos PPKM Darurat di Kota Medan berjumlah 123.866 paket. Terdiri dari 51.801 paket usulan pertama, dan 72.065 paket tambahan.

Dikatakan Endar, seluruh masyarakat yang me-nerima paket bansos PPKM Darurat itu bukanlah masyarakat yang berstatus sebagai penerima bansos tetap dari Kementerian Sosial, seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan jenis bantuan Kemensos lainnya.

“Teknis pembagian tetap sama, dari Kecamatan ke Kelurahan, dari Kelurahan ke Lingkungan. Teknisnya kepling yang lebih mengerti, apakah diantar ke rumah masing-masing atau masyarakat yang mengambil ke rumah kepling dengan pengaturan waktu saat mengambil paket,” tutupnya.

Sebelumnya, Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengatakan, Pemko Medan tengah berfokus dalam menyalurkan bansos kepada masyarakat yang terdampak PPKM Darurat ataupun PPKM Level 4 di Kota Medan. “Di luar bantuan itu, ada juga bantuan sosial dari pemerintah pusat untuk 88.000 Kepala Keluarga di Kota Medan yang terdiri dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk warga,” pungkasnya. (map/ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/