25 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Buka Puasa Bersama Tahanan

MEDAN- Kapolsekta Medan Kota Kompol Sandy Sinurat, SiK bersama personel dan Ustadz Sempurna Silalahi, berbuka puasa bersama tahanan polsek, Sabtu (13/8).

Saat itu, 31 tahanan yang terlibat dalam berbagai kasus kejahatan mengaku terharu dan merasakan suasana berbeda.
“Buka puasa dirangkai salat Magrib berjamaah dilakukan sebagai empati terhadap sesama umat muslim, khususnya kepada tahanan yang sedang menjalani proses hukum,” sebut Sandy usai kegiatan.

Dijelaskannya, lewat buka puasa ini diharap para tahanan merasakan sedikit ‘nuansa rumah pribadi’ ketika berada di sel. Sebab, jika mereka berbuka di rumah tentu bersama keluarga dan saat ini mereka merupakan satu keluarga yang utuh. Karena itu mereka layak diajak menikmati panganan berbeda dibanding yang diterima selama ini.

Selain itu, tentu membangun silaturahmi dan sedikit memberi masukan agar setelah proses hukuman yang dijalani usai, mereka bisa kembali ke tengah masyarakat tentunya menjadi lebih baik.

“Ini menjadi cobaan atas kekhilafan dan mudah-mudahan setelah hukuman selesai, kembali ke jalan yang benar dan tak mengulangi kesalahan yang sama,” harap Sandy.

Saat itu Sandy juga menyatakan, makanan dan minuman untuk berbuka juga diberikan untuk personel seperti Patroli, yang bertugas di Pos Lantas dan Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK).(ari)

MEDAN- Kapolsekta Medan Kota Kompol Sandy Sinurat, SiK bersama personel dan Ustadz Sempurna Silalahi, berbuka puasa bersama tahanan polsek, Sabtu (13/8).

Saat itu, 31 tahanan yang terlibat dalam berbagai kasus kejahatan mengaku terharu dan merasakan suasana berbeda.
“Buka puasa dirangkai salat Magrib berjamaah dilakukan sebagai empati terhadap sesama umat muslim, khususnya kepada tahanan yang sedang menjalani proses hukum,” sebut Sandy usai kegiatan.

Dijelaskannya, lewat buka puasa ini diharap para tahanan merasakan sedikit ‘nuansa rumah pribadi’ ketika berada di sel. Sebab, jika mereka berbuka di rumah tentu bersama keluarga dan saat ini mereka merupakan satu keluarga yang utuh. Karena itu mereka layak diajak menikmati panganan berbeda dibanding yang diterima selama ini.

Selain itu, tentu membangun silaturahmi dan sedikit memberi masukan agar setelah proses hukuman yang dijalani usai, mereka bisa kembali ke tengah masyarakat tentunya menjadi lebih baik.

“Ini menjadi cobaan atas kekhilafan dan mudah-mudahan setelah hukuman selesai, kembali ke jalan yang benar dan tak mengulangi kesalahan yang sama,” harap Sandy.

Saat itu Sandy juga menyatakan, makanan dan minuman untuk berbuka juga diberikan untuk personel seperti Patroli, yang bertugas di Pos Lantas dan Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK).(ari)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/